7 Rekomendasi Baju Hamil Menyusui yang Ramah di Kantong
Tanggal muda tiba, waktunya berburu baju hamil menyusui. Cek dulu rekomendasinya yuk, Ma
7 April 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seiring perut yang kian membesar, Mama tentu sering bingung memilih pakaian. Rasanya, hampir nggak ada baju di lemari yang muat dan nyaman dikenakan.
Lalu, banyak orang bilang, membeli baju hamil itu mubazir karena hanya akan terpakai sampai hamil besar saja. Padahal, Mama juga bosan dengan baju-baju lama di lemari atau model baju hamil yang tampak out of date.
Ingin beli baju hamil yang bisa dipakai juga sampai menyusui? Beli baju hamil menyusui atau nursing wear saja. Apalagi, sekarang banyak lho merek nursing wear lokal yang harganya bersahabat dan modelnya pun keren. Bahkan, banyak orang yang mungkin nggak ngeh kalau Mama memakai baju hamil menyusui karena hampir tak ada bedanya dengan pakaian biasa.
Nah, kali ini Popmama.com memberikan 7 rekomendasi baju hamil menyusui yang ramah di kantong khusus untuk Mama.
1. Mamigaya Nursing Wear
Instagram/Mamigaya Nursingwear
Merek yang satu ini punya banyak reseller di seluruh Indonesia.Harganya ramah di kantong, mulai Rp59.000 Mama sudah bisa bawa pulang aneka inner atau baju dalam khusus menyusui.
Dengan lingkar dada dan ukuran bervariasi, Mama bisa mengenakan baju keluaran Mamigaya sejak hamil hingga menyusui. Selain itu, model dan material pakaian yang dipakai juga beragam. Dari model santai berbahan rayon spandex atau kaos katun, hingga model semi formal dengan motif batik yang bisa dipakai untuk kerja. Rata-rata bisa melar, sehingga perut Mama terasa nyaman.
Motifnya juga tersedia beragam, yang polos untuk pecinta basic series, atau motif garis dan printed bagi Mama yang senang tampil gaya. Beberapa serinya juga menawarkan couple set dengan si Kecil. Unik kan?
2. Mikhadou
Instagram/Mikhadou
Mama milenial zaman now pasti kenal merek satu ini. Sebetulnya, Mikhadou lebih dulu dikenal sebagai produsen stretchy wrap yang nyaman dipakai untuk menggendong bayi sejak baru lahir. Namun, Mikhadou kini juga mengeluarkan beragam koleksi baju menyusui yang modelnya pasti juga pas untuk para ibu hamil.
Pilihan model baju kekinian, cutting yang rapi, dan bahan yang nyaman, membuat merek ini selalu diburu para mama. Dijamin setelah mengenakan baju Mikhadou, Mama bakal tampak seperti anak kuliahan, bukan ibu hamil atau menyusui.
Kisaran harga baju Mikhadou mulai Rp160.000 hingga Rp270.000. Mama harus selalu gercep alias gerak cepat untuk memperoleh baju-baju menyusui super chic ini karena sering sold out! Sssttt…. Raisa aja pakai Mikhadou untuk menyusui baby Zalina!
Editors' Pick
3. Sun Songs Circus Nursing Wear
Instagram/SSCircus
Mama lebih suka custom model baju hamil menyusui? Atau punya kain sendiri dan ingin dijahitkan khusus? Sun Songs Circus Nursing Wear (SSCircus) bisa jadi pilihan.
Beragam model terpajang di akun media sosialnya, Mama bisa memilih mana yang sesuai selera. Dari model dress kasual hingga pakaian formal berbahan brokat untuk pesta. Bahkan, mau kembaran dengan gadis kecil juga bisa!
Rata-rata model dress memiliki garis A yang membuatnya nyaman dikenakan Mama saat hamil. Bukaan menyusuinya juga tersembunyi, nyaris nggak kelihatan, sehingga dari jauh tampak seperti baju biasa. Harga per pakaian mulai sekitar Rp200.000, tergantung bahan dan model. Oya, SSCircus juga jadi salah satu pilihan Agni Pratistha saat hamil.
