12 Obat Batuk Alami untuk Ibu Hamil yang Aman
Cara alami ini aman bagi kehamilan. Yuk, dicoba, Ma!
27 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Gejala flu seperti batuk dan pilek mungkin dianggap sebagai penyakit sederhana dan memiliki beragam jenis obat yang dapat menyembuhkannya. Tetapi bagaimana jika batuk dan pilek menyerang saat hamil? Apalagi tidak sembarang obat dapat dikonsumsi selama hamil.
Obat batuk untuk ibu hamil tak boleh dikonsumsi begitu saja tanpa resep dokter, ya, Ma. Solusi aman untuk mengobati batuk saat tengah hamil adalah dengan menggunakan cara-cara alami.
Berikut ini Popmama.com merangkum 12 obat batuk alami untuk ibu hamil atau obat batuk herbal yang bisa Mama coba di rumah:
Kumpulan Obat Batuk Alami untuk Ibu Hamil
1. Bawang putih
Bawang putih merupakan salah satu senjata untuk melawan infeksi selama kehamilan. Dalam sebuah studi menyatakan, menambahkan konsumsi bawang putih dalam menu sehari-hari dapat mengurangi risiko terkena gejala batuk dan pilek hingga lebih dari 60 persen.
Jika sudah terserang penyakit, bawang putih mampu membantu mempercepat penyembuhannya.
Selama hamil, Mama bisa mengonsumsi satu siung bawang putih mentah atau campurkan bawang putih pada makanan yang dikonsumsi. Jika mengalami gejala pilek yang sudah parah, Mama bisa tambahkan konsumsi bawang putih dengan cengkeh dan madu.
2. Madu
Madu bersifat antibakteri, antimikroba, dan antiseptik yang dapat melawan infeksi. Konsumsi madu dengan takaran satu sendok teh, sebanyak tiga kali dalam sehari untuk mengatasi batuk saat hamil.
3. Bawang merah
Bawang merah mengandung fitokimia yang membantu menjaga saluran pernapasan tetap terbuka. Campurkan bawang merah dalam menu masakan yang dibuat di rumah.
Bawang merah termasuk salah satu bumbu dapur yang juga ampuh untuk mengatasi batuk saat hamil.
4. Lemon
Lemon juga merupakan bahan antibakteri bagi tubuh. Kandungan vitamin C yang tinggi dalam lemon mampu membantu meningkatkan daya tahan tubuh sepanjang hari.
Mama bisa menambahkan perasan buah lemon dalam olahan jus atau meminum campuran air lemon. Caranya, campur air putih dengan perasan lemon, kemudian berikan 1 sendok makan madu dan sedikit garam. Aduk hingga rata, dan minum.
Namun bagi Mama yang memiliki penyakit asam lambung perlu berhati-hati dalam mengonsumsi perasan lemon. Jangan terlalu banyak, ya, dan pastikan Mama mengonsumsinya setelah makan.
5. Makanan tinggi protein
Konsumsi ikan laut setidaknya dua kali dalam seminggu juga mampu meningkatkan kekebalan tubuh. Asam lemak omega 3 yang terdapat dalam ikan merupakan salah satu penguat sistem kekebalan dalam tubuh manusia.
Asam lemak ini juga dapat mengurangi proses terjadinya infeksi dan meningkatkan aktivitas sel darah putih dalam melawan bakteri jahat.
Perbanyak konsumsi sumber protein yang dapat ditemukan pada telur, ayam, dan ikan. Jangan lupa makanlah sayuran setiap hari yang kaya akan kandungan vitamin D.
Editors' Pick
6. Minum lebih banyak air putih
Air akan menghidrasi tubuh dan membersihkan racun. Disarankan dalam kondisi fisik apa pun, pastikan Mama memenuhi kebutuhan asupan cairan yang dibutuhkan. Hindari minuman kopi atau soda yang mengandung banyak pemanis buatan.
Cairan yang tercukupi juga akan meningkatkan daya tahan tubuh.
7. Mandi air hangat
Mandi dengan air hangat dapat mengendurkan sekresi pada hidung dan mengurangi batuk berdahak karena suhu yang lembap. Mandi air hangat juga dapat mengobati batuk akibat alergi atau asma.
8. Cuka apel
Obat batuk alami untuk ibu hamil selanjutnya adalah cuka apel, Ma. Cuka apel mengandung bakteri baik yang bisa melawan infeksi di dalam tubuh.
