10 Drama Korea yang Nggak Boleh Ditonton Ibu Hamil, Bikin Emosi

Pengaruh emosi bisa menimbulkan dampak buruk pada janin, Ma

9 Agustus 2024

10 Drama Korea Nggak Boleh Ditonton Ibu Hamil, Bikin Emosi
freepik/stockking

Drama Korea memang menarik untuk ditonton, termasuk ibu hamilkarena dapat mengisi waktu luang saat bersantai atau istirahat. Menonton drama memang dapat meningkatkan suasana hati yang sering berubah-ubah akibat hormon kehamilan.

Sebelum itu, Mama harus memperhatikan genre drama Korea yang ditonton. Jangan sampai bikin emosi dan menguras pikiran, Ma!

Ibu hamil sebaiknya jangan menonton drama bergenre makjang atau yang bergenre penyelidikan kasus sebab dapat menguras emosi sekaligus tenaga meski hanya menonton, Ma.

Di bawah ini Popmama.com memiliki daftar drama Korea yang nggak boleh ditonton ibu hamil sebab menguras emosi. 

1. Marry My Husband (2024)

1. Marry My Husband (2024)
imdb.com

Drama Korea yang baru dirilis tahun 2024 ini merupakan adaptasi dari webtoon dengan judul yang sama. Drama ini bercerita tentang Kim Ji Won (Park Min Young) yang menjalani kehidupan pernikahan berat karena sang suami yang pengangguran, Park Min Hwan (Lee Yi Kyung) berselingkuh dengan sahabatnya, Jung Soo Min (Song Ha Yoon).

Tak sampai di situ, Ji Won bahkan meninggal di tangan suaminya sendiri usai memergoki perselingkuhannya. Namun takdir membuat Ji Won mendapat kesempatan kedua setelah terbangun di 10 tahun yang lalu. Ia kemudian mengubah nasibnya dan mulai membalas dendam.

2. Mouse (2021)

2. Mouse (2021)
asianwiki.com

Selain makjang, ibu hamil juga tidak disarankan menonton drama Korea dengan genre thriller dan misteri. Drama satu ini bercerita tentang Jung Ba Reum (Lee Seung Gi) yang seorang polisi dan Go Moo Chi (Lee Hee Joon) yang merupakan seorang detektif.

Keduanya memiliki keterkaitan dengan psikopat dan ini membuat keduanya bekerjasama untuk mencari pembunuh berantai di kota mereka. Selama penyidikan, mereka berhadapan dengan berbagai hal menegangkan dan mengejutkan.

3. One Ordinary Day (2021)

3. One Ordinary Day (2021)
viu.com

Selanjutnya drama yang mengangkat tema keadilan dan perjuangan ini juga sebaiknya tidak ditonton saat hamil karena dapat menguras pikiran. Seorang mahasiswa bernama Kim Hyun Soo (Kim Soo Hyun) mengalami nasib tragis setelah menghabiskan malam dengan seorang perempuan misterius. 

Saat Hyun Soo terbangun, perempuan tersebut telah meninggal dan semua bukti mengarah padanya. Ia kemudian harus menghadapi proses pengadilan yang keras dan membuktikan ketidakbersalahannya. Ia dibantu oleh Shin Joong Han (Cha Seung Won), pengacara rendah hati yang memutuskan untuk membelanya.

4. Save Me (2017 & 2019)

4. Save Me (2017 & 2019)
imdb.com

Drama korea yang dibagi ke dua musim ini merupakan adaptasi webtoon dengan judul ‘Out of the World’. Berceritakan tentang Sang Mi (Seo Ye Ji) yang keluarganya pindah ke desa kecil bernama Muji-gun. Kehidupan mereka berubah drastis sejak terjerat sebuah sekte religius.

Drama ini menceritakan perjuangan Sang Mi membebaskan diri dan keluarganya dari sekte yang jadi jebakan jaringan penipuan dan kekerasan. Banyak konflik yang menguras pikiran serta penuh keputusasaan dan manipulasi. 

Editors' Pick

5. SKY Castle (2019)

5. SKY Castle (2019)
asianwiki.com

Drama Korea selanjutnya berkisah tentang kehidupan para keluarga kaya dan berpengaruh yang sangat kompetitif dengan pendidikan anak-anak mereka.

