Bolehkah Mengonsumsi Makanan Mengandung MSG ketika Hamil?
Makanan MSG itu bikin rasa jadi lebih lezat dan menggoda, tapi ...
22 Mei 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ketika hamil, Mama harus menjaga kesehatan lebih ketat ketimbang sebelumnya. Terutama memerhatikan dengan cermat apa yang Mama makan. Penting untuk menjauhkan diri dari konsumsi makanan dan minuman yang mengandung bahan pengawet karena tubuh mama dan janin dalam kandungan menjadi lebih sensitif terhadap bahan-bahan makanan tertentu.
Namun, terkadang muncul godaan tatkala melihat makanan-makanan yang memancing selera. Keripik-keripikan atau cilok, misalnya. Padahal sebagian makanan yang dijual di pasaran mengandung MSG sebagai bahan penyedapnya. Sebetulnya, bolehkah ibu hamil mengonsumsi MSG? Apakah dampak MSG pada kehamilan?
Berikut Popmama.com merangkum informasi seputar dampak MSG terhadap kehamilan:
Apa itu MSG?
Dilansir dari Mom Junction, MSG atau monosodium glutamate adalah penyedap makanan yang banyak digunakan dalam makanan kaleng, makanan kemasan, dan makanan siap saja untuk menambah rasa.
Bahan penyedap yang terbuat dari tetes tebu ini meningkatkan rasa gurih karena bahan glutamatnya. MSG sebetulnya adalah bahan alami yang juga terkandung dalam bahan makanan seperti tomat atau kedelai. MSG aman dikonsumsi dalam takaran dan batas wajar, serta bukan termasuk zat kimia sintetik.
Editors' Pick
Gejala Kompleks Konsumsi MSG
Sama seperti makanan lainnya, apabila dikonsumsi berlebihan atau dikonsumsi oleh mereka yang sensitif, MSG dapat menimbulkan reaksi negatif. Reaksi ini dikenal sebagai MSG symptom complex atau gejala kompleks MSG.
Gejala kompleks MSG dapat menyebabkan jantung berdebar, berkeringat, kulit memerah, sakit kepala, mual, nyeri pada dada, lemas, mati rasa, atau kesemutan di wajah dan leher. Namun, gejala ini masih perlu diidentifikasi lebih lanjut untuk melihat apakah memang MSG satu-satunya penyebab tunggal dari reaksi tersebut.
Bagaimana dengan ibu hamil? Sebetulnya jika Mama biasanya dapat mengonsumsi makanan yang mengandung MSG tanpa masalah, saat hamil pun mungkin tetap aman dan tidak memicu gejala kompleks MSG.
Meskipun begitu, ada beberapa hal yang harus diperhatikan ibu hamil saat mengonsumsi makanan yang mengandung MSG: