Selvi Isti Apriani yang lebih akrab dipanggil Selvi Kitty sedang hamil anak pertama. Penyanyi dangdut asal Indonesia ini mengandung calon anak pertamanya yang sudah memasuki usia kehamilan minggu ke-21.
Di tanggal 25 Juni lalu, Selvi Kitty mengunggah potret sang Suami dengan hasil positif kehamilannya. Selvi Kitty dan Rangga Ilham pun dibanjiri berbagai ucapan selamat dari warganet melalui di Instagram pribadinya.
Sama seperti ibu hamil lain, Selvi Kitty pun memiliki cerita tersendiri saat menjalani masa-masa kehamilannya. Bahkan Selvi Kitty punya sebutan untuk janin di dalam kandungannya. Selvi Kitty dan Rangga Ilham sepakat menyebutnya dengan nama Utun.
Untuk yang penasaran dengan kebersamaan Selvi Kitty dan Utun selama masih di dalam kandungan. Berikut beberapa kebahagiaan yang sudah dirangkum oleh Popmama.com.
1. Selvi Kitty memberikan nama ‘Utun’ sebagai panggilan calon anaknya
Instagram.com/selvikitty
Jika Alice Norin memiliki julukan untuk bayi di dalam kandungannya dengan sebutan 'Chipmunk Junior', Selvi Kitty juga memiliki nama panggilan sendiri untuk makhluk hidup yang bergerak-gerak di dalam perutnya.
Selvi Kitty dan Rangga Ilham menamakannya Utun. Mungkin saja nama panggilan Utun diberikan keduanya karena pasangan yang menikah pada tanggal 8 Februari 2018 ini menginginkan anak laki-laki.
Melalui Instagram pribadinya Selvi Kitty selalu mengunggah foto mengenai rutinitasnya dan perkembangan Utun dari hari ke hari.
2. Melakukan pengajian bersama anak-anak yatim piatu
Instagram.com/selvikitty
Selvi Kitty tidak hanya pergi liburan untuk rileks atau sekedar membahagiakan diri sendiri selama masa kehamilan. Beberapa waktu lalu memang dirinya dan sang Suami pergi berlibur ke Pulau Dewata.
Namun, sebelum pergi ke Bali ada pengajian 4 bulanan Utun yang dilakukan bersama adik-adik di sebuah yayasan yatim piatu. Semoga dengan cara Selvi Kitty berbagi dengan anak-anak yang membutuhkan kasih sayang bisa memberikan kebaikan berlimpah untuk dirinya.
Tak hanya diri sendiri yang harus diperhatikan selama masa kehamilan, namun janin di dalam kandungan pun harus terus dijaga. Dalam menjaga dan selalu mengetahui kondisi makhluk kecil di dalam perutnya, Selvi Kitty
“Ya Allah yarobbi bahagianya aku nggak pernah sebahagia ini. Lihat Utun hari ini lincah banget, sehat lagi. Dari kemarin khawatir banget udah diajak kerja ke sana kemari, tapi hari ini Mama jenguk Utun. Ternyata Utun pecicilan banget haha. Alhamdulillah Ya Allah,” begini ucapan bahagia dari Selvi Kitty saat melakukan USG dan bertemu dengan Utun.
Terakhir kali, Selvi Kitty mengunggah dirinya sedang melakukan USG saat memasuki usia kehamilan di minggu ke-16. Semoga Selvi Kitty dan Utun selalu diberikan kesehatan ya.
4. Mulai memperbanyak informasi mengenai kehamilan
Instagram.com/selvikitty
Usia kandungan yang semakin membesar membuat Selvi Kitty berharap agar tetap selalu sehat hingga hari persalinan tiba. Melalui deskripsi singkatnya di Instagram, Selvi Kitty mengabarkan jika jenis kelamin anaknya kelak adalah laki-laki.
Selama hamil, Selvi Kitty berusaha mencari informasi mengenai kehamilan hingga resep-resep makanan si Kecil untuk menambah pengetahuannya di dunia parenting. Apalagi peran menjadi orangtua sebentar lagi akan dirasakan oleh Selvi Kitty. Untuk itu, dirinya harus bisa membekali diri agar lebih siap dan bisa menjadi Mama terbaik untuk Utun.
Selama masa kehamilan, peran seorang suami memang sangat dibutuhkan. Belum lagi dengan banyaknya kendala selama hamil tak jarang membutuhkan peran pasangan dalam menyelesaikan masalah yang terjadi.
“Sayangku. Makasih udah nemenin masa-masa mual, marah-marah, sensi terus masih banyak deh. Baik banget deh sumpeh, love you,” begini pujian dari Selvi Kitty untuk Rangga Ilham karena sudah menemani dengan setia di masa-masa kehamilannya.
Tak hanya sebuah ucapan pujian melalui kata-kata di Instagram pribadinya saja. Di hari ulang tahun Rangga Ilham, Selvi Kitty memberikan kue ulang tahun bertuliskan ‘happy birthday calon papa’. Selvi Kitty pun juga berdoa untuk sang Suami bisa menjadi imam dan orangtua yang terbaik.
Semoga pasangan ini bisa selalu kompak sampai Utun lahir, sehingga keduanya bisa sama-sama membesarkan si Kecil dengan penuh cinta dan kasih sayang.