Manfaat Mengonsumsi Kacang Polong Bagi Kehamilan
Kecil-kecil penuh nutrisi
18 Agustus 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seperti kita ketahui bahwa mengonsumsi kacang-kacangan sangat baik bagi ibu hamil.
Salah satu jenis kacang ya memiliki nutrisi yang sangat baik bagi ibu hamil adalah kacang polong.
Nah, apa saja nutrisi yang terkandung pada kacang polong dan manfaat apa saja yang didapatkan bagi ibu hamil?
Editors' Pick
1. Jarang terungkap, ternyata kacang polong punya nutrisi yang baik bagi ibu hamil
Saat hamil, mungkin kita hanya berfokus pada makanan bergizi seperti buah-buahan, ikan, dan sayur-sayuran. Ternyata, kacang polong punya nutrisi baik terutama jika dikonsumsi bagi ibu hamil.
Kacang polong memiliki kandungan vitamin dan nutrisi yang sangat luar biasa. Kandungannya meliputi, Vitamin A, vitamin K, vitamin B kompleks, magnesium, vitamin C, dan serat semua ada pada kacang polong.
Ditambah lagi, mereka juga sumber protein yang luar biasa lho.
Jadi, jangan pernah mengabaikan kacang polong menjadi salah satu menu andalan kamu saat hamil ya.
2. Inilah manfaat dari nutrisi yang terdapat pada kacang polong
Pada kacang polong terdapat protein. Ibu hamil harus mengonsumsi protein sekitar 10g lebih banyak daripada Recommended Dietary Allowance (RDA).
The Medical Clinics of North America mendaftarkan sejumlah sumber protein alternatif untuk ibu hamil dan kacang polong berada pada peringkat paling atas dari daftar tersebut.
Selanjutnya kandungan vitamin! Pada kacang polong terdapat kandungan vitamin B9 yang sangat penting bagi ibu hamil.
Mungkin banyak yang belum mendengar tentang vitamin jenis ini padahal B9 sangat penting buat ibu hamil lho.
Vitamin B9 dipercaya dapat membatasi cacat selama kehamilan dan cacat tabung saraf disebabkan karena kekurangan vitamin secara umum.