5 Buah Kaya Mineral Ini Sangat Baik untuk Program Hamil

Yuk, konsumsi alpukat yang menjadi sumber utama 3 dari 8 mineral penting!

22 Agustus 2021

5 Buah Kaya Mineral Ini Sangat Baik Program Hamil
Pixabay/silviarita

Faktanya, mineral tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh.

Apalagi saat hamil, maka Mama membutuhkan lebih banyak nutrisi. Termasuk protein, folat, yodium dan zat besi.

Dilansir dari Pregnancybirthbaby, tubuh membutuhkan berbagai nutrisi untuk kesehatan yang baik. Salah satunya vitamin, mineral, protein, karbohidrat, lemak dan serat.

Meski begitu, mineral yang ditemukan pada 5 jenis buah ini sangat baik dikonsumsi ketika program hamil. Berikut Popmama.com berikan ulasan selengkapnya:

1. Alpukat memiliki mineral penting untuk kesehatan jantung

1. Alpukat memiliki mineral penting kesehatan jantung
Pixabay/FoodieFactor

Alpukat adalah sumber utama 3 dari 8 mineral penting, lho!

Alpukat yang penuh dengan lemak sehat, kaya kalium dan magnesium bisa Mama konsumsi saat merencanakan kehamilan.

Dikutip dari Healthline, alpukat dikemas dengan vitamin dan mineral. Kalium termasuk mineral yang penting untuk pengaturan tekanan darah dan kesehatan jantung. 

Sedangkan magnesium pada alpukat dapat membantu otot dan saraf bekerja, termasuk membantu mengatur gula darah maupun tekanan darah. 

Editors' Pick

2. Buah beri melindungi sel dari kerusakan oksidatif

2. Buah beri melindungi sel dari kerusakan oksidatif
Pixabay/sweetlouise

Buah beri seperti stroberi, blueberry, blackberry dan raspberry merupakan sumber mineral penting yang sangat baik.

Diberitahu oleh dari Greatist, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa makan buah beri bisa menurunkan risiko peradangan dan diabetes tipe 2.

Kandungan mangan pada buah beri termasuk mineral yang penting untuk metabolisme energi, fungsi sistem kekebalan dan saraf.

Mineral ini juga dibutuhkan dalam pembentukan antioksidan yang membantu melindungi sel dari kerusakan oksidatif.

3. Mangga menyediakan tembaga dan magnesium

3. Mangga menyediakan tembaga magnesium
Pixabay/liwanchun

Mineral adalah elemen yang melakukan proses internal yang diperlukan untuk kehidupan. Ini termasuk mineral penting yang ada pada buah mangga.

Jenis buah tropis seperti mangga memang kaya akan antioksidan, serat dan vitamin yang cukup baik untuk program hamil.

Bahwa buah mangga dapat membantu Mama memenuhi asupan mineral dengan menyediakan tembaga, magnesium, mangan dan kalium.

Bahkan mangga juga mengandung vitamin C dan folat, lho!

4. Pisang membantu mengatasi sembelit terkait kehamilan

4. Pisang membantu mengatasi sembelit terkait kehamilan
Pixabay/PublicDomainPictures

Kandungan mineral seperti kalsium, zinc, zat besi dan kalium pada pisang dapat menjaga tulang Mama tetap kuat.

Lebih dari itu, pisang merupakan salah satu buah tropis yang dikemas dengan berbagai mineral. Ini termasuk potasium, magnesium dan mangan.

Diwartakan dari Medicalnewstoday, kandungan serat yang tinggi dari pisang bisa membantu mengatasi sembelit terkait kehamilan. Bahwa vitamin B6 juga membantu meredakan mual dan muntah pada awal kehamilan.

Bahkan manfaat yang diberikan pisang bagi tubuh, yakni mampu menenangkan pikiran dan mengatur sistem pencernaan tubuh.

5. Semangka membantu otot jadi lebih rileks

5. Semangka membantu otot jadi lebih rileks
Pixabay/congerdesign

Nutrisi dan mineral pada buah semangka dalam program kehamilan, ini sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi yang sehat. 

Pasalnya, semangka memiliki semuanya. Termasuk vitamin A, C dan B6 tingkat tinggi. Bahkan juga potasium dan magnesium yang membantu otot jadi lebih rileks.

Artinya, semangka yang banyak mengandung air adalah jenis buah dengan mineral tinggi.

Mineral yang tersimpan dalam semangka mampu memberikan manfaat kesehatan. Salah satunya meningkatkan fungsi jantung selama menjalankan program kehamilan.

Itulah 5 buah kaya mineral yang sangat baik untuk program hamil. Yuk, mulai meningkatkan asupan mineral Mama!

Baca juga:

The Latest