4 Tips untuk Melakukan Maternity Shoot Sendiri di Rumah
Pandemi menyebabkan banyak perubahan termasuk keterbatasan untuk melakukan foto kehamilan
12 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pandemi Covid-19 mungkin telah mengubah rencana Mama untuk kehamilan yang sempurna, tetapi Mama tetap dapat mengabadikan momen-momen spesial dalam hidup sambil mengikuti pedoman jarak sosial.
Meskipun rencana mama untuk pemotretan kehamilan yang indah saat matahari terbenam mungkin gagal karena pandemi Covid-19, bukan berarti Mama tidak dapat mendokumentasikan dan merayakannya. Ini adalah salah satu peristiwa besar dalam hidup mama yang harus diabadikan.
Mama bisa mendapatkan foto yang bagus dengan ponsel atau kamera yang Mama miliki di rumah. Gunakan tripod atau benda yang dapat menyangga kamera serta timer untuk mengatur waktu.
Benar-benar tidak ada waktu yang paling tepat untuk mengambil foto kehamilan, tetapi para fotografer profesional menyarankan untuk menunggu sampai usia kehamilan memasuki minggu ke 32 hingga 35. Saat itu, baby bump sudah cukup besar untuk dipamerkan dan Mama belum terlalu merasa 'kembung'.
Bagaimana cara mengambil foto kehamilan yang indah? Berikut empat tips untuk melakukan maternity shoot sendiri di rumah yang dirangkum oleh Popmama.com.
1. Pakaian yang akan dikenakan
Dengan fotografi apa pun, pastikan untuk memilih pakaian yang tidak mengganggu foto. Jadi hindari garis-garis, kotak-kotak, polkadot, logo, dan warna-warna cerah.
Beberapa ide pakaian yang mungkin sudah Mama miliki di rumah seperti bra olahraga atau bralette lucu dengan celana jeans yang tidak dikancingkan, kemeja kebesaran yang tidak dikancingkan, atau jubah yang dibiarkan terbuka atau diikat di atas perut.
Editors' Pick
2. Memilih latar belakang foto
Selain foto di luar ruangan, Mama juga dapat mengambil foto di dalam rumah. Jika Mama terjebak di dalam rumah, lakukan sesi foto di rumah meski penerangannya tidak sebaik di luar ruangan. Dinding kosong berfungsi dengan baik, begitu juga dengan tirai. Pastikan untuk berfoto di dekat jendela besar untuk penerangan optimal. Jendela harus menghadap ke samping, tidak langsung di depan latar belakang.
3. Tentukan waktu terbaik
Jika Mama mengambil foto di luar ruangan, lakukan pada golden hour atau waktu sebelum matahari terbenam saat cahayanya paling lembut. Hindari sinar matahari langsung yang akan menimbulkan bayangan.
Jika Mama mengambil foto di dalam ruangan, yang terbaik adalah menggunakan cahaya alami dari jendela. Perhatikan selama satu atau dua hari jendela apa yang memberi cahaya dan pada jam berapa. Dengan begitu Mama bisa mendapatkan pencahayaan yang tepat.
4. Berpose
Untuk memamerkan baby bump yang cantik, sebaiknya Mama mengambil foto dari samping, menghadap sumber cahaya. Salah satu pose yang dapat Mama coba: Kaki yang menghadap kamera harus 'muncul', untuk memberi pose yang bagus.
Pastikan lengan tidak ditekan rata pada tubuh dan tarik sedikit siku, sambil mengistirahatkan tangan di perut.
Itulah tips untuk melakukan maternity shoot di rumah. Pandemi mengubah banyak hal, termasuk kehamilan. Meski pergerakan terbatas, bukan berarti Mama tidak bisa merayakan dan mengabadikan momen istimewa ini. Dengan sedikit usaha, Mama pun bisa melakukan foto kehamilan dengan indah.
Selamat mencoba, Ma!
Baca juga:
- Gunakan 9 Benda Ini untuk Membuat Kehamilan jadi Lebih Nyaman
- Jangan Salah Beli, 5 Tips Memilih Bra Menyusui yang Pas untuk Mama
- 7 Hal Sepele Tapi Penting yang Dapat Mama Lakukan Sebelum Melahirkan