7 Manfaat Mengonsumsi Nangka untuk Ibu Hamil

Mengonsumsi nangka saat hamil boleh kok, asal tidak berlebihan ya, Ma!

3 Agustus 2021

7 Manfaat Mengonsumsi Nangka Ibu Hamil
Freepik

Buah nangka merupakan buah yang memiliki turunan dari buah durian, namun nangka memiliki aroma yang lebih lembut dari durian. Buah nangka bisa dimanfaatkan menjadi berbagai olahan makanan, bahkan bijinya juga bisa dikonsumsi.

Buah nangka biasanya dapat ditemui di negara dengan iklim tropis terutama Asia Tenggara. Hal ini karena buah nangka tidak bisa hidup di daerah yang terlalu dingin atau terlalu kering.

Siapa sangka, kandungan dalam buah nangka sebenarnya cukup sehat. Namun ada mitos yang mengatakan bahwa ibu hamil tidak dianjurkan mengonsumsi nangka karena dapat berdampak buruk pada kehamilan.

Faktanya, ibu hamil boleh mengonsumsi nangka karena buah ini memiliki banyak kandungan nutrisi yang dapat membantu perkembangan janin.

Sampai saat ini juga belum ada penelitian yang menyebutkan bahwa buah nangka dapat membahayakan kehamilan.

Namun, jika Mama merasakan sensasi panas setelah mengonsumsi nangka, itu karena buah nangka memiliki kandungan gas sehingga akan menyebabkan perut kembung jika dikonsumsi secara berlebihan.

Jika Mama masih ragu, Popmama.com sudah merangkum tujuh manfaat buah nangka untuk ibu hamil berikut ini.

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Freepik

Buah nangka memiliki kandungan vitamin A sebanyak 5µg atau 1% kebutuhan angka kecukupan gizi (AKG) dan vitamin C sebanyak 13,8mg atau 17% AKG.

Kandungan vitamin A sendiri sangat bagus untuk perkembangan jantung, paru-paru, ginjal serta sistem peredaran darah pada janin. Vitamin A juga mampu menurunkan resiko kecatatan pada bayi.

Sedangkan vitamin C berguna untuk membentuk kolagen dalam tulang serta pembentukan otot pada janin. Vitamin ini juga penting bagi perbaikan jaringan luka dan membantu penyerapan zat besi.

Selain itu perpaduan vitamin A dan C sendiri dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh pada ibu hamil sehingga dapat menurunkan risiko terjadinya infeksi.

2. Memperbaiki sistem pencernaan

2. Memperbaiki sistem pencernaan
Freepik

Masalah sembelit sering terjadi pada Mama selama masa kehamilan. Dengan mengonsumsi buah nangka, masalah ini akan teratasi. Pasalnya dalam 100gr buah nangka mengandung 1,5 gr serat. Kandungan serat ini akan membantu melancarkan pencernaan serta melindungi usus besar dari luka.

Editors' Pick

3. Membantu proses penyerapan kalsium

3. Membantu proses penyerapan kalsium
Pexels/Nappy

Ketika hamil, Mama tentu membutuhkan kalsium lebih banyak dari biasanya. Hal ini karena bayi dalam kandungan membutuhkan asupan kalsium untuk proses pembentukan tulang dan gigi agar lebih optimal.

Buah nangka memiliki kandungan magnesium sebanyak 29mg dan kalsium sebesar 24mg. Kandungan tersebut sangat baik untuk membantu penyerapan gizi ke dalam tubuh Mama dan si Kecil sehingga perkembangan tulang dan gigi dapat lebih optimal.

4. Menjadi sumber energi

4. Menjadi sumber energi
Freepik

Ketika hamil, Mama perlu meningkatkan asupan sumber energi. Salah satunya dengan mengonsumsi sesuatu yang manis. 100 gram buah nangka memiliki kandungan gula sebanyak 19,08g. Jenis gula yang terkandung pada buah nangka adalah fruktosa dan sukrosa yang dapat menjadi asupan energi agar Mama dapat beraktivitas dengan lancar.

5. Mencegah hipertensi selama proses kehamilan

5. Mencegah hipertensi selama proses kehamilan
Freepik

Buah nangka mengandung kalium yang dapat mencegah hipertensi selama kehamilan. Hipertensi bisa membahayakan keselamatan janin, sebab dapat menyebabkan aliran darah menuju plasenta terhambat sehingga bayi berisiko kekurangan oksigen.

Mengonsumsi buah nangka, secara tidak langsung dapat menyeimbangkan kalsium, magnesium, dan garam dalam tubuh, sehingga risiko hipertensi dapat menurun.

6. Mencegah anemia

6. Mencegah anemia
Freepik

Saat hamil, Mama akan sangat rentan terkena anemia. Hal ini disebabkan oleh kebutuhan zat besi akan terus bertambah seiring berkembangnya usia kandungan.

Anemia yang terjadi saat hamil dapat membahayakan kesehatan Mama dan janin.

Buah nangka mengandung asam folat sebanyak 24µg serta zat besi sebanyak 0,23mg. Jumlah tersebut dapat menormalkan kadar hemoglobin dalam darah sehingga dapat mencegah anemia.

7. Menyeimbangkan kadar gula darah

7. Menyeimbangkan kadar gula darah
Freepik

Penelitian yang dilakukan oleh salah satu Universitas di Sydney mengungkapkan bahwa nangka memiliki kandungan gula alami yang lebih rendah dari beras dan gandum. Hal ini bisa menjadi pengganti asupan gula selama kehamilan tanpa meningkatkan risiko diabetes.

Namun jika Mama sudah memiliki riwayat penyakit diabetes, lebih baik tidak mengonsumsi buah nangka terlalu banyak.

Fakta-fakta ini menunjukan bahwa buah nangka dapat dikonsumsi saat sedang hamil, asal tidak berlebihan ya, Ma.

Bacajuga:

The Latest