5 Alasan Mengapa Saat Hamil Trimester Pertama Kamu Lebih Emosional
Saat hamil kok jadi sering marah-marah ya?
24 Agustus 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat hamil, beberapa perempuan merasakan dorongan untuk meluapkan segala emosinya. Entah menangis bahkan berteriak keras.
Ibu hamil sering menangis tanpa alasan yang jelas. Mungkin sulit dijelaskan mengapa perempuan yang baru memasuki masa kehamilan memiliki begitu banyak emosi yang ingin diungkapkan.
Namun, ada beberapa alasan mengapa ibu hamil cepat sekali emosional terutama pada kehamilan trimester pertama. Cek informasinya di bawah ini, yuk!
1. Faktor kelelahan juga dapat mempengaruhi emosional ibu hamil
Kamu yang baru memasuki masa kehamilan pertama, kamu akan merasa kualitas tidur kamu berubah dan merasa nggak nyenyak.
Hal ini mendasari mengapa kamu jadi cepat sekali emosi dan kamu merasa kelelahan terutama pada trimester pertama dan ketiga.
Oleh karena itu, kamu merasa cepat menangis dan selalu ingin marah kepada orang lain. Kelelahan fisik membuat kamu kosong secara mental.
Editors' Pick
2. Merasa fisiknya tidak nyaman
Mual setiap pagi pastinya bukanlah perasaan yang bahagia. Belum lagi jika disertai sembelit, sakit punggung, dan sakit kepala yang pastinya bisa memperburuk kondisi tubuh.
Ini menjadi alasan yang dianggap tepat mengapa saat hamil banyak perempuan yang sulit mengontrol emosinya hingga menangis sendiri menjadi pelampiasan.