Mual setelah Mengonsumsi Vitamin Prenatal? Ketahui Penyebabnya
Keluhan ini banyak dialami oleh ibu hamil
8 Juli 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu hal yang banyak disarankan untuk dilakukan oleh ibu hamil adalah mengonsumsi vitamin prenatal untuk menjaga kesehatan Mama dan janin.
Meski terbukti dapat memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil dan janin, sayangnya banyak juga ibu hamil yang mengeluhkan mual setelah mengonsumsi vitamin prenatal.
Mual memang menjadi keluhan yang banyak dialami saat trimester pertama. Mengonsumsi vitamin prenatal ini membuat keluhan ini menjadi semakin parah.
Ini mungkin membuat Mama bertanya-tanya, apakah Mama boleh melewatkan vitamin prenatal? Nah, untuk membantu Mama, Popmama.com mengulas penyebab mual setelah konsumsi vitamin prenatal dan tips untuk mengatasinya. Yuk, simak ulasan berikut ini.
Mengapa Vitamin Prenatal Menyebabkan Mama Bertambah Mual?
Biasanya ketika Mama memasuki kehamilan usia lima minggu, saat itu Mama sering mengalami morning sickness. Di waktu bersamaan, Mama juga harus rajin mengonsumsi vitamin prenatal untuk menjaga kesehatan mama dan mendukung tumbuh kembang janin dalam kandungan. Tapi vitamin tersebut justru membuat banyak mama semakin merasa mual. Apakah kehamilan mama baik-baik saja?
Tenang, Ma. Ini bukan berarti ada yang salah dengan vitamin yang Mama konsumsi. Rasa mual yang timbul setelah mengonsumsi vitamin prenatal ini disebabkan karena kandungan zat besi dan omega 3 yang terkandung dalam vitamin prenatal. Kedua nutrisi yang penting bagi kehamilan ini cenderung membuat Mama merasa mual.
Meski Mama merasa mual, konsumsi vitamin prenatal jangan dilewatkan ya, Ma. Selama kehamilan, tubuh membutuhkan tambahan zat besi untuk membantu pembentukan sel darah merah. Tanpa tambahan zat besi, Mama bisa menjadi mudah lelah. Sehingga, konsumsi vitamin prenatal tidak boleh dilewatkan.
Jika Mama merasa mual, ada beberapa tips untuk mengurangi rasa mual.
Editors' Pick
Tips Mengatasi Mual setelah Mengonsumsi Vitamin Prenatal
Jika Mama memiliki kebiasaan makan yang sehat, Mama mungkin dapat melewatkan konsumsi vitamin tanpa konsekuensi besar. Namun, lebih baik jika Mama mencari cara untuk mengurangi rasa mual ini.
Cobalah mengonsumsi suplemen harian dengan sesuatu yang licin yang dapat Mama makan secara bersamaan. Misalnya saus apel atau pisang. Jangan pernah mengonsumsi vitamin saat perut kosong, ini dapat memperburuk rasa mual.
Mama juga dapat mengonsumsi vitamin dengan jus. Pastikan jus tidak mengandung gula tambahan ya, Ma.
Tips lainnya adalah mengonsumsi tiap suplemen di waktu yang berbeda, tidak sekaligus. Mama juga dapat memotong vitamin menjadi 2 untuk dikonsumsi setiap pagi dan sore.
Vitamin bervariasi dalam ukuran, bau, dan rasa berdasarkan mereknya. Mama dapat mencoba berbagai merek sampai menemukan vitamin yang tidak menyebabkan mual.