Tips Program Hamil Anak Laki-Laki ala Dokter Boyke
Mama ingin memiliki anak laki-laki? Yuk, simak tips berikut ini
27 Juli 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jenis kelamin sebenarnya bukan perkara serius bagi pasangan orangtua saat memiliki anak karena yang utama adalah kesehatannya. Laki-laki maupun perempuan pasti akan disambut dengan kegembiraan.
Meskipun demikian, tetap ada pasangan yang memiliki preferensi dan mengharapkan keturunan dengan jenis kelamin tertentu, misalnya laki-laki. Banyak penyebab yang mendasarinya, bisa karena tradisi keluarga atau karena sudah punya anak perempuan sebelumnya. Tentu ini adalah hal wajar.
Menurut dokter Boyke Dian Nugraha, menentukan jenis kelamin anak bisa diupayakan sesuai keinginan sebelum masa pembuahan. Untuk anak laki-laki, bentuk sperma yang dikeluarkan dari calon ayah biasanya cenderung kecil dan gesit serta menyukai suasana basa. Untuk itu, jika ingin mendapatkan anak laki-laki, Kamu bisa mengatur suasana rahim menjadi basa.
Nah, kali ini Popmama.com akan memberikan tips program hamil anak laki-laki ala dokter B oyke.
Simak yuk, Ma!
1. Banyak makan daging dan sayur
“Kalau pengen punya anak laki-laki, yang prianya harus banyak makan daging, sedangkan yang wanitanya harus banyak makan sayur, dan hal ini dilakukan selama tiga bulan penuh,” jelas dr. Boyke.
Menurut dokter Boyke, banyak makan daging akan membuat bentuk sperma cenderung kecil dan gesit yang akan berperngaruh pada jenis kelamin anak nantinya.
Editors' Pick
2. Banyak makan tauge
Bagi pasangan yang sedang menjalani program hamil, konsumsi taoge pun sangat baik dilakukan secara teratur.
Untuk laki-laki, taoge diketahui memiliki kandungan vitamin E yang dapat membantu meningkatkan kualitas dan motilitas sperma. Jika sperma memiliki kualitas yang baik, peluang keberhasilan pembuahan sel telur pun kian meningkat.
Seperti diketahui, vitamin E adalah salah satu jenis antioksidan yang dapat melindungi sperma dari serangan radikal bebas. Dengan demikian, sperma pun menjadi lebih sehat dan berkualitas.
Sementara itu, bagi perempuan kandungan vitamin E dalam taoge dapat membantu mengurangi gangguan siklus haid dan gangguan menopause. Masalah-masalah tersebut diketahui dapat mengganggu kesuburan dan menurunkan peluang kehamilan.
Sebagai sumber antioksidan, vitamin E bagi perempuan juga dapat membantu memperlambat proses penuaan dini dan mencegah kanker payudara.