Sering Dikaitkan dengan Keguguran, Bolehkah Potong Rambut saat Hamil?

Potong rambut saat hamil sering kali dikaitkan dengan hal negatif

13 Oktober 2024

Sering Dikaitkan Keguguran, Bolehkah Potong Rambut saat Hamil
freepik/freepik

Ada banyak mitos yang beredar mengenai hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan ibu hamil saat hamil, salah satunya potong rambut. 

Ada mitos yang mengatakan jika memotong rambut saat sedang hamil akan berpengaruh dengan rambut si Kecil saat lahir nanti. Ada juga yang mengatakan potong rambut bisa menyebabkan keguguran atau muncul penyakit kesehatan setelah melahirkan.

Hal-hal tersebut yang akhirnya banyak ibu hamil ragu untuk memotong rambut, padahal rambut yang sudah terlalu panjang bisa membuat ibu hamil tidak nyaman karena gatal dan gerah.

Lantas, bolehkah potong rambut saat hamil? Untuk mengetahui faktanya, simak penjelasan yang telah dirangkum Popmama.com berikut ini, yuk, Ma!

Bolehkah Ibu Hamil Potong Rambut?

Bolehkah Ibu Hamil Potong Rambut
Freepik/cookie_studio

Ibu hamil tentu memiliki alasan tertentu ingin memotong rambutnya. Namun seringkali keinginannya ini terhalang oleh larangan atau mitos yang berkaitan dengan hal ini.

banyak sekali mitos yang mengatakan potong rambut saat hamil bisa membahayakan ibu hamil atau janinnya, padahal hal ini tidak terbukti secara medis.

Mengutip MomJunction, potong rambut saat hamil justru dapat membantu mengendalikan rambut yang terancam keriting atau berubah tekstur dan membuat rambut terlihat lebih kenyal dan sehat.

Bukankah hal ini justru lebih baik? Terlebih ibu hamil sebaiknya memilih sesuatu yang dirasa nyaman. Jika rambutnya sudah terlalu panjang, Mama boleh saja memotong rambut agar merasa lebih segar dan tidak gatal.

Editors' Pick

Apakah Potong Rambut Berpotensi membuat Kulit Infeksi?

Apakah Potong Rambut Berpotensi membuat Kulit Infeksi
Freepik/freepik

Ibu hamil biasanya lebih ekstra hati-hati pada hal yang dapat menimbulkan infeksi, dalam hal ini potong rambut berhubungan dengan bahan kimia dan kulit. Bahan kimia yang berlebihan dapat berpengaruh pada kesehatan kehamilan, sedangkan kulit dengan penanganan dan perawatan yang salah berpotensi terinfeksi bakteri.

Kedua hal ini tentu sangat berbahaya untuk kehamilan jika tidak diperhatikan. Lantas apakah potong rambut mengancam kulit ibu hamil terinfeksi? 

Melansir MomJunction, potong rambut tidak memberikan dampak pada perubahan pH kulit atau kulit kepala. Jadi, dapat dipastikan potong rambut aman dilakukan saat hamil, namun hindari perawatan rambut yang menggunakan bahan kimia, ya, Ma.

Bagaimana Potong Rambut yang Aman untuk Ibu Hamil?

Bagaimana Potong Rambut Aman Ibu Hamil
freepik/freepik

Potong rambut dalam sisi medis boleh-boleh saja dilakukan pada ibu hamil sebab tidak ada larangan tertentu. Agar lebih nyaman, sebaiknya Mama menggunakan alat potong rambut yang bersih serta tidak menggunakan produk kimia yang berlebihan.

Sebaiknya Mama menggunakan produk penataan rambut yang steril atau bahkan menggunakan milik sendiri agar tidak tercampur dengan orang lain. 

Lebih lanjut, berikut beberapa cara potong rambut yang aman untuk ibu hamil:

1. Hindari penggunaan bahan kimia

1. Hindari penggunaan bahan kimia
freepik/freepik

Perawatan rambut di salon memang banyak menggunakan produk berbahan kimia. Contohnya jika Mama ingin mengeriting, meluruskan rambut, atau mewarnai rambut, bahan kimia yang dipakai sangat berperan besar untuk rambut impian Mama. 

Sebaiknya hindari dulu selama hamil sebab produk kimia dapat menyebabkan komplikasi kesehatan Mama selama hamil atau janin.

2. Buat janji dengan salon yang ingin dikunjui agar tidak menunggu terlalu lama

2. Buat janji salon ingin dikunjui agar tidak menunggu terlalu lama
Freepik/Prostooleh

Sebaiknya hindari pergi ke salon yang ramai pengunjung, Ma. Selain karena alat salon yang dipakai bergantian terlalu sering, salon yang ramai biasanya akan mengantre lebih lama. 

Hal ini akan membuat Mama dan janin bosan dan tidak nyaman karena terlalu lama menunggu. Jika tidak ingin menunggu lama, Mama bisa membuat janji terlebih dahulu. 

Nah, itu dia penjelasan mengenai bolehkah potong rambut saat hamil. Mama tidak perlu takut mendengar mitos bahaya potong rambut saat hamil lagi, ya.

Semoga bermanfaat, Ma!

Baca juga:

The Latest