Cara Kiky Saputri agar Bisa Hamil Lagi, Atur Makan & Hindari Stres
Pasca keguguran, Kiky kini fokus pada kesehatannya agar segera dikaruniai momongan
15 Mei 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Komika Kiky Saputri di Bulan Maret 2024 lalu sempat mengalami keguguran. Ia kehilangan calon anak pertamanya lantaran mengalami kelelahan, serta didagnosa kista di luar dinding rahim. Kondisi ini membuat janin dalam rahim Kiky tak bisa berkembang dengan baik, padahal saat itu usia kehamilannya sudah masuk 2,5 bulan.
Tak menyerah pasca keguguran, Kiky Saputri rupanya tetap mengupayakan kehamilan anak pertama. Dalam salah satu video di YouTube Intens Investigasi yang tayang pada (7/5/2024), istri dari Muhammad Khairi tersebut mengatakan jika saat ini ia berusaha untuk bisa hamil lagi.
Bukan dengan progam hamil, Kiky kini justru fokus pada kesehatan tubuhnya sebagai modal awal untuk mendapatkan kehamilan yang sehat. Beberapa cara dilakukan Kiky mulai dari mengatur pola makan, berolahraga, hingga menghindari stres dengan mengurangi beberapa pekerjaan.
Berikut ini Popmama.com berikan informasi selengkapnya mengenai cara Kiky Saputri agar bisa hamil lagi. Apa saja? Simak selengkapnya, ya!
1. Kiky Saputri lakukan cek kesehatan rutin
Kiky Saputri sebelumnya didiagnosa mengalami kista di luar dinding rahim. Kondisi ini membuat janin dalam kandungannya tak bisa berkembang dengan baik, hingga Kiky pun mengalami keguguran di Bulan Maret lalu. Tentu hal ini sangat memukul Kiky dan Khairi, terlebih keduanya begitu menanti kehadiran buah hati.
Pasca keguguran, Kiky mengaku tidak menjalani program khusus untuk bisa hamil lagi. Kali ini, ia justru memfokuskan diri pada kesehatannya. Di mana Kiky menyadari bahwa, kesehatan jadi salah satu faktor penting untuk mendukung kehamilannya kelak.
"Jadi nggak ada program khusus. Kalo aku sekarang yang penting cek kesehatan rutin. Karena waktu itu kejadiannya (keguguran) karena ada kista juga. Nah, aku lebih concern-nya ke situ. Jadi bukan program yang untuk kehamilannya, belum. Jadi terserah sama Yang Maha Kuasa, kapan dikasihnya, aku terima,” kata Kiky dalam video YouTube Intens Investigasi pada Selasa (7/5/2024).
Editors' Pick
2. Jaga pola makan, hindari makanan bertepung
Tak hanya cek kesehatan rutin, Kiky Saputri juga mulai mengatur pola makannya. Salah satunya, ia menghindari jenis makanan yang bertepung. Selain untuk bisa hamil, ini dilakukan Kiky untuk mencegah kista muncul lagi dalam rahimnya.
“Alhamdulillah kan sekarang kistanya sudah diangkat. Tinggal dijaga, jangan sampai dia (kista) timbul atau terpicu lagi. Ya, itu, paling penting adalah jaga pola makan. Jangan makan sembarangan yang bisa memicu, kayak tepung gitu-gitu ya," ujarnya.