Sakit Gigi saat Hamil: Penyebab, Perawatan, dan Cara Mencegahnya
Hati-hati, jika tidak ditangani, sakit gigi dapat memengaruhi janin
22 Desember 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain mual, sakit punggung, atau bengkak di kaki, sakit gigi juga menjadi masalah umum yang dialami ibu hamil.
Kesehatan gigi merupakan bagian penting dari perawatan kehamilan. Menjaga kesehatan dan kebersihan gigi dapat mencegah sebagian besar masalah gigi.
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, kondisi kesehatan mulut Mama memainkan peran kuat dalam menentukan kesehatan mulut si Kecil. Penelitian menunjukkan bahwa beberapa masalah mulut juga dapat menyebabkan efek buruk pada janin.
Apa penyebab sakit gigi saat hamil dan bagaimana Mama melakukan pencegahan? Berikut Popmama.com merangkum tentang penyebab sakit gigi saat hamil dan cara mencegahnya.
Penyebab Sakit Gigi saat Hamil
Sakit gigi dapat dialami oleh siapa saja, termasuk Mama saat hamil. Sakit gigi saat hamil bisa disebabkan oleh beberapa hal berikut ini:
- Mual: Rongga mulut terkena asam lambung lebih sering dari biasanya karena mual dan muntah. Asam lambung dapat mengikis email gigi, mengakibatkan gigi sensitif dan rusak.
- Kerusakan gigi: Menurut CDC, sekitar satu dari empat perempuan usia subur memiliki gigi berlubang yang tidak diobati. Selain itu, peningkatan keasaman di rongga mulut, mengidam makanan manis, ngemil tengah malam, dan berkurangnya perhatian terhadap kesehatan mulut membuat ibu hamil lebih rentan terhadap kerusakan gigi.
- Masalah gusi: Perubahan hormonal kehamilan dapat menempatkan Mama pada risiko yang lebih tinggi untuk penyakit gusi.
- Tumor kehamilan: Pertumbuhan berlebih jaringan gusi, yang disebut tumor kehamilan, dialami oleh sebagian ibu hamil di trimester kedua. Pertumbuhan ini tidak bersifat kanker dan mungkin terjadi karena plak yang berlebihan. Tumor ini menyerupai raspberry dan berada di antara dua gigi. Tumor ini biasa hilang setelah melahirkan.
- Gigi goyang: Peningkatan kadar estrogen dan progesteron memengaruhi periodonsium. Hormon-hormon ini mengendurkan ligamen dan tulang yang menopang gigi.
Editors' Pick
Pengobatan Sakit Gigi saat Hamil
Mama dapat melakukan perawatan gigi darurat pada setiap tahap kehamilan. Namun dianjurkan untuk melakukannya di trimester kedua. Jangan lupa untuk memberitahu dokter soal kehamilan.
Jika dibutuhkan, dokter akan memberikan obat untuk mengobati gigi dan mulut Mama. Pastikan obat tersebut aman untuk kehamilan dan janin ya, Ma. Berikut beberapa obat yang diberikan untuk mengatasi sakit gigi:
- Analgesik,
- Acetaminophen, ibuprofen dan oxycodone (dalam dosis terbatas),
- Anestesi local,
- Xylocaine atau prilocaine dengan atau tanpa epinefrin aman untuk prosedur gigi,
- Antibiotik,
- Penisilin, amoksisilin, sefaleksin, eritromisin, klindamisin.