Agar Tidak Kalap dan Tetap Sehat, Ini Tips Atasi Ngidam Saat Hamil!
Salah satunya dengan mengonsumsi makanan 6 kali sehari dengan porsi mini
1 Desember 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Fase “ngidam” atau food cravings selalu menjadi tanda hamil yang paling umum dirasakan bagi para perempuan di luar sana.
Mengingat bahwa ada begitu banyak hal yang diinginkan oleh ibu hamil pada masa kehamilan trimester pertama, maka bukan tidak mungkin juga jika Mama mengidamkan makanan yang tidak sehat, bukan?
Meskipun hal tersebut seringkali terjadi, namun perlu diingat pula bahwa kini Mama sedang mengandung bayi yang memerlukan nutrisi dan asupan gizi yang cukup, bukan makanan tidak sehat yang justru akan menghambat pertumbuhannya di dalam perut.
Maka dari itu, untuk menyeimbangkan antara makanan yang diidamkan dengan makanan sehat, jalan satu-satunya yang dapat Mama lakukan adalah dengan melakukan 6 hal mudah ala Popmama.com di bawah ini.
Simak baik-baik dan jangan sampai ada yang terlewatkan ya, Ma!
1. Mencukupi asupan protein dan nutrisi
Untuk mencukupi asupan protein dan nutrisi pada janin, maka jangan lupa untuk mengonsumsi roti gandum, buah-buahan, sayuran, dan produk-produk olahan sapi yang rendah lemak.
Dengan cara ini, janin tetap bisa mendapatkan sumber protein dan nutrisi yang dibutuhkannya meskipun tidak jarang Mama mengonsumsi beberapa makanan yang tidak sehat.
Meskipun merasa bahwa Mama telah mencukupi segala kebutuhannya, namun bukan berarti Mama bisa mengonsumsi makanan tidak sehat lainnya hanya untuk memuaskan
hasrat mengidam Mama.
Cobalah untuk tetap mengontrolnya, setidaknya saat Mama sedang mengandung si Kecil di dalam perut.
Kasihan kan Ma kalau ia harus menerima dampak makanan tidak sehat yang Mama konsumsi.
2. Makan secara rutin
Jika Mama merasa seringkali lapar atau justru tidak nafsu makan di masa awal kehamilan, maka hal tersebut merupakan kondisi yang wajar.
Sudah dapat dipastikan bahwa penyebabnya adalah makhluk kecil yang berdiam di perut Mama.
Nah, untuk mengontrol pola makan Mama yang berantakan di masa kehamilan, hal yang dapat Mama lakukan adalah dengan rutin mengonsumsi makanan sebanyak 4 kali sehari dengan porsi normal.
Namun, jika Mama hanya bisa mengonsumsi makanan dalam porsi kecil, maka usahakan untuk mengomsumsinya sebanyak 6 kali sehari ya agar nutrisi si Kecil tetap dapat terpenuhi.