Ciri-Ciri Ambeien pada Ibu Hamil
Ambeien umumnya terjadi selama trimester ketiga kehamilan
26 November 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Wasir atau ambeien adalah pembengkakan pembuluh darah yang berkembang di sekitar anus, dapat menyebabkan rasa sakit dan pendarahan.
Penyakit ini bisa terjadi pada siapa saja termasuk ibu hamil yang memiliki risiko lebih tinggi.
Menurut Office on Women’s Health (OWH), sebanyak 50 persen ibu hamil bisa terkena ambeien. Perlu Mama ketahui bahwa penyakit ini umumnya terjadi selama trimester ketiga. Wah harus waspada ya, Ma.
Ambeien terbagi dua, internal dan eksternal. Masing-masing juga memiliki perawatan yang berbeda.
Lalu bagaimana caranya untuk mengetahui apakah Mama punya ambeien atau tidak selama kehamilan?
Untuk bisa mengantisipasi adanya penyakit ini, Mama perlu mengetahui ciri-ciri gejala dan penyebab ambeien pada ibu hamil.
Nah, di bawah ini Popmama.com akan mencoba merangkumkan semua mengenai ambeien yang bisa mama pelajari. Yuk, Ma. Langsung disimak saja ya!
1. Penyebab ambeien saat hamil
Siapapun pastinya tidak ingin memiliki ambeien ya, Ma. Tapi terkadang tanpa sadar, aktivitas kita sendiri yang membuat penyakit ini muncul. Misalnya saja seperti duduk di toilet terlalu lama, mengejan terlalu kuat saat buang air besar.
Mama juga perlu tahu nih kalo ternyata diet dengan rendah serat bisa mengakibatkan timbulnya ambeien.
Tidak hanya itu, jika dalam kesehariannya Mama suka mengangkat benda yang berat, itu juga bisa menjadi salah satu penyebabnya lho, Ma!
Sedangkan penyebab ambeien pada ibu hamil bisa dikarenakan peningkatan volume darah yang mengarah ke pembulu darah yang lebih besar.
Perubahan hormon, tekanan pada vena di dekat anus karena bayi dan rahim yang sedang tumbuh serta faktor lainnya yaitu sembelit.
Menurut studi yang dilansir dari situs Healthline, di antara 280 ibu hamil, 45,7 persen yang mengalami sembelit.
Saat sembelit, tinja akan menjadi lebih keras dari biasanya, dan itu akan membuat Mama mengejan lebih keras untuk bisa mengeluarkannya. Sedangkan mengejan terlalu keras bisa menekan pembulu darah di sekitar dubur.
Editors' Pick
2. Gejala ambeien pada ibu hamil
Umumnya gejala ambeien seringkali diketahui dengan adanya darah setelah selesai buang air besar, namun ternyata masih banyak gejala yang bisa ditemukan dan Mama perlu waspada untuk hal ini.
Biasanya orang yang memiliki ambeien akan merasakan rasa sakit setelah buang air besar. Area kulit yang terangkat di dekat anus, atau adanya benjolan.
Benjolan tersebut membuat Mama merasa gatal bahkan merasa panas seperti kebakaran di area anus tersebut.
Gejala di atas lebih banyak dialami ketika Mama mengalami ambeien eksternal. Sedangkan ambeien internal mungkin tidak akan merasakan gejala tersebut.
Ambeien memang bukan penyakit yang berbahaya, tapi kondisi ini ketika dialami oleh ibu hamil bisa menyebabkan pendarahan dan rasa sakit yang cukup mengganggu Mama selama kehamilan.