4. NyoNya Nursing Wear
Instagram/Nyonya Nursing Wear
Mama suka penasaran dengan baju hamil menyusui yang dikenakan Vicky Shu? NyoNya Nursing Wear adalah jawabannya.
Merek lokal yang sudah berdiri sejak 2013 dan meluncurkan koleksi perdananya pada 2014 ini memiliki beragam pilihan model, bahan, motif, dan warna. Mama hamil atau menyusui yang ingin tampil gaya pasti terpikat dengan pakaian NyoNya Nursing Wear.
Dengan mengutamakan comfort, privacy, dan style, nggak ada lagi alasan Mama untuk tidak bisa tampil modis meski tengah hamil besar. Semua pakaian dirancang agar ibu hamil nyaman mengenakannya. Bukaan di bagian dada juga membuat proses menyusui lebih mudah. Harga terjangkau mulai Rp150.000 jelas membuat merek baju hamil menyusui ini investasi terbaik untuk Mama.
d'amora Nursing Wear
Instagram/d'amora Nursing Wear
d’amora Nursing Wear juga salah satu merek baju hamil menyusui yang sering jadi arena hunting baju modis untuk Mama. Bahkan, ada Mama yang meski sudah tidak menyusui lagi tetap membeli baju-baju ini setiap model terbaru diluncurkan.
Memang model d’amora Nursing Wear tampak unik dengan detail manis yang tepat. Dari pakaian model kasual, pakaian tidur yang cantik, pakaian kerja, hingga terusan panjang seperti gamis yang cocok untuk Mama berhijab.
Pilihan material beragam juga membuat para Mama menggandrungi baju hamil menyusui ini. d’amora juga menyediakan bawahan seperti celana yang mudah dipadupadankan dengan berbagai model atasan. Dengan kisaran harga mulai Rp160.000, coba deh Mama intip feed Instagramnya. Pasti ingin memiliki satu atau lebih model baju hamil menyusui ini kan?
6. MamiBelle Nursing Wear
Instagram/MamiBelle Nursing Wear
Di MamiBelle Nursing Wear Mama bisa menemui beberapa seri, yakni basic, blouse/tunic, dress, dan bawahan. Legging MamiBelle termasuk best seller, saking nyamannya dikenakan ketika hamil.
Berdiri sejak tahun 2015, MamiBelle menjadi jawaban atas kebutuhan fashion ibu hamil hingga menyusui. Hamil dan menyusui bukan halangan untuk tampil modis, sambil tetap menjalankan tugas sebagai ibu kapan pun dan di mana pun.
Dengan desain casual chic, Mama bakal merasa nyaman mengenakan baju MamiBelle untuk aktivitas apa pun, baik dalam ruangan atau luar ruangan. Bukaan menyusui di bagian dada juga dibuat tanpa kancing atau zipper, sehingga Mama bisa menyusui mudah dengan privasi terjaga. Harga mulai sekitar Rp95.000 untuk seri basic, pasti MamiBelle bakal nyaman dikenakan Mama.
7. Hug Nursing Wear
Instagram/Hug Nursing Wear
Hug Nursing Wear tergolong baru dibandingkan merek baju hamil menyusui lainnya. Namun, dengan model simpel, bergaya, dan warna-warna pilihan, baju hamil menyusui ini sukses merebut hati para mama. Dengan kisaran harga mulai Rp100.000, Mama sudah bisa mengenakan baju hamil menyusui yang nyaman.
Untuk Mama yang punya lingkar dada besar, Hug juga punya ukuran khusus. Jadi, Mama berbadan plus nggak perlu khawatir. Selain atasan, tersedia juga pajamas set, legging dengan kantung perut, celana kulot, hingga celana panjang atau pendek yang nyaman dikenakan untuk olahraga.
Itulah 7 rekomendasi baju hamil menyusui yang ramah di kantong. Gimana, Ma, sudah menemukan mana baju hamil menyusui impian Mama? Mumpung masih tanggal muda, yuk diintip. Happy hunting!