7 Makanan yang Harus Dihindari saat Jalani Program Bayi Tabung
Selama program hamil Mama harus menjaga makanan yang dikonsumsi
11 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selama menjalani proses program hamil, penting bagi Mama untuk menjaga kesehatan secara optimal, termasuk memperhatikan asupan makanan.
Dilansir dari Health Line, hal ini dikarenakan makanan menjadi salah satu nutrisi utama yang dibutuhkan saat menjalani program hamil.
Namun, beberapa jenis makanan dapat memengaruhi keberhasilan program hamil, sehingga perlu dihindari atau dikonsumsi dengan sangat hati-hati.
Berikut Popmama.com, telah rangkumkan 7 makanan yang harus dihindari saat jalani program bayi tabung.
1. Makanan yang tinggi gula dan karbohidrat olahan
Makanan yang tinggi gula dan karbohidrat olahan seperti kue, permen, roti putih, dan minuman bersoda dapat menyebabkan lonjakan kadar gula darah yang tidak stabil.
Kadar gula darah yang tidak stabil dapat mempengaruhi hormon sekaligus kesehatan reproduksi pada perempuan.
Untuk menggantinya, disarankan dengan karbohidrat kompleks seperti biji-bijian utuh, buah, dan sayuran yang lebih menstabilkan kadar gula darah.
2. Makanan yang cepat saji
Salah satu makanan yang harus dihindari adalah makanan cepat saji dan gorengan yang dimana mengandung lemak trans dan lemak jenuh tinggi.
Dilansir dari Public Health, Jenis lemak ini dapat menyebabkan peradangan dan memengaruhi kualitas sel telur serta kesehatan reproduksi secara keseluruhan.
Sebagai gantinya, pilihlah makanan yang dipanggang, direbus, atau dikukus dengan kandungan lemak yang lebih sehat seperti lemak dari ikan, alpukat, dan kacang-kacangan.
Editors' Pick
3. Makanan dengan kandungan pengawet dan pewarna buatan
Olahan makanan yang mengandung pengawet dan pewarna buatan sangat penting untuk dihindari oleh Mama saat sedang menjalani program hamil, karena dapat berdampak buruk bagi kesehatan tubuh.
Bahan-bahan kimia ini memengaruhi keseimbangan hormon dan fungsi organ reproduksi. Oleh karena itu disarankan untuk memilih makanan segar dan alami lainnya.
4. Produk susu penuh lemak
Susu dan produk olahan susu penuh lemak dapat mengandung hormon tambahan yang dapat mengganggu keseimbangan hormon dalam tubuh.
Mengonsumsi susu rendah lemak atau alternatif susu nabati seperti susu almond atau susu kedelai, yang tidak mengandung hormon tambahan dapat menjadi pilihan yang tepat untuk Mama.
5. Mengonsumsi minuman yang mengandung kafein berlebih
Meskipun kafein dalam jumlah kecil masih diperbolehkan, namun mengonsumsi kafein yang berlebihan dari kopi, teh, dan minuman energi dapat mengurangi peluang keberhasilan program hamil.
Dilansir dari CCRM Fertility, terlalu banyak mengonsumsi kafein dapat memengaruhi kualitas sel telur dan meningkatkan risiko keguguran.
Dalam sehari asupan kafein yang diperbolehkan, yakni hanya 200 mg per hari atau sekitar satu cangkir kopi.
6. Mengonsumsi minuman beralkohol
Alkohol adalah minuman yang harus sangat dihindari selama masa program kehamilan, karena dapat mengganggu keseimbangan hormon.
Selain itu juga dapat mengurangi kualitas sel telur dan sperma, serta meningkatkan risiko keguguran.
Maka dari itu penting untuk menghindari alkohol sepenuhnya demi menciptakan lingkungan yang optimal bagi keberhasilan program hamil.
7. Ikan dengan kandungan merkuri tinggi
Beberapa jenis ikan mengandung kadar merkuri tinggi yang dapat merusak perkembangan janin seperti ikan todak, dan ikan mackerel.
Dilansir dari American Pregnancy Association, merkuri dapat menumpuk di tubuh dan berdampak negatif pada perkembangan sistem saraf bayi yang belum lahir. Pilihlah ikan dengan kadar merkuri rendah seperti salmon, trout, dan sarden yang kaya akan omega-3, yang baik untuk kesehatan reproduksi.
Nah itulah tadi, 7 makanan yang harus dihindari saat jalani program bayi tabung. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat buat Mama, agar lebih memperhatikan makanan yang dikonsumsi!
Baca Juga:
- 6 Penyebab Program Bayi Tabung Gagal, Harus Dihindari!
- Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi saat Program Bayi Tabung
- Makanan dan Minuman yang Sebaiknya Dihindari Saat Program Bayi Tabung