7 Aplikasi Tes Kehamilan dengan Sidik Jari, Mama Harus Coba!

Selain untuk tes kehamilan, aplikasi ini juga bantu Mama jalani kehamilan dengan mudah

8 April 2024

7 Aplikasi Tes Kehamilan Sidik Jari, Mama Harus Coba
Freepik/diana.grytsku

Semakin berkembangnya teknologi saat ini, ada banyak aplikasi yang memudahkan dalam kehidupan sehari-hari, tak terkecuali dalam kehidupan berumah tangga.

Bukan hanya mendukung kegiatan perencanaan rumah saja, saat ini tes kehamilan juga bisa menggunakan aplikasi lho, Ma.

Tes kehamilan lewat aplikasi ini tepatnya menggunakan sidik jari mama. Jadi, metode tes mandiri ini bisa dilakukan Mama sebelum menggunakan test pack dan pergi ke dokter kandungan.

Tentu adanya aplikasi tes kehamilan dengan sidik jari ini sangat memudahkan Mama dalam memastikan kehamilan. Namun jangan lupa untuk cek secara langsung ke dokter setelah melakukan tes sidik jari, ya, Ma.

Nah, kali ini Popmama.compunya rekomendasi aplikasi tes kehamilan dengan sidik jari yang bantu Mama lakukan tes mandiri di rumah. Simak, yuk, Ma!

1. Amma: Pregnancy Tracker: Baby due Date Calculator

1. Amma Pregnancy Tracker Baby due Date Calculator
play.google.com

Amma Pregnancy Tracker merupakan aplikasi tes kehamilan yang bisa digunakan hanya dalam menggunakan sidik jari saja. 

Nantinya dalam aplikasi ini juga terdapat beberapa pertanyaan tentang kehamilan yang harus Mama jawab. Setelah itu, hasilnya akan langsung muncul untuk mengetahui kondisi Mama apakah dinyatakan hamil atau tidak.

Untuk itu, jawablah pertanyaan yang tersedia dengan jujur dan apa adanya untuk mengetahui kondisi tubuh mama.

2. Hello Belly: Pregnancy Tracker

2. Hello Belly Pregnancy Tracker
play.google.com

Bagi Mama yang ingin mencoba tes kehamilan dengan sidik jari, aplikasi Hello Belly ini juga bisa Mama coba di rumah.

Uniknya, aplikasi ini memiliki tampilan ilustrasi tersendiri yang lucu dan menarik sehingga Mama akan lebih nyaman dalam mencari informasi seputar kehamilan. 

Aplikasi ini akan memandu Mama selama hamil dengan fitur perkembangan janin, gejala kehamilan, daftar kegiatan yang dapat Mama lakukan, tips selama hamil, hingga fitur Baby 3D yang akan memberikan ilustrasi visual si Kecil yang ada di dalam kandungan Mama.

Editors' Pick

3. Momly: Panduan Ibu Hamil Pantau Kehamilan

3. Momly Panduan Ibu Hamil Pantau Kehamilan
play.google.com

Aplikasi selanjutnya yang dapat membantu Mama dalam melakukan tes kehamilan adalah Momly.

Hampir sama dengan beberapa aplikasi sebelumnya, Momly akan menyediakan beberapa pertanyaan seputar kehamilan yang akan membantu Mama dalam menentukan kondisi Mama apakah dinyatakan hamil atau belum.

Nantinya, informasi yang telah dihimpun dari tes pertanyaan ini juga akan membantu Mama dalam menjalani kehamilan di minggu-minggu berikutnya.

4. Pregnancy + Tracker App

4. Pregnancy + Tracker App
play.google.com

Pregnancy + merupakan aplikasi tes kehamilan yang memiliki beberapa fitur yang membantu ibu hamil sejak tes kehamilan. Setelah melakukan tes kehamilan lewat Pregnancy + dengan sidik jari, nantinya aplikasi ini akan memberi Mama segala informasi lanjutan lewat fiturnya.

Aplikasi ini memiliki fitur buku harian kehamilan, log kehamilan, dokumen kunjungan, timer kontraksi, catatan diet, hingga waktu olahraga.

Aplikasi tes kehamilan buatan Inggris ini juga telah digunakan oleh lebih dari 10 juta pengguna dari seluruh dunia, Ma.

5. Pregnancy App & Baby Tracker

5. Pregnancy App & Baby Tracker
play.google.com

Aplikasi tes kehamilan berbasis sidik jari selanjutnya adalah Pregnancy App & Baby Tracker. Sama seperti namanya, aplikasi ini akan memudahkan Mama dalam menjalani dan memantau kondisi tubuh selama kehamilan.

Terdapat beberapa fitur yang akan memudahkan Mama menjaga kesehatan tubuh selama hamil, seperti fitur informasi seputar kehamilan, gejala kehamilan yang juga dilengkapi dengan siklus ovulasi, tabel perkembangan janin, kalkulasi kehamilan, tips olahraga program hamil, bahkan rekomendasi nutrisi tiap trimester.

Tentu aplikasi ini akan sangat membantu Mama yang baru pertama kali menjalani kehamilan.

6. Pregnancy Tracker Week By Week

6. Pregnancy Tracker Week By Week
play.google.com

Aplikasi selanjutnya yang dapat membantu Mama tes kehamilan adalah Pregnancy Tracker yang dilengkapi dengan informasi tentang proses yang terjadi pada tubuh mama dan janin. 

Hampir mirip seperti Hello Belly, aplikasi ini juga akan memiliki fitur pengatur waktu kontraksi, pelacak kehamilan, dan lain-lain yang juga akan membantu Mama dalam mengatasi masalah atau hal yang membingungkan selama hamil.

7. Teman Bumil

7. Teman Bumil
play.google.com

Teman Bumil merupakan aplikasi tes kehamilan dengan sidik jari buatan Indonesia lho, Ma. Sama seperti yang lainnya, aplikasi ini memiliki beberapa fitur yang dapat membantu ibu hamil selama mengandung.

Fitur yang terdapat pada aplikasi ini mulai dari cek perkembangan janin, rekam medis janin, kemudian ada juga forum online yang membantu Mama dalam berdiskusi mengenai kehamilan yang sedang Mama jalani. 

Nah, itu dia berbagai aplikasi tes kehamilan dengan sidik jari yang akan membantu Mama dalam memastikan kondisi Mama. 

Ingat, hasil tes kehamilan dengan sidik jari ini sebenarnya tidak bisa dijadikan acuan apakah Mama sedang hamil atau tidak, namun jika Mama penasaran dan ingin mengetahui sebelum periksa ke dokter kandungan, teknologi ini bisa menjadi alternatif.

Mama ingin coba aplikasi yang mana, nih?

Baca juga:

The Latest