Kehamilan Minggu ke-23
Seperti inilah perkembangan janin dalam kandungan Mama
17 Februari 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perkembangan Janin Pada Kehamilan Minggu ke-23
Bayi dalam kandungan bertumbuh dengan pesat, beratnya kini bisa mencapai 440 gram, dengan ukuran sekitar 31 cm dari kepala hingga ke bawah. Pertumbuhan janin pada kehamilan minggu ke-23 menunjukkan bahwa bayi semakin gemuk. Kulitnya menebal meski warnanya merah, keriput dan kendur.
Dia memiliki banyak ruang untuk bergerak dengan bebas. Ia cukup sering melakukan aktivitas seperti merentangkan kedua tangan dan menendang kaki ke satu arah. Sekarang indra pendengarannya bisa berfungsi dengan baik.
Bayi dalam kandungan semakin sensitif dengan suara-suara keras dari luar. Meski berada di dalam perut, janin juga dapat terkejut dan jantungnya berdegup kencang dan tangannya terulur. Segera usap-usap perut mama jika mengalami hal ini untuk menenangkan bayi dalam kandungan.
Mama, ternyata bayi dalam kandungan lebih menyukai musik yang menenangkan. Ia juga menyukai suara mama yang terdengar samar-samar. Mulailah biasakan untuk mengajaknya berbicara, buat percakapan singkat namun sering.
Meski mama tidak mendengar tanggapan dari bayi dalam kandungan secara langsung, tapi kadang bayi melakukan gerakan unik seperti menyusuri tali pusar dengan kedua tangannya. Buatlah sapaan bijak seperti, "anak baik, sedang apa?" atau "anak pintar, mamam yang banyak ya."
Perbanyak komunikasi dengan janin yang ada di dalam kandungan mama. Bangunlah ikatan yang erat karena ini akan membuat bayi merasa nyaman dan meminimalisir keluhan selama kehamilan.
Editors' Pick
Bagaimana Kehamilan Minggu ke-23 Mengubah Kehidupan Mama?
Rahim yang membesar dan berada sedikit di atas pusar, membuat perut mama terlihat semakin bulat. Pusar mama akan terdorong dan sebagian perempuan pusarnya terlihat menonjol.
Mama mungkin mengalami nafsu makan yang terus meningkat. Ini karena tubuh memberikan sensor ke otak bahwa Mama menyadari pada kehamilan minggu ke-23 ini, Mama semakin membutuhkan banyak nutrisi.
Setelah minggu sebelumnya banyak mengonsumsi asam folat dan zat besi, kini saatnya Mama juga memprioritaskan protein dan lemak. Pengembangan organ tubuh janin bergantung pada zat tersebut.
Ini yang Perlu Dilakukan Pada Kehamilan Minggu ke-23
Ingin mencoba periksa kehamilan sekaligus menggunakan USG 3D di minggu ini? Sebaiknya tunda dulu, jika dokter kandungan belum berpesan mengenai hal ini kepada mama dan pasangan.
Tanyakan kepada dokter kandungan mama mengenai pengaruh penggunaan alat USG secara berulang kali terhadap kesehatan mama dan bayi dalam kandungan.
Ajak suami untuk sering menyapa bayi dalam kandungan mama, biarkan pasangan kamu mengetahui kepintaran bayi yang berada di dalam kandungan mama. Biarkan sang ayah mengetahui perkembangan janin dan ikut merasakan setiap perubahan yang terjadi.
Mama sebaiknya sudah mulai menanyakan lebih lanjut keadaan kehamilan pada dokter kandungan, hal ini untuk mengetahui kemungkinan metode persalinan yang diambil.
Sebagian perempuan merasa takut menghadapi persalinan normal dan langsung memilih Ceasar untuk menghindari rasa sakit saat melahirkan.
Sebenarnya pola pikir ini kurang tepat, jika ibu hamil dan janin tidak memiliki kendala utamakanlah metode persalinan normal. Waktu pemulihan setelah persalinan normal lebih singkat dibandingkan persalinan Ceasar.
Kehamilan Bayi Kembar
Setelah teman kamu mengetahui bahwa kamu sedang hamil bayi kembar pasti akan timbul pertanyaan seperti apa rasanya. Kadang mereka berandai-andai kalau mereka yang sedang hamil bayi kembar.
Ada saatnya kamu merasa bosan, terlebih lagi jika kehamilan kamu semakin besar dan semakin banyak yang menanyakan hal serupa.
Teruslah berbagi cerita tentang pengalaman hamil bayi kembar. Mama perlu mensyukuri ini karena jarang pasangan yang diberikan bayi kembar. Terlebih bagi mereka yang sangat menantikan bayi kembar tapi belum berhasil mendapatkannya, luangkan waktu untuk berbagi cerita kepada mereka.
Menyenangkan orang lain bisa membuat Mama senang juga dan bayi di dalam kandungan pun ikut merasa tenang.