12 Manfaat Telur Rebus untuk Ibu Hamil, Bisa Jaga Berat Badan
Selain mudah membuatnya, telur rebus juga menawarkan banyak manfaat bagi ibu hamil!
3 Juli 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pola makan selama masa kehamilan haruslah diperhatikan secara khusus, sebab setiap makanan yang masuk ke dalam tubuh akan memberikan berpengaruh pada janin.
Oleh sebab itu, ibu hamil disarankan untuk mengonsumsi makanan bergizi yang penting untuk mendukung kesehatannya dan juga janin. Salah satu sumber makanan yang baik ibu hamil konsumsi adalah telur rebus, Ma. Telur merupakan sumber protein hewani yang baik untuk tubuh.
Ternyata, selain lezat dan mudah membuatnya, telur rebus juga menawarkan banyak manfaat bagi ibu hamil, lho!
Di bawah ini Popmama.comtelah merangkum beberapa manfaat telur rebus untuk ibu hamil.Yuk, simak sampai akhir untuk mengetahuinya, Ma!
Editors' Pick
Manfaat Mengonsumsi Telur Rebus untuk Ibu Hamil
1. Sumber Protein bagi Tubuh
Telur merupakan salah satu sumber protein hewani yang mudah dijumpai sekaligus berkualitas tinggi. Faktanya, melansir dari BBC Good Food, telur merupakan sumber protein lengkap, karena mengandung sembilan asam amino esensial yang dibutuhkan oleh tubuh.
Mengolahnya menjadi telur rebus mengutip dari laman The List merupakan cara terbaik untuk mengonsumsi telur selama kehamilan. Sebab, dengan merebus telur kandungan nutrisinya tidak akan berubah karena tidak ada tambahan lemak ataupun kalori dalam hidangan tersebut.
Terlebih lagi, menurut Journal of Health, Population and Nutrition, protein merupakan salah satu nutrisi penting bagi perkembangan janin karena protein berperan penting dalam pertumbuhan janin.
2. Menjaga Kadar Kolesterol
Mengonsumsi telur rebus secara teratur dapat meningkatkan HDL atau kolesterol baik bagi tubuh. Melansir dari Mayo Clinic, HDL akan mengurangi kelebihan kolesterol “jahat” dalam darah dan membawanya kembali lagi ke hati untuk kemudian dipecah dan dikeluarkan dari tubuh.
Jika Mama menginginkan camilan sehat selama kehamilan yang rendah kolesterol, mengutip dari WebMD, Mama dapat mengonsumsi telur rebus tanpa memakan bagian kuningnya.
3. Menstabilkan Kadar Gula Darah
Jarang diketahui, melansir dari Medical News Today, mengonsumsi telur rebus dapat mengontrol aliran darah dalam tubuh dan menurunkan gula darah. Hal ini disebabkan protein dalam telur rebus tidak mengakibatkan lonjakan gula darah atau kenaikan insulin.
4. Sumber Energi Tambahan
Mengonsumsi telur rebus melansir dari Medical News Today diketahui dapat menyuplai aliran energi yang stabil. Sebab, kandungan vitamin dalam telur rebus juga dianggap mampu meningkatkan produksi energi dalam tubuh.
Selain menyediakan dan mendistribusikan energi, telur rebus juga mengandung asam amino leusin yang dapat membantu tubuh dalam memanfaatkan energi yang disediakan oleh protein. Energi ini juga berfungsi untuk membangun dan memelihara kesehatan otot.
5. Menjaga Berat Badan
Berat badan merupakan sesuatu yang kerap dikhawatirkan ibu hamil selama mengandung. Melansir dari penelitian yang dipublikasikan oleh National Library of Medicine, ibu hamil yang mengonsumsi telur selama 8 minggu mengalami persentase lemak tubuh sebesar 16%.
Bahkan pada penelitian yang sama, didapatkan hasil bahwa adanya penurunan indeks massa tubuh sebesar 61%. Artinya mengonsumsi telur meningkatkan penurunan berat badan.
Bukan tanpa alasan, kandungan protein dalam telur rebus juga dapat membantu Mama merasa kenyang lebih lama. Oleh karenanya, Mama dapat mengontrol makanan yang masuk karena tidak mudah merasa lapar.
6. Mendukung Perkembangan Otak Janin
Kandungan kolin dikenal baik untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan otak janin. Untuk itu, mengutip dari The List, ibu hamil disarankan mengonsumsi telur rebus karena telur dapat mencukupi 26% kebutuhan kolin harian.
Kolin sendiri merupakan mikronutrien penting yang digunakan pada tubuh mama untuk membuat asetilkolin, yakni suatu neurotransmitter yang mengatur suasana hati, perkembangan otak, dan memori. Kolin juga berperan penting untuk pemeliharaan dan pertumbuhan sel janin.
7. Kaya akan Kandungan Vitamin D
Melansir dari WebMD, kandungan vitamin D dalam telur rebus untuk mendorong perkembangan janin, seperti mendukung pertumbuhan gigi, tulang, dan pertumbuhan janin secara keseluruhan.
