7 Penyebab Pasangan yang Ingin Punya Anak, Tapi Malas Berhubungan Seks
Yuk, simak beberapa penyebabnya dibawah ini
5 Oktober 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kehadiran seorang anak, seringkali menjadi impian bagi pasangan yang telah menikah. Namun terkadang, ada situasi dimana pasangan yang memiliki keinginan untuk memiliki anak. Merasa malas atau enggan untuk berhubungan badan.
Fenomena ini dapat menjadi kompleks dan melibatkan berbagai faktor, baik fisik maupun emosional secara mental. Salah satu penyebab umum, pasangan merasa malas untuk berhubungan seks adalah adanya tekanan seperti pekerjaan, masalah keuangan, dan lain sebagainya.
Maka dari itu, berikut Popmama.com, rangkumkan 7 penyebab pasangan yang ingin punya anak tapi malas berhubungan seks. Simak bersama!
1. Timbulnya kecemasan atau stres
Kecemasan atau stres seringkali muncul karena tekanan dari keinginan untuk hamil. Pasangan yang merasa tertekan oleh harapan untuk memiliki anak dalam waktu tertentu, dapat merasa terbebani oleh ekspektasi tersebut.
Stres yang dihasilkan dari kekhawatiran tentang kesuburan, kegagalan dalam hamil, atau tanggung jawab sebagai orangtua juga dapat menyebabkan pasangan merasa malas untuk berhubungan seks.
2. Kurangnya komunikasi yang ada dengan pasangan
Salah satu faktor utama yang menyebabkan pasangan malas berhubungan seks adalah kurangnya komunikasi yang terbuka tentang kebutuhan seksual.
Tanpa adanya komunikasi yang efektif, pasangan mungkin merasa sulit untuk memahami kebutuhan satu sama lain. Pada akhirnya menimbulkan kesalahpahaman, dan dapat mengurangi keinginan untuk berhubungan seks.
Editors' Pick
3. Adanya perubahan dalam hubungan
Saat pasangan mulai mempertimbangkan kehadiran anak, prioritas dan fokus mereka dalam hubungan sering berubah.
Perubahan dalam hubungan ini, sering kali dapat menyebabkan hilangnya keintiman dan koneksi emosional antara pasangan.
Akibatnya, keinginan untuk berhubungan seks berkurang drastis karena kurangnya keintiman tersebut yang sangat diperlukan untuk menciptakan momen tersebut.
4. Timbulnya rasa bosan dalam hubungan
Rasa bosan dalam hubungan juga bisa disebabkan oleh kehilangan gairah dan koneksi emosional antara pasangan. Ketika hubungan terlalu prediktif atau kurangnya interaksi emosional yang dalam, pasangan mungkin merasa kehilangan ikatan yang membuat mereka terhubung satu sama lain.
Tanpa adanya gairah dan koneksi yang kuat, motivasi untuk berhubungan seksual secara alami menurun.
5. Ketakutan atau kekhawatiran tentang kehamilan
Salah satu penyebab utama pasangan merasa malas untuk berhubungan seks adalah ketakutan akan konsekuensi kehamilan yang tidak diinginkan.
Meskipun memiliki keinginan untuk memiliki anak, namun kekhawatiran tentang tanggung jawab sebagai orang tua, perubahan gaya hidup, atau masalah keuangan.
Dapat membuat pasangan merasa cemas atau takut terhadap kemungkinan terjadinya kehamilan. Pada akhirnya mengurangi keinginan dan motivasi berhubungan seks secara teratur.
6. Masalah kesehatan fisik atau psikologis
Pasangan yang menghadapi masalah kesehatan fisik seperti sering merasa lelah, sakit, atau tidak nyaman, dapat mengurangi hasrat untuk berhubungan seks. Selain masalah kesehatan fisik, gangguan kesehatan mental seperti depresi, atau stres kronis mempengaruhi emosional seseorang.
Hal ini menimbulkan rasa malas atau bahkan tidak tertarik untuk melakukan hubungan seks, karena merasa tidak mampu atau nyaman dalam menciptakan momen intim.
7. Timbulnya konflik atau ketegangan dalam hubungan
Konflik atau ketegangan dalam hubungan sering kali disebabkan oleh kurangnya pemahaman dan komunikasi yang baik antara pasangan.
Pasangan yang merasa tidak didengar atau dimengerti oleh pasangan mereka, dapat merasa frustrasi atau malas untuk menciptakan momen intim.
Sehingga sangat berpengaruh pada hasrat untuk melakukan hubungan seks.
Dengan demikian, 7 penyebab pasangan yang ingin punya anak tapi malas berhubungan seks, muncul karena beberapa faktor. Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat!
Baca Juga:
- Tes Kehamilan dengan Jari, Apa Bisa?
- Setelah Berhubungan Seks, Kapan Tanda Kehamilan Mulai Muncul?
- Pentingnya Berhenti Minum Alkohol saat Merencanakan Kehamilan