Para tokoh utama adalah Han Seo Jin (Yum Jung Ah) merupakan istri dokter bedah, Lee Soo Im (Lee Tae Ran) merupakan istri dokter, No Seung Hye (Yoon Se Ah) istri dari profesor hukum, dan Jin Jin Hee (Oh Na Ra) merupakan istri dari ahli bedah ortopedi.

Sifat ambisius ini membuat mereka menghalalkan segala cara agar masuk universitas top Korea yakni Seoul National University, Korea University, dan Yonsei University (SKY). Selain itu, drama ini juga memperlihatkan bagaimana kondisi mental dan emosional anak-anak akibat hal tersebut.

6. The Glory (2022-2023)

6. The Glory (2022-2023)
imdb.com

Selanjutnya drama Korea yang tidak direkomendasikan untuk ditonton saat hamil adalah The Glory. Drama yang memiliki dua musim ini bercerita tentang balas dendam seorang guru bernama Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) yang jadi korban perundungan semasa sekolah.

Karena terus dirundung hingga jadi korban kekerasan, Dong Eun akhirnya putus sekolah. Sejak itu, ia merencanakan balas dendam kepada para pelaku dan orang-orang sekitar yang hanya diam tanpa membela.  

7. The Penthouse (2020-2021)

7. The Penthouse (2020-2021)
imdb.com

Drama Korea satu ini memiliki tiga musim yang ceritanya penuh dengan emosi dan menguras tenaga, Ma. Drama ini bercerita tentang kehidupan para orang kaya di Hera Palace, apartemen berlantai 100 di Seoul, Korea Selatan, di antaranya Shim Su Ryeon (Lee Ji Ah), Cheon Seo Jin (Kim So Yeon), dan Oh Yoon Hee (Eugene).

Tiga tokoh utama ini merupakan penghuni apartemen Hera Palace yang memiliki ambisi masing-masing untuk berkuasa dengan konflik ekstrem seputar persaingan pendidikan dan real estat yang penuh balas dendam.

8. The World of The Married (2020)

8. The World of The Married (2020)
imdb.com

Drama Korea satu ini bercerita tentang kehidupan pernikahan dari seorang dokter bernama Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) dan Lee Tae Oh (Park Hae Joon) yang terlihat harmonis. Namun di balik itu, Tae Oh ternyata berselingkuh dengan seorang perempuan bernama Yeo Da Kyung (Han So Hee).

Sun Woo kemudian mencari berbagai bukti perselingkuhan sang suami dan mempertimbangkan berbagai hal dengan bertindak cerdas. Ia juga memikirkan kerugian yang akan didapat jika mengambil tindakan gegabah. Kisah perselingkuhan ini berhasil menguras tenaga dan emosi para penontonnya.

9. VIP (2019)

9. VIP (2019)
imdb.com

Masih seputar drama makjang yang menguras emosi, VIP bercerita tentang Na Jung Sun (Jang Nara) yang merupakan bagian tim manajemen VIP di departemen store besar. Ia memiliki kehidupan yang sempurna dengan sukses di pekerjaan serta memiliki pernikahan yang bahagia.

Suatu hari, dirinya menerima sebuah pesan anonim yang menuliskan sang suami, Park Sung Joon (Lee Sang Yoon) telah berselingkuh dengan seorang di tim yang sama. Ia kemudian mulai mencari tahu kebenaran yang penuh akan konflik dan permasalahan yang muncul.

10. Voice (2017)

10. Voice (2017)
viu.com

Drama thriller satu ini berkisah tentang Moon Jin Hyun (Jang Hyuk), seorang detektif yang hidupnya hancur usai sang istri dibunuh serta Kang Kwon Joo (Lee Ha Na), operator panggilan darurat yang memiliki trauma saat mendengar ayahnya terbunuh.

Keduanya bekerja sama dalam mengungkap berbagai kasus kriminal dan mengungkap identitas pembunuh berantai yang berbahaya dan pintar.

Nah, itu dia berbagai drama Korea yang nggak boleh ditonton ibu hamil. Sebaiknya menonton drama dengan tema romantis atau komedi saja agar Mama tetap terhibur tanpa menguras tenaga dan emosi.

Baca juga:

The Latest