Selain itu, vitamin D pada ibu hamil juga penting untuk mendukung fungsi kekebalan tubuh agar Mama tidak mudah terserang penyakit selama masa kehamilan.
8. Mencegah Anemia
Anemia merupakan salah satu penyakit yang harus diwaspadai selama masa kehamilan. Salah satu cara untuk mencegah anemia selama kehamilan adalah mengonsumsi makanan yang kaya akan kandungan zat besi. Salah satu makanan tersebut adalah telur.
Kandungan zat besi dalam telur mengutip dari Tua Saude diketahui dapat merangsang produksi sel darah merah yang dapat membantu mencegah anemia.
9. Kaya akan Kandungan Asam Folat
Telur rebus mengandung asam folat dan yodium yang dibutuhkan oleh ibu hamil selama masa kehamilan. Diketahui dari laman Healthline, mengonsumsi telur rebus setiap minggunya dapat mencukupi kebutuhan asam folat mama selama masa kehamilan.
Sebab, asam folat memiliki peran penting bagi kesehatan jantung, mencegah stroke, membantu perkembangan janin, dan menjaga kesehatan pencernaan.
10. Mendukung Kesehatan Mata
Telur merupakan sumber yang kaya lutein dan zeaxanthin, antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan mata.
Senyawa ini dapat mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia dan meningkatkan kesehatan penglihatan bagi mama dan janin.
11. Membantu Produksi Sel Darah Merah
Kekurangan zat besi sering terjadi selama kehamilan dan dapat menyebabkan anemia. Telur mengandung zat besi yang penting untuk produksi sel darah merah dan pencegahan anemia.
12. Bantu Mengurangi Stres
Sudah menjadi rahasia umum bahwa ibu hamil memiliki tingkat kecemasan dan kecenderungan mengalami stres yang lebih tinggi dibandingkan perempuan yang sedang tidak hamil.
Kondisi ini disebabkan karena kandungan kolin yang memengaruhi darah dan aktivitas hormon dalam tubuh.
Berbagai kandungan yang mengatur hormon kortisol atau hormon lain yang menyebabkan stres, depresi, dan kecemasan tersebut dapat dilawan dengan zat kolin yang terkandung dalam telur rebus.
Untuk itu, mengonsumsi telur rebus setiap harinya dapat membantu membuat pikiran mama menjadi lebih tenang selama masa kehamilan, lho!
Efek Samping Telur Rebus
Telur rebus umumnya aman dikonsumsi dan memiliki banyak manfaat kesehatan. Namun, konsumsi berlebihan dapat menimbulkan beberapa efek samping, seperti:
- Kuning telur mengandung kolesterol tinggi. Konsumsi berlebihan, terutama bagi Mama dengan riwayat kolesterol tinggi, dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.
- Beberapa penelitian menunjukkan hubungan antara konsumsi telur tinggi dan peningkatan risiko diabetes tipe 2.
- Bagi Mama yang rentan jerawat, konsumsi telur berlebihan dapat memperburuk kondisi.
- Telur rebus tinggi kalori. Konsumsi berlebihan tanpa diimbangi aktivitas fisik dapat menyebabkan kenaikan berat badan.
- Konsumsi telur berlebihan, terutama kuning telur, pada wanita dengan sindrom ovarium polikistik (PCOS) dapat memperburuk ketidakseimbangan hormon.
- Orang dengan alergi telur dapat mengalami reaksi alergi seperti ruam, gatal, mual, muntah, diare, hingga sesak napas setelah mengonsumsi telur.
Batas Konsumsi Telur Rebus
Batas aman konsumsi telur rebus umumnya 1-2 butir per hari. Jika Mama memiliki kolesterol tinggi dianjurkan untuk membatasi konsumsi 3-4 butir per minggu.
Tips Mengonsumsi Telur Rebus Sehat
- Konsumsi telur rebus secukupnya, sesuai dengan batas aman yang dianjurkan.
- Perhatikan cara memasaknya. Rebus telur tanpa minyak untuk pilihan lebih sehat.
- Hindari konsumsi kuning telur berlebihan, ya Ma! Terutama bagi individu dengan kolesterol tinggi.
- Konsumsi telur rebus bersama makanan bergizi lain seperti sayur dan buah untuk mendapatkan nutrisi seimbang.
- Perhatikan kondisi kesehatan. Jika Mama alergi telur, kolesterol tinggi, diabetes, atau penyakit lain, konsultasikan dengan dokter terkait konsumsi telur rebus yang aman.
Itulah ulasan mengenai beberapa manfaat telur rebus untuk ibu hamil. Apakah Mama menyukai telur rebus?
Baca juga:
- 10 Manfaat Jambu Kristal untuk Ibu Hamil, Salah Satunya Cegah Anemia
- Ketahui Manfaat Tidur Siang untuk Ibu Hamil, Jangan Sampai Diabaikan
- 5 Manfaat Jantung Pisang untuk Ibu Hamil