Selamat, Beby Prisillia Istri Onadio Leonardo Hamil Anak Kedua

Beby istri Onad umumkan kehamilan dengan pamer test pack dan baby bump

7 April 2025

Selamat, Beby Prisillia Istri Onadio Leonardo Hamil Anak Kedua
Instagram.com/bebyleonardo

Kebahagiaan kini tengah menyelimuti pasangan Onadio Leonardo dan Beby Prisillia. Belum lama ini, Onad dan Beby mengumumkan bahwa mereka sedang menantikan kehadiran anak kedua. 

Kabar bahagia ini diumumkan Onad dan Beby melalui sebuah video yang diunggah di Instagram. Video tersebut menampilkan momen saat Beby memperlihatkan baby bump-nya yang sudah mulai terlihat di kehamilan kedua.

Lebih lanjut, berikut Popmama.com rangkum selengkapnya mengenai Beby Prisillia istri Onad hamil anak kedua.

1. Beby Prisillia istri Onad positif hamil anak kedua

1. Beby Prisillia istri Onad positif hamil anak kedua
Instagram.com/bebyleonardo

Menikah sejak 29 Juni 2019, tak lama lagi pasangan Onadio Leonardo dan Beby Prisillia akan dikaruniai buah hati kedua.

Setelah memiliki seorang anak laki-laki bernama Juan Gianluca Leonardo Wage, akan bertambah satu anggota keluarga baru di tengah-tengah mereka.

Kabar bahagia ini disampaikan lewat sebuah video singkat di Instagram. Video tersebut menampilkan momen spesial di mana Beby menunjukkan test pack bertanda positif.

2. Beby Prisillia menunjukkan baby bump-nya yang sudah mulai terlihat

2. Beby Prisillia menunjukkan baby bump- sudah mulai terlihat
Instagram.com/bebyleonardo

Dalam video tersebut, Beby tampil memesona mengenakan bodycon dress berwarna cokelat yang menonjolkan baby bump-nya yang mulai terlihat jelas. 

Berdasarkan caption unggahannya, diketahui bahwa usia kehamilan Beby Prisillia saat ini sudah memasuki awal trimester kedua, lebih tepatnya berusia 14 minggu.

"BABY NO 2 its ON THE WAY! #14weekspregnant," tulis Beby pada caption unggahannya.

3. Onad antusias sambut kehamilan sang istri

3. Onad antusias sambut kehamilan sang istri
Instagram.com/bebyleonardo

Onad pun tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya. Dalam video yang diunggah, musisi, aktor, presenter, dan penyiniar ini terlihat mencium Beby sekaligus melihat perut sang istri dengan penuh antusias. 

Bagaimana tidak, kehadiran calon buah hati kedua tentu menjadi anugerah yang sangat berharga bagi Onad dan Beby,

4. Pernah alami keguguran, kehamilan kali ini jadi momen haru bagi Beby dan Onad

4. Pernah alami keguguran, kehamilan kali ini jadi momen haru bagi Beby Onad
Instagram.com/bebyleonardo

Kehamilan kali ini pun begitu mengharukan karena sebelumnya Beby pernah mengalami keguguran. Pada Oktober 2021 lalu, Beby mengalami keguguran saat usia kandungannya belum genap 12 minggu. 

Kini, kebahagiaan kembali hadir saat Beby dinyatakan hamil anak kedua. Artinya, bayi yang tengah dikandungnya juga disebut sebagai rainbow baby karena hadir setelah masa-masa sulit yang pernah mereka lalui saat kehilangan calon bayinya.

Demikian kabar mengenai Beby Prisillia istri Onad hamil anak kedua. Selamat untuk Beby dan Onad atas kehadiran calon baby number 2!

Baca juga:

The Latest

Dokter Kandungan Lecehkan Pasien Ditetapkan Jadi Tersangka
Ini Kata KemenPPPA soal Dokter Kandungan Lecehkan Pasien Garut
Sakit Perut Sebelah Kiri saat Hamil, Berbahayakah bagi Janin
Hukum Cek Kandungan ke Dokter Laki-Laki Menurut Islam
Polisi Tangkap Dokter Kandungan Garut Diduga Lakukan Pelecehan
6 Artis Pernah Mengalami Blighted Ovum atau Kehamilan Kosong
Kehamilan Bisa Memperbesar Ukuran Usus Perempuan secara Permanen
Beda Pusing Tanda Hamil Sakit Kepala Biasa
9 Rekomendasi Film Thailand Romantis Ibu Hamil
Tanda Hamil saat Menggunakan KB, Penting Tahu Mencegah Keguguran