Kehadiran buah hati selalu membawa kebahagiaan dan harapan baru bagi setiap keluarga. Saat menanti kelahiran si Kecil, para orangtua sering kali mencari nama yang indah dan penuh makna.
Bagi penggemar K-pop, khususnya EXO-L (penggemar EXO) inspirasi bisa datang dari idola mereka. Grup EXO, yang terdiri dari para anggota berbakat dan karismatik, telah memberikan banyak inspirasi, termasuk dalam hal panggilan bayidalam kandungan.
Berikut Popmama.com rangkum deretan panggilan untuk bayi dalam kandungan terinspirasi member EXO dengan makna yang membuatnya begitu istimewa.
1. Suho EXO
freepik/prostooleh
Pemilik nama asli Kim Joon Myeon ini merupakan leader EXO sekaligus lead vocalist di grup tersebut. Ia lahir pada 22 Mei 1991 di kota Seoul, Korea Selatan.
Suho EXO dikenal sebagai pemimpin yang bertanggung jawab dan penuh perhatian. Ia dewasa dan teratur, selalu memastikan kelancaran aktivitas EXO.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Suho EXO adalah bias mama, maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Su-Su, menggabungkan nama panggilan Suho dengan pengulangan yang lucu.
Ho-Ho, dari bagian akhir nama Suho yang terdengar ceria dan menyenangkan.
Junnie, dari nama asli Suho yang berkesan manis dan lembut, cocok untuk calon buah hati yang diharapkan membawa kebahagiaan.
Sejunie, dari nama Se yang merupakan awal nama Suho dan Jun (Juni) yang merupakan bulan kelahiran Suho.
Myeonie,mengambil inspirasi dari bagian nama asli Suho, Kim Junmyeon, menciptakan nuansa keakraban dan kelembutan.
2. Xiumin EXO
Freepik/lookstudio
Pemilik nama asli Kim Min Seok ini adalah anggota tertua kedua setelah Suho EXO. Ia lahir pada 26 Maret 1990 dan memiliki julukan trending fairy. Di kalangan EXO-L Xiumin adalah penjaga mood EXO, selalu ceria dan membuat suasana menyenangkan.
Ia juga sosok yang rajin dan pekerja keras. Xiumin juga dikenal sebagai pribadi perfeksionis, selalu berusaha memberikan yang terbaik pada apa yang dilakukannya.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Xiumin EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Xiu-Xiu, menggabungkan nama panggilan Xiumin dengan pengulangan yang lucu, menciptakan kesan imut dan penuh kasih sayang.
Minny, dari bagian akhir nama Xiumin cocok untuk bayi yang diharapkan membawa kebahagiaan dan keceriaan.
Baozi, Xiumin sering dipanggil "Baozi" yang berarti roti kukus dalam bahasa Mandarin karena pipinya yang bulat dan menggemaskan.
Xiuie, dari bagian awal dan akhir nama panggung Xiumin yang menciptakan kesan yang unik dan menggemaskan.
Min-Min, dari bagian awal dan akhir nama Xiumin yang menciptakan nuansa keakraban dan kelembutan.
3. Baekhyun EXO
Pexels/CottonbroStudio
Selanjutnya ada anggota yang dikenal memiliki suara emas di EXO yakni Byun Baekhyun. Ia adalah penyanyi kelahiran 6 Mei 1992, selain bernyanyi ia juga merupakan seorang aktor.
Baekhyun terkenal dengan suaranya yang merdu dan kemampuan vokalnya yang luar biasa. Ia dikenal sebagai sosok yang energik dan mudah bergaul, selalu membuat orang lain merasa nyaman di sekitarnya. Baekhyun gemar bercanda dan membuat orang tertawa, dia adalah salah satu mood maker EXO.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Baekhyun EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Baekie, merupakan versi lucu dan singkat dari nama Baekhyun yang terdengar manis dan penuh kasih sayang
Hyunnie, terinspirasi dari nama Baekhyun yang menggemaskan, mencerminkan kepribadian Baekhyun yang ramah dan menyenangkan
Bunny, diasosiasikan dengan kelinci karena wajahnya yang imut dan energik
Bacon, dipanggil "Bacon" oleh penggemar karena kesamaan bunyi dengan namanya
Baeky, ini merupakan versi singkat dari nama Baekhyun, menciptakan nuansa akrab dan hangat
Editors' Pick
4. Chen EXO
Freepik
Chen memiliki suara yang indah dan teknik vokal yang tinggi. Ia dikenal sebagai salah satu vokalis terbaik di K-Pop, penyanyi bernama lengkap Kim Jong Dae ini dikenal sebagai sosok yang kalem.
Ia juga dikenal sebagai sosok yang tenang, pasalnya Chen lebih pendiam dan introvert. Ia lebih suka menghabiskan waktu sendirian. Chen adalah sosok yang sensitif dan penuh perhatian terhadap orang lain.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Chen EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Chennie, ini menggabungkan nama panggilan Chen dengan nuansa kehangatan dan keceriaan.
Jongie, dari nama asli Chen yang terdengar manis dan akrab.
ChenChen, pengulangan lucu dari nama Chen yang menciptakan nuansa keimutan dan keakraban.
Dae-Dae, bagian dari nama asli Chen, Kim Jongdaedengan pengulangan yang lucu.
