Benarkah Sering Pakai Pembalut Bikin Susah Hamil? Ini Faktanya!
Jangan asal percaya, cari tahu kebenarannya di sini!
14 Mei 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penggunaan pembalut sekali pakai saat menstruasi merupakan hal yang biasa. Meski banyak alternatif lain, seperti tampon dan menstrual cup, nyatanya pembalut sekali pakai tetap yang paling diminati oleh kaum hawa.
Kepraktisan benda ini memang menolong di kala menstruasi datang. Akan tetapi, ada anggapan yang menyatakan bahwa, sering pakai pembalut saat menstruasi dapat membuat kamu susah hamil. Benarkah demikian?
Sebelum menelan bulat-bulat kabar tersebut, yuk, kita cari tahu penjelasannya lebih lanjut dulu. Simak soal benarkah sering pakai pembalut susah hamil di artikel Popmama.com ini, ya!
Editors' Pick
Benarkah Pakai Pembalut Bikin Susah Hamil?
Sempat beredar luas isu mengenai bahaya penggunaan pembalut. Disebut-sebut, sering pakai pembalut menjadi salah satu penyebab perempuan susah hamil.
Hal ini dipicu karena adanya penggunaan bahan kimia polyolefins pada pembalut sekali pakai. Tidak hanya itu, tambahan pewangi dalam produk sanitary pad juga kerap disinggung tidak bagus untuk organ kewanitaan, terutama bagi pemilik kulit sensitif.
Akan tetapi, FDA atau badan pengawas obat dan makanan di Amerika Serikat menyebut kalau berbagai bahan kimia dalam pembalut aman digunakan. Selain itu, masih belum ada penelitian yang menyebut kalau pakai pembalut bikin susah hamil.
Dengan begitu, kamu tak perlu khawatir lagi untuk menggunakan pembalut saat menstruasi. Selama kamu selalu menjaga kebersihan organ intim dan memakai pembalut dengan tepat, keraguan soal kabar ini bisa kamu tepis jauh-jauh.
Pasalnya, pemakaian pembalut yang tidak tepat justru dapat menyebabkan masalah pada kesehatan vagina. Lantas, apa saja dampak negatif yang terjadi kamu menggunakan pembalut dengan tidak tepat?
Efek Negatif Penggunaan Pembalut yang tidak Tepat
Kendati belum terbukti bisa membuat kamu susah hamil, penggunaan pembalut yang tidak tepat tetap berisiko bagi kesehatan. Terlebih bila kamu juga tidak menjaga kesehatan vagina dengan teliti.
Berikut ini efek negatif yang bisa timbul:
Menggunakan pembalut yang tidak bersih dapat menyebabkan infeksi saluran kemih atau infeksi jamur.
Tidak mengganti pembalut dalam waktu yang lama dapat menyebabkan infeksi jamur vagina, ruam, serta dapat menimbulkan bau yang tidak sedap.
Penggunaan pembalut yang tidak sesuai ukuran atau lebih besar bisa menimbulkan ruam akibat gesekan antar paha.
Tips agar Terhindar dari Efek Buruk Pemakaian Pembalut
Menjaga kebersihan organ intim penting, sama pentingnya dengan memastikan sudah pakai pembalut dengan tepat. Agar terhindar dari berbagai risiko kesehatan tersebut, mari simak beberapa tips yang perlu diterapkan:
Pilih pembalut dengan ukuran. Supaya nyaman digunakan dan menyerap dengan optimal, serta terhindar dari ruam akibat gesekan antar paha.
Gantilah pembalut secara berkala, setidaknya 3-4 jam sekali atau sesuaikan dengan banyaknya darah. Jika sudah penuh, segera ganti pembalut untuk menghindari terjadinya infeksi.
Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum dan sesudah menggunakan pembalut.
Bersihkan vagina dengan air bersih dengan cara yang tepat, yakni dari arah depan ke belakang, dan jangan lupa untuk mengeringkan area vagina agar tidak lembap.
Nah, setelah mengetahui kebenaran dari mitos sering pakai pembalut bikin susah hamil, bagaimana perasaan kamu?
Baca juga:
- Ini Faktor Penentu Kesuburan yang Suami dan Istri Perlu Ketahui
- Mitos dan Fakta Seputar Menstruasi yang Harus Diajarkan ke Anak
- Apakah Bisa Hamil jika Berhubungan Intim saat Menstruasi?