Nutrimax Mother untuk Ibu Hamil: Manfaat, Dosis, dan Efek Samping
Nutrimax Mother mengandung vitamin dan mineral yang bantu melengkapi nutrisi ibu hamil
15 Mei 2024

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ibu hamil membutuhkan nutrisi yang lengkap untuk mendukung kesehatan dan memenuhi kebutuhan janin di dalam rahim. Nutrisi ini bisa didapatkan dari asupan makanan sehari-hari, seperti daging, buah-buahan, sayur-sayuran, dan masih banyak lagi.
Namun, terkadang makanan sehat saja tidak bisa mencukupi kebutuhan nutrisi ibu hamil. Dibutuhkan juga vitamin dan mineral dari sumber lain, misalnya dari suplemen agar nutrisi ibu hamil dan janin tercukupi
Ada banyak sekali pilihan suplemen ibu hamil yang dapat Mama jumpai di apotek. Salah satunya adalah Nutrimax Mother yang diformulasikan khusus untuk mencukupi kebutuhan gizi mama dan janin.
Untuk mengetahui Nutrimax Mother lebih jauh, berikut Popmama.com telah rangkum mengenai manfaat, dosis, dan efek samping Nutrimax Mother untuk ibu hamil.
1. Apa itu Nutrimax Mother?
Nutrimax Mother merupakan suplemen berbentuk tablet yang diproduksi oleh PT. Suryaprana Nutrisindo. Suplemen ini diformulasikan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi perempuan yang sedang dalam program hamil, ibu hamil, dan ibu menyusui.
Tak hanya melengkapi kebutuhan nutrisi ibu hamil, Nutrimax Mother juga bermanfaat untuk pertumbuhan calon bayi. Selain itu, kandungan dalam suplemen ini juga dapat membantu menurunkan risiko masalah kehamilan, seperti mencegah kelahiran prematur, bayi lahir dengan berat badan rendah, serta kerusakan sel saraf otak.
Editors' Pick
2. Manfaat Nutrimax Mother untuk ibu hamil
Dalam setiap tablet Nutrimax Mother, terkandung beberapa vitamin dan mineral yang dapat memberikan manfaat jika dikonsumsi selama masa kehamilan. Berikut adalah manfaat Nutrimax Mother untuk ibu hamil:
Membantu memenuhi kebutuhan gizi untuk mengoptimalkan kesehatan ibu hamil dan janin.
Mengoptimalkan proses tumbuh kembang janin di dalam kandungan.
Membantu mengurangi gangguan yang terjadi semasa hamil, melahirkan, dan menyusui, seperti kram, mual, muntah, bayi lahir prematur, berat badan lahir rendah, cacat bawaan baik fisik maupun mental, kerusakan sel saraf otak bayi, dll.