Chen-ya, mengandung nuansa keintiman dan kasih sayang, sering digunakan untuk memanggil dengan penuh perhatian dan cinta.
5. Chanyeol EXO
Freepik/partystock
Rapper satu ini memiliki nama asli Park Chanyeol. Lahir di Seoul, Korea Selatan ia sangat jago ngerap dan menulis lagu.
Ia juga memiliki bakat di bidang musik dan akting. Chanyeol energik dan mudah bergaul, dia selalu ceria dan membuat orang lain senang. Selain itu, Chanyeol memiliki banyak bakat, dia pandai bermain musik, bernyanyi, akting, dan bahkan membuat video.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Chanyeol EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Yeollie, merupakan panggilan versi yang penuh kasih sayang dari nama Chanyeol.
Chan-chan, menggabungkan bagian awal dan akhir nama Chanyeol, menciptakan nuansa akrab dan manis.
Parkie, panggilan ini sederhana tetapi menggemaskan, mengingatkan pada kehangatan dan keceriaan yang diharapkan untuk si Kecil.
Yeol-Yeo, bagian dari nama panggung Chanyeol yang menciptakan kesan lucu dan unik.
Happy Virus, kepribadiannya yang ceria dan menyenangkan.
6. D.O EXO
freepik/lookstudio
Ilustrasi.
Penyanyi bernama asli Do Kyung Soo ini dikenal dengan kekuatan vokal yang mengagumkan. Pemilik nama asli 12 Januari 1993. D.O memiliki suara yang unik dan kemampuan vokal yang mumpuni. Ia juga jago akting dan memasak.
D.O dikenal sebagai sosok yang pendiam dan dewasa. Dia selalu berpikir sebelum bertindak. Selain itu ia adalah sosok yang rajin dan berdedikasi tinggi terhadap pekerjaannya.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika D.O EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Dyo-Dyo, menggabungkan nama panggilan D.O dengan pengulangan yang lucu, menciptakan kesan imut dan akrab.
Kyungie, terinspirasi dari nama asli penyanyi ini yang terdengar manis dan lembut.
Soo-Soo, mengambil nama belakang nama asli D.O dengan pengulangan yang menambahkan nuansa keceriaan dan keakraban.
Kyungsoo-ya, menggunakan nama lengkap D.O dengan tambahan "ya" yang menambahkan kesan akrab dan hangat.
D.O-chan, nama panggung D.O dengan akhiran Jepang "chan" yang sering digunakan untuk menyebut seseorang dengan penuh kasih sayang dan keakraban.
7. Kai EXO
freepik/freepik
Pemilik nama asli Kim Jong In ini merupakan penyanyi, rapper dan main dancer kelahiran 14 Januari 1994. Ia adalah sosok yang berbakat terutama dalam menari karena dikenal sebagai salah satu penari terbaik di K-Pop dengan gerakannya yang indah dan luwes.
Kai lebih suka menyendiri dan tidak banyak bicara. Dia memiliki aura yang misterius. Ia juga memiliki pesona yang kuat dan percaya diri di atas panggung.
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Kai EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Kai-Kai, panggilan yang menggabungkan nama Kai dengan pengulangan yang lucu.
Nini, dari nama panggilan Kai yang terdengar manis dan lembut.
Kkamjong, dari nama panggilan Kai dari anggota EXO lainnya, yang berarti "Kai kecil yang gelap" dalam bahasa Korea. Panggilan ini unik dan penuh kasih sayang, mengingatkan pada kepribadian Kai yang hangat dan karismatik.
Jongie, panggilan ini sederhana namun penuh kasih, cocok untuk bayi yang diharapkan membawa kebahagiaan dan keceriaan dalam keluarga.
Innie, dari nama belakang Kai, Jongin, dengan tambahan akhiran yang menggemaskan.
8. Sehun EXO
Pexels/G_Masters
Pemilik nama asli Oh Se Hun ini lahir pada 12 April 1994. Ia menjadi visual EXO yang memiliki fans setia. Sehun dikenal sebagai salah satu idol tertampan di KPop.
Ia memiliki wajah yang tampan dan badan yang ideal. Sehun memiliki kepribadian yang manis dan lucu. Dia sering bertingkah aegyo dan membuat fans gemas dulu ketika awal debut.
Meskipun Sehun adalah maknae, dia dewasa dan bertanggung jawab. Dia selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk EXO. Patut banget dicontoh!
Sesuai dengan karakter dan sifatnya itu, jika Sehun EXO adalah bias mama maka bisa memanggil si Kecil dalam kandungan terinspirasi darinya. Berikut adalah beberapa nama panggilan tersebut:
Hunnie, versi penuh kasih sayang dari nama Sehun yang terdengar manis dan lembut.
Se-Se, menggabungkan bagian awal nama Sehun dengan pengulangan yang lucu, menciptakan kesan imut dan akrab.
Sehunnie, dengan menambahkan akhiran lucu pada nama Sehun, menciptakan nuansa akrab dan hangat.
Hun-Hun, menggunakan bagian akhir nama Sehun dengan pengulangan.
Ohnie, panggilan ini memberikan kesan unik dan menggemaskan.
Itulah tadi deretan panggilan untuk bayi dalam kandungan terinspirasi member EXO. Yuk, para orangtua EXO-L pakai panggilan manis ini untuk bayi dalam kandungan!