5 Resep Takjil Berbahan Timun Suri dan Manfaatnya bagi Ibu Hamil
Tidak hanya minuman, timun suri ternyata juga bisa diolah menjadi bolu kukus dan puding lho, Ma!
7 April 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jika Mama sedang hamil dan sedang berpuasa, maka Mama harus mengonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi saat sahur dan berbuka puasa agar kesehatan mama dan janin tetap terjaga.
Timun suri adalah salah satu pilihan makanan yang tepat untuk Mama konsumsi sebagai takjil saat berpuka puasa. Ini karena timun suri mengandung berbagai vitamin yang mama dan si Kecil butuhkan.
Jika Mama tertarik untuk mencoba timun suri sebagai menu untuk berbuka, di bawah ini Popmama.com merangkum resep takjil berbahan timun suri dan manfaatnya bagi ibu hamil. Yuk, simak!
1. Resep es buah timun suri kuah susu kental
Bahan - bahan:
Bahan kuah susu:
- ½ kaleng susu kental manis
- 100 gr gula pasir
- 1 bungkus santan instan 65 ml
- 1-2 sdm tepung maizena
- 700 ml air putih
Bahan pelengkap:
- 1 kg timun suri
- 2 bungkus nutrijell rasa kelapa
- 120 gr gula pasir
- 800 ml air bersih
- 1 bungkus agar-agar warna merah
- 100 gr gula pasir
- 700 ml air bersih
- Es batu secukupnya
Cara membuat kuah susu:
- Masukkan ½ kaleng susu kental manis, 65 ml santan instan, 100 gr gula pasir, dan 700 ml air putih.
- Masak kuah susu di api sedang. Sembari menunggu, buat cairan maizena untuk mengentalkan kuah susu. Campurkan 1-2 sdm tepung maizena dan 4 sdm air putih, Ma.
- Sebelum mendidih, segera masukkan campuran air maizena dan aduk. Tunggu hingga kuah susu mendidih, lalu dinginkan.
Cara membuat agar-agar dan timun suri:
- Pertama buat nutrijel rasa kelapa terlebih dahulu. Masukkan 2 bungkus nutrijell ke dalam wajan, tambahkan 120 gr gula pasir dan 800 ml air putih. Aduk hingga mendidih.
- Tuang nutrijel ke dalam wadah dan biarkan dingin. Jika ingin dimasukkan ke dalam kulkas, Mama harus menunggu sampai nutrijell tidak mengeluarkan uap panas.
- Lanjut membuat agar-agar warna merah. Masukkan 1 bungkus agar-agar merah ke dalam wajan, tambahkan 100 gr gula pasir dan 700 ml air putih. Aduk dan tunggu sampai agar-agar mendidih.
- Lakukan langkah ke 2.
- Potong timun suri menjadi kotak-kotak kecil. Potong juga nutrijel dan agar-agar menjadi kontak-kotak.
- Siapkan wadah besar lalu campurkan nutrijell, agar-agar, timun suri dan kuah susu ke dalam wadah tersebut.
- Mama bisa tambahkan es batu agar es buah timun suri kuah susu kental terasa lebih segar.
2. Resep bolu kukus timun suri
Bahan - bahan:
- 750 gram timun suri
- 240 gram tepung serba guna
- 200 gram gula pasir
- 130 gram gula aren
- 100 ml air hangat secukupnya
- 200 ml santan
- 2 butir telur
- ½ sdt garam
Cara membuat:
- Hancurkan 750 gr timun suri sampai halus di dalam mangkuk.
- Pecahkan 2 butir telur ke dalam mangkuk, tuangkan air hangat perlahan-lahan dan aduk menggunakan spatula silikon.
- Masukkan 120 gr tepung serbaguna lalu aduk hingga adonan tercampur dengan rata.
- Jika sudah tercampur, tuangkan 50 ml santan terlebih dahulu lalu aduk hingga tercampur rata.
- Lakukan lagi langkah ke 3 lalu tuang 100 ml santan, sisakan 50 ml nya untuk nanti. Aduk hingga rata.
- Masukkan 200 gr gula pasir, aduk lagi sampai gula larut di dalam adonan. Tambahkan juga gula merah dan aduk lagi hingga kedua gula tersebut larut.
- Masukkan sisa 50 ml santan dan ½ sdt garam lalu aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.
- Haluskan adonan menggunakan saringan agar gumpalan dari tepung dan timun suri bisa dipisahkan dari adonan halus yang akan dikukus.
- Lapisi loyang dengan kertas roti, olesi dengan margarin secukupnya, lalu tuang adonan yang sudah halus perlahan-lahan ke dalam loyang.
- Kukus adonan bolu kukus selama 45 menit. Mama bisa cek tingkat kematangan menggunakan sundukan kayu atau tusuk gigi.
- Jika sudah matang, pindahkan bolu kukus ke talenan, potong sesuai selera Mama.
- Bolu kukus timun suri sudah siap untuk dihidangkan!