Pilihan Posisi Seks Terbaik agar Memiliki Bayi Kembar
Ketahui posisi terbaik agar cepat memiliki bayi kembar, yuk, Ma!
28 Oktober 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Keinginan untuk bisa hamil bayi kembar menjadi salah satu impian sebagian orangtua. Tak jarang banyak yang berusaha untuk bisa meningkatkan peluang hamil anak kembar, salah satunya dengan mencoba berbagai macam posisi seks.
Perlu diketahui bahwa posisi seks bisa menjadi salah satu faktor penentu ketika ingin memiliki bayi kembar.
Posisi tubuh saat suami ejakulasi sebaiknya diperhatikan. Pastikan posisi seks yang digunakan dapat membantu sel sperma agar cepat mencapai mulut rahim. Diharapkan ini semakin membuat banyak sel sperma yang masuk ke dalam rahim serta menjangkau saluran indung telur untuk bertemu sel telur.
Ketika penetrasi terjadi lebih dalam, maka dapat memberikan kemungkinan adanya potensi hamil anak kembar.
Jika Mama ingin mengetahui beberapa posisi seks agar memiliki bayi kembar, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
Variasi posisi seks ini bisa dicoba nih, Ma!
1. Doggy style menjadi posisi yang tepat karena posisi leher rahim lebih mudah didekati sperma
Dilansir dari Joe, posisi seks ini dapat memberikan penetrasi yang cukup dalam untuk perempuan. Posisi doggy style memang menjadi salah satu gaya bercinta yang digemari oleh banyak pasangan.
Tak hanya bisa memuaskan saat berhubungan intim, posisi doggy style dapat meningkatkan potensi perempuan untuk hamil bayi kembar.
Hal ini dikarenakan ketika laki-laki mengalami orgasme saat melakukan posisi doggy style, leher rahim perempuan sedang berada pada posisi yang tepat dan lebih mudah dilewati sperma. Dalam posisi tersebut, sperma akan berusaha mencari sel telur.
Editors' Pick
2. Missionaris menjadi posisi yang memberikan kenyamanan agar cepat hamil anak kembar
Posisi missionaris termasuk gaya bercinta yang dapat memberikan kesan intim karena kedua belah pihak bisa saling bertatap muka.
Walau termasuk posisi seks yang klasik, namun posisi missionaris mampu memberikan pencapaian penetrasi yang sempurna. Selian itu, posisi missionaris juga memiliki kemungkinan untuk membantu seorang perempuan hamil anak kembar.
Posisi missionaris memberikan kenyaman karena sperma bisa menemukan sel telur lebih cepat, sehingga peluang pembuahan untuk berhasil semakin besar.
3. Standing Position memberikan penetrasi yang dalam serta nyaman
Posisi seks lain yang dapat meningkatkan peluang agar memiliki bayi kembar adalah standing position. Walau dilakukan sambil berdiri, cobalah untuk meningkatkan rangsangan melalui cara-cara yang seru agar posisi seks ini tidak membosankan.
Tidak hanya dapat memuaskan gairah seksual saja, namun posisi seks tersebut mampu memberikan penetrasi yang dalam serta nyaman.
Standing position bisa menjadi posisi alternatif lain karena sangat membantu sperma lebih mudah untuk bertemu dengan sel telur.
4. Side by Side menjadi salah satu posisi yang bisa dicoba saat sesi bercinta
Jika sedang mencari posisi seks terbaik agar memiliki bayi kembar, Mama dan pasangan bisa menggunakan side by side. Posisi ini juga menjadi salah satu posisi terbaik, sebab gaya bercinta ini dapat meningkatkan rasa nyaman.
Posisi ini memberikan kenikmatan tersendiri apalagi penetrasi dapat dilakukan dengan posisi menyamping saling bersebelahan, sehingga bisa memberikan rangsangan lebih. Selain itu, posisi side by side juga memungkinkan laki-laki untuk melakukan penetrasi yang lebih dalam.
Ketika penetrasi terjadi lebih dalam, maka dapat meningkatkan potensi hamil bayi kembar.
Itulah beberapa pilihan posisi seks agar memiliki bayi kembar.
Walau posisi seks ini bisa diterapkan, tetapi selalu pastikan untuk tetap berusaha menjalankan gaya hidup sehat dan berdoa. Selamat mencoba!
Baca juga:
- Bikin Istri Nagih! Ini 5 Rekomendasi Posisi Bercinta Favorit Perempuan
- Bikin Klimaks, Ciuman di Leher Bisa Meningkatkan Gairah Seksual
- 20 Rangkaian Nama Bayi Kembar Perempuan yang Unik Beserta Artinya