Begini Cara Menghitung Usia Kehamilan dengan Rumus Neagle
Usia kehamilan bisa dihitung dengan beberapa metode, salah satunya metode Neagle
27 Desember 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kehadiran buah hati adalah karunia yang didambakan dalam keluarga. Oleh karenanya, kehamilan adalah sebuah momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh pasangan suami istri.
Setelah dinyakan hamil, Mama penting untuk menghitung usia kehamilan. Ada berbagai metode untuk menghitung usia kehamilan. Salah satunya adalah metode Neagle, Ma.
Di bawah ini Popmama.comtelah merangkum cara menghitung usia kehamilan dengan rumus Neagle. Yuk, cari tahu bersama!
Editors' Pick
Perhitungan Kehamilan Menggunakan Rumus Neagle
Usia kehamilan dapat dihitung maupun diperkirakan dengan beberapa metode, salah satu metodenya adalah metode Neagle. Metode Neagle adalah sebuah rumus yang menjadikan hari pertama haid terakhir (HPHT) sebagai dasar perhitungannya.
Melansir Medcomic, perhitungan usia kehamilan menggunakan rumum Neagle dapat dilakukan dari hari pertama haid terakhir (HPHT) dengan dua pola perhitungan seperti berikut ini:
- Rumus (+7 -3 +1), memiliki perhitungan dimulai dari hari pertama haid terakhir (HPHT), kemudian dikurangi 3 bulan, lalu ditambah 7 hari, dan terakhir ditambah 1 tahun.
- Rumus (+7 +9 +0), memiliki perhitungan yang dimulai dari pertama haid terakhir (HPHT), lalu ditambah 7, angka bulan ditambah 9 dan tahun ditambah 0 atau tetap.
Hasil perhitungan ini akan menghasilkan perkiraan atau prediksi tanggal kelahiran yang dapat digunakan sebagai panduan dalam mengelola kehamilan. Masa kehamilan yang Mama alami biasanya dibagi menjadi 3 fase yang setiap fasenya terdiri dari 3 bulan.
Karena dihitung secara manual, hasil perhitungan ini tidak 100 persen akurat, Ma.
Manfaat Menggunakan Rumus Neagle
Perhitungan usia kehamilan menggunakan rumus Neagle dapat memudahkan Mama dalam mengelola dan merawat kehamilan dengan tepat. Sebab, jika usia kehamilan diketahui dengan benar, maka Mama dapat memilih dan mengatur asupan nutrisi yang baik.
Tak hanya itu, usia kehamilan juga dapat menjadikan panduan untuk mengelola kondisi fisik seorang ibu hamil. Pasalnya, ada rentang waktu kehamilan yang mengharuskan Mama untuk beristirahat dan mengurangi aktivitas fisik.
Perhitungan Usia Kehamilan sebagai Persiapan Hari Kelahiran
Rumus Neagle tidak hanya dapat memandu pengelolaan dan perawatan kehamilan berdasarkan usia kehamilan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan janin di usia kehamilan tersebut, tetapi juga mampu membantu Mama mempersiapkan hari kelahiran si Kecil.
Sebab perhitungan usia kehamilan menggunakan rumus Neagle dapat Mama dan Papa gunakan untuk mempersiapkan cuti bagi Mama yang bekerja. Perhitungan ini juga mampu memberikan kemudahan bagi Mama untuk memperkirakan tanggal kelahiran si Kecil.
Tapi, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, karena perhitangan ini dilakukan secara manual, hasilnya tidak 100 persen akurat, sehingga Mama perlu memastikannya kembali dengan dokter kandungan untuk hasil yang lebih pasti.
Nah, itu tadi ulasan terkait cara menghitung usia kehamilan dengan rumus Neagle yang bisa Mama lakukan di rumah. Mama juga dapat menghitung HPL dan usia kehamilan menggunakan fiturDue Date Calculator atauPregnancy Tracker yang sudang Popmama.com sediakan!
Baca juga:
- Tabel Tinggi Fundus Normal sesuai Usia Kehamilan
- Tingkat Risiko Keguguran Berdasarkan Usia Kehamilan
- Detak Jantung Janin Normal sesuai Usia Kehamilan, Ini Jumlahnya