Cara menggunakan cuka apel untuk mengobati batuk saat hamil adalah dengan cara mencampur 1-2 sendok makan cuka apel dengan air putih atau teh, Ma. Ramuan ini dapat Mama minum dua hingga tiga kali sehari.
9. Daun kemangi
Apakah Mama pernah dengar jika daun kemangi bisa digunakan sebagai obat batuk alami untuk ibu hamil?
Ya, daun kemangi bisa digunakan sebagai obat batuk, Ma. Caranya adalah dengan merebus daun kemangi terlebih dahulu. Pastikan Mama telah mencuci daun kemangi dengan bersih sebelum merebusnya.
Setelah selesai direbus, Mama bisa memanfaatkan air rebusannya sebagai obat batuk. Mama bisa minum sebanyak satu sendok air rebusan daun kemangi secara teratur hingga batuk mereda.
10. Daun seledri
Selain daun kemangi, daun seledri juga bisa dimanfaatkan sebagai obat batuk, Ma. Untuk mengonsumsinya, Mama juga perlu merebusnya terlebih dahulu. Setelah direbus, ambil airnya dan campurkan dengan madu.
11. Berkumur dengan air garam
Mengutip feedmomandme, berkumur dengan air garam juga bisa mengobati batuk saat hamil. Caranya adalah campurkan garam dengan air hangat, setelah itu gunakan sebagai obat kumur.
Berkumur dengan air garam dapat menarik cairan berlebih dari jaringan yang meradang di tenggorokan, sehingga mengurangi rasa sakit. Ini juga melonggarkan lendir dan menghilangkan alergen, bakteri, dan jamur dari tenggorokan. Mama bisa melakukan ini dua sampai tiga kali sehari untuk melihat hasilnya.
12. Minyak kelapa
Dalam situs mamanatural dijelaskan bahwa minyak kelapa termasuk sebagai obat batuk alami untuk ibu hamil. Minyak kelapa bisa digunakan sebagai obat batuk karena memiliki sifat antivirus, antibakteri, dan antijamur.
Cara menggunakan minyak kelapa sebagai obat batuk ibu hamil adalah dengan mencampur minyak kelapa dengan satu sendok makan madu. Mama bisa mengonsumsi ini setiap hari.
Keamanan Konsumsi Obat Batuk selama Kehamilan
Para ahli memang merekomendasikan bahan Tylenol untuk mengobati demam atau gejala batuk dan pilek. Namun, belakangan penggunaan Tylenol selama hamil dikaitkan dengan peningkatan risiko ADHD pada anak yang dilahirkan.
Maka, para pakar kesehatan sepakat bahwa penggunaan semua jenis obat batuk harus diminimalisir selama kehamilan, bahkan obat yang dianggap aman sekali pun. Pengobatan alami merupakan cara utama yang bisa dilakukan untuk menangani batuk dan pilek selama hamil.
Cara Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh selama Hamil
Agar terhindar dari ancaman penyakit seperti batuk dan pilek, Mama perlu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan berbagai cara sebelum terserang penyakit. Cara-cara tersebut di antaranya adalah:
Jaga kebersihan dengan rajin mencuci tangan sebelum makan dan setelah ke luar rumah.
Istirahatlah yang cukup. Memiliki waktu tidur yang baik terbukti mampu melawan berbagai risiko penyakit.
Makanlah makanan yang sehat. Perbanyaklah sayuran, buah, protein dan lemak sehat.
Batasi takaran gula putih dan pemanis buatan.
Kurangi stres saat hamil. Rendahnya kadar hormon stres bisa menstimulasi sistem kekebalan tubuh mama.
Lakukan senam kehamilan! Olahraga selama hamil bukan hanya baik bagi tubuh mama, tetapi juga mampu meningkatkan kemampuan otak bayi yang dilahirkan nanti.
Itulah 12 obat batuk alami untuk ibu hamil. Sebisa mungkin hindari mengonsumsi bahan yang mengandung zat kimia selama hamil untuk menurunkan risiko kesehatan yang bisa membahayakan bayi. Selamat mencoba, Ma!
Baca juga:
- Apakah Menderita Pilek dan Flu saat Hamil dapat Memicu Keguguran?
- Tak Perlu Obat, Ini Cara Ampuh Mengatasi Batuk Kering saat Hamil Muda
- Inilah 5 Pantangan Saat Batuk di Masa Kehamilan