Aturan Minum Asam Folat untuk Program Hamil
Asam folat menjadi salah satu vitamin yang penting dalam menjalani program hamil
13 Maret 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Asam folat menjadi salah satu vitamin yang penting dalam menjalani program hamil. Oleh karena itu, jika Mama berencana memiliki momongan, penting untuk mengonsumsi asam folat untuk meningkatkan kesuburan.
Asam folat juga dapat membantu mencegah cacat lahir pada otak dan saraf bayi. Selain itu, asam folat diyakini dapat menurunkan risiko terjadinya keguguran.
Agar manfaatnya lebih maksimal, sebaiknya Mama perlu tahu bagaimana aturan minum asam folat untuk program hamil.
Berikut Popmama.com rangkum informasi terkait aturan minum asam folat untuk program hamil seperti dilansir dari WebMD.
1. Apa itu asam folat?
Sebelum membahas mengenai aturan minum asam folat untuk program hamil, alangkah baiknya kita memahami dahulu apa itu asam folat.
Asam folat adalah bentuk vitamin B yang berperan penting dalam produksi sel darah merah. Selain itu, asam folat dapat membantu tabung saraf bayi berkembang menjadi otak dan sumsum tulang belakang.
Asam folat dapat ditemukan di berbagai jenis makanan, seperti sayuran hijau dan buah jeruk. Selain itu, asam folat juga banyak dijual dalam bentuk suplemen.
Editors' Pick
2. Kapan harus mulai mengonsumsi asam folat untuk program hamil?
CDC merekomendasikan agar perempuan yang sedang menjalani program hamil mulai mengonsumsi asam folat setiap hari selama setidaknya satu bulan sebelum hamil.
Tak hanya perempuan yang sedang dalam program hamil, CDC juga merekomendasikan agar semua perempuan yang dalam usia subur mengonsumsi asam folat setiap hari.
Cacat lahir berisiko terjadi dalam 3-4 minggu pertama kehamilan. Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi folat selama tahap awal kehamilan saat otak dan sumsum tulang belakang bayi mulai berkembang.
3. Berapa banyak asam folat yang harus dikonsumsi untuk program hamil?
Dosis yang dianjurkan untuk semua perempuan dalam usia subur adalah 400 mikrogram folat setiap hari. Jika Mama mengonsumsi multivitamin setiap hari, konsultasikan pada dokter mengenai jumlah yang disarankan.
Berikut adalah aturan berapa banyak asam folat yang direkomendasikan setiap hari dari program kehamilan hingga menyusui:
Saat program hamil sebanyak 400 mikrogram
Tiga bulan pertama kehamilan sebanyak 400 mikrogram
Bulan keempat hingga kesembilan kehamilan sebanyak 600 mikrogram
Saat menyusui sebanyak 500 mikrogram
4. Apa manfaat asam folat?
Asam folat memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh. Ketika diminum sebelum dan selama kehamilan, asam folat juga melindungi bayi dari beberapa kondisi berikut:
Bibir sumbing
Lahir prematur
Berat badan lahir rendah
Keguguran
Pertumbuhan yang buruk di dalam rahim
Selain mencegah kondisi di atas, asam folat juga dapat mengurangi risiko komplikasi kehamilan, penyakit jantung dan beberapa jenis kanker.
5. Makanan sumber asam folat
Selain suplemen, ada banyak sekali makanan yang menjadi sumber asam folat. Mama bisa mengonsumsi asam folat dari sayur-sayuran, seperti asparagus, brokoli, bayam dan kembang kol.
Selain sayuran, Mama juga bisa mengonsumsi asam folat melalui makanan berikut:
Buah jeruk
Buah alpukat
Kacang-kacangan
Biji bunga matahari
Roti dan sereal
Kuning telur
Nah, itulah aturan minum asam folat untuk program hamil. Mama bisa mengonsumsi makanan yang mengandung asam folat, atau juga bisa mengonsumsi suplemen asam folat yang tersedia di apotek.
Perhatikan dengan detail jika Mama membeli suplemen asam folat. Konsultasikan juga dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi suplemen yang dijual bebas.
Baca juga:
- 5 Rekomendasi Suplemen Asam Folat untuk Program Hamil
- 5 Sayuran Hijau Kaya Asam Folat Terbaik untuk Program Hamil
- 5 Manfaat Asam Folat untuk Program Hamil, Bisa Meningkatkan Kesuburan!