Cara Mengolah Buah Bit untuk Ibu Hamil, Praktis Banget
Mengolah buah bit untuk kesehatan Mama hamil!
2 Oktober 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bit dikenal sebagai salah satu buah yang kaya nutrisi penting untuk ibu hamil. Kaya akan zat besi, asam folat, dan serat, buah ini dapat membantu meningkatkan kesehatan darah, mendukung perkembangan janin, dan mencegah anemia selama kehamilan.
Ada berbagai cara mengolah buah bit yang mudah dan lezat, mulai dari dijadikan jus segar, dikukus, hingga direbus. Dengan mengonsumsi buah bit secara rutin, Mama dapat memastikan asupan nutrisi yang lebih baik selama masa kehamilan.
Kali ini, Popmama.com akan membahas berbagai cara mengolah buah bit untuk ibu hamil yang bisa dicoba.
Cara Mengelola Buah Bit untuk Ibu Hamil
1. Dipanggang
Salah satu cara yang lebih baik dalam mempertahankan pigmen dan nutrisi buah bit adalah dengan mengukusnya. Cukup potong-potong buah bit dan kukus hingga matang. Selain itu, buah bit juga bisa diolah menjadi camilan sehat seperti keripik.
Caranya, potong buah bit tipis-tipis, lalu panggang dalam oven dengan suhu tinggi hingga renyah. Dengan berbagai cara ini, ibu hamil dapat menikmati buah bit dengan lebih bervariasi dan tetap sehat.
Editors' Pick
2. Jus
Mama bisa membuat jus buah bit dengan menambahkan sedikit air atau bahkan tanpa air sama sekali, sesuai selera.
Jika ingin variasi yang lebih creamy dan mengenyangkan, Mama juga bisa mengolahnya jadi smoothies. Selain jadi lebih nikmat, smoothies ini juga memberikan tambahan nutrisi yang baik untuk mama dan janin.
3. Direbus
Buah bit dapat diolah dengan cara direbus selama 20–30 menit. Untuk menjaga agar warnanya tetap cerah dan tidak luntur, ada beberapa tips yang bisa Mama terapkan. Pertama, hindari memotong buah bit dan biarkan batangnya tetap sepanjang 5 cm.
Kedua, jangan mengupas kulitnya sebelum direbus. Ketiga, tambahkan sedikit cuka ke dalam air rebusan. Dengan mengikuti cara ini, Mama bisa menikmati buah bit dengan warna yang tetap menarik dan menggoda selera!
5. Diolah mentah-mentah
Cara terakhir untuk mengolah buah bit adalah dengan mengonsumsinya dalam keadaan mentah. Mengolah buah bit mentah dapat membantu menjaga kandungan nutrisinya tetap utuh. Mama bisa mencoba berbagai olahan, seperti acar, dan salad segar.
Selain itu, buah bit mentah juga dapat diparut dan ditambahkan ke dalam smoothie untuk memberikan rasa manis alami dan warna yang menarik.
Jangan lupa, mengonsumsi buah bit mentah bisa memberikan manfaat tambahan seperti meningkatkan energi dan mendukung kesehatan pencernaan berkat kandungan seratnya yang tinggi.
Manfaat Buah Bit untuk Ibu Hamil
Buah bit memiliki segudang manfaat yang sayang banget untuk dilewatkan oleh Mama yang sedang hamil. Kandungan asam folatnya bisa bantu perkembangan tulang sumsum janin dan mengurangi risiko cacat lahir.
Nggak cuma itu, buah bit juga kaya antioksidan yang bisa memperkuat kekebalan tubuh mama agar terhindar dari infeksi. Ditambah lagi, vitamin A dan E di dalamnya bagus banget buat mendukung perkembangan janin agar tumbuh optimal.
Kalau Mama sering mengalami pembengkakan atau nyeri sendi, betaine dalam buah bit bisa jadi solusi dengan efek anti-inflamasinya. Buah bit juga sumber zat besi yang bisa mencegah anemia dan menjaga kesehatan Mama serta si Kecil di dalam kandungan.
Risiko Makan Buah Bit secara Berlebih-Lebihan
Meskipun buah bit memiliki banyak manfaat bagi ibu hamil, penting untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Terlalu banyak mengonsumsi buah bit bisa menyebabkan efek samping, seperti mual, muntah, dan diare.
Selain itu, konsumsi berlebihan juga dapat meningkatkan risiko pembentukan batu ginjal. Buah bit kaya akan oksalat, dan jika dikonsumsi terlalu banyak, kristal oksalat bisa menumpuk dalam urine dan mengendap di ginjal, yang akhirnya menyebabkan batu ginjal.
Secara umum, buah bit aman untuk Mama hamil. Namun, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mengetahui batasan konsumsi yang tepat per hari, karena setiap ibu hamil mungkin memiliki kebutuhan yang berbeda.
Itu tadi cara mengolah buah bit untuk ibu hamil yang bisa dicoba. Dengan berbagai cara mengolah buah bit, Mama bisa mendapatkan semua manfaatnya tanpa khawatir, asalkan tetap memperhatikan batasan konsumsi.
Baca juga:
- Bolehkah Ibu Hamil Membersihkan Telinga ke Dokter THT?
- 10 Arti Mimpi Gigi Patah saat Hamil yang Bikin Penasaran
- 10 Artis yang Mengalami Preeklamsia saat Hamil