11 Ide Nama Bayi Laki-Laki dari Pemain Jerman di Piala Dunia 2022

Temukan inspirasi nama pemain bola kesukaan mama di sini!

3 Desember 2022

11 Ide Nama Bayi Laki-Laki dari Pemain Jerman Piala Dunia 2022
Pinterest.com/andrasfiphoto.com

Apakah Mama dan pasangan mengikuti pertandingan Piala Dunia 2022 yang sedang digelar saat ini?

Jika Mama adalah penggemar tim dari negara Jerman, tak ada salahnya untuk mempertimbangkan nama-nama pemain Jerman sebagai salah satu inspirasi untuk nama si Kecil kelak.

Ada banyak nama hebat di dalam tim yang dijuluki Der Panzer ini. Misalnya seperti Kai Havertz, Ilkay Gundogan, Manuel Neuer, Antonio Rudiger, hingga Thomas Muller.

Nah, apakah Mama tertarik untuk mencari tahu makna dari nama-nama mereka untuk si Kecil? Jika iya, berikut ini Popmama.com rangkum beragam inspirasi ide nama bayi laki-laki dari pemain Jerman di Piala Dunia 2022 untuk Mama. Lihat sama-sama, yuk!

1. Manuel Neuer

1. Manuel Neuer
Freepik/freepic.diller

Nama Manuel Neuer sudah pasti tak asing untuk penggemar sepak bola, khususnya pendukung tim Jerman. Selain menjadi kiper, Manuel merupakan kapten tim Jerman pada pertandingan Piala Dunia 2022 kali ini. 

Manuel dipercaya menjadi kapten karena memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi serta prestasinya saat memenangkan Piala Dunia 2014. Ia juga termasuk salah satu kiper terbaik yang berhasil mendapatkan Golden Glove.

Nama Manuel sendiri memiliki makna Allah beserta kita. Memberikan nama ini berarti Mama mendoakan agar si Kecil kelak selalu disertai Tuhan sepanjang hidupnya.

2. Antonio Rudiger

2. Antonio Rudiger
Pinterest.com/Heidi Williams 13

Antonio Rudiger memiliki posisi sebagai bek pada tim Jerman. Pesepak bola beragama Islam itu dikenal dengan permainannya yang agresif dan punya semangat tinggi untuk mengalahkan lawannya. Ia bahkan mendapatkan gelar sebagai bek terbaik di dunia, lho.

Nama Antonio diambil dari bahasa latin yang artinya berharga. Dalam bahasa Yunani, nama Antonio juga bisa diartikan sebagai maju atau berjalan dengan baik.

Jadi, jika Mama ingin mendoakan kehidupan si Kecil yang berharga agar terus maju dan berjaland dengan baik, berikan saja nama Antonio.

3. Joshua Kimmich

3. Joshua Kimmich
Pinterest.com/Zlatka Moljk

Selanjutnya ada Joshua Kimmich. Joshua Kimmich memiliki posisi sebagai gelandang bertahan dan dikenal sebagai salah satu pemain dengan daya jelajah yang baik di lapangan.

Pemain bola berusia 27 tahun itu juga tak hanya dapat diandalkan sebagai gelandang bertahan, ia juga mampu memainkan posisi bek kanan dengan baik.

Nama Joshua sendiri diambil dari bahasa Ibrani dan memiliki makna Tuhan adalah pembebasku atau Tuhan adalah penyelamatku. Nama Joshua bisa Mama letakkan pada bagian depan, tengah, ataupun belakang rangkaian nama si Kecil.

4. Thomas Muller

4. Thomas Muller
Pinterest.com/Amanda Rossiter

Nama Thomas Muller adalah salah satu nama pemain tim Jerman yang juga banyak dikenal. Pada Piala Dunia 2022, Thomas Muller memiliki posisi sebagai penyerang atau pemain depan.

Namun, Thomas dikenal dengan kelihaiannya dalam menguasai lapangan secara keseluruhan. Ia bahkan dikatakan sebagai pencipta istilah Raumdeuter dalam dunia sepak bola. Nama Thomas sendiri diambil dari bahasa Yunani yang berarti kembar. Nama Thomas juga merupakan nama seorang rasul dalam Kristen.

Editors' Pick

5. Serge Gnabry

5. Serge Gnabry
Pinterest.com/tulamama.com

Serge Gnabry merupakan pemain Jerman yang memiliki posisi sebagai sayap kanan. Pemain bola berkebangsaan Jerman ini memiliki kecepatan dan kekuatan tembakan yang bisa dibilang mengerikan, lho.

Nama Serge diambil dari bahasa Latin yang berarti pengiring. Namun, nama ini juga bisa diartikan sebagai pelindung atau seoorang gembala. 

Jika Mama ingin si Kecil tumbuh menjadi seorang pengiring atau seorang pelindung yang baik, tak ada salahnya memberikan nama Serge untuk jagoan kecil mama.

6. Kai Havertz

6. Kai Havertz
Freepik/Mdfjaaf

Dengan kelihaiannya di lapangan, Kai Havertz mendapat julukan sebagai pemain serbabisa. Pada Piala Dunia 2022 ini, laki-laki kelahiran 1999 itu menempati posisi sebagai gelandang serang.

Walaupun masih berusia muda, karena kemampuannya itu Kai kerap menjadi sorotan para penggemar sepak bola. 

Nama Kai merupakan nama yang berasal dari banyak negara. Di negara Jepang, Kai memiliki makna samudera atau pemulihan. Namun, di negara-negara seperti Yunani dan Skandinavia nama Kai berarti penjaga kunci atau bumi.

Dengan memberikan nama Kai, maka Mama mendoakannya kelak tumbuh menjadi seorang yang kuat dan besar seperti samudera atau menjadi seorang penjaga kunci.

7. Thilo Kehrer

7. Thilo Kehrer
Pexels/Georgia Maciel

Bek Jerman Thilo Kehrer merupakan pemain yang lahir pada tahun 1996. Ia bermain sebagai bek untuk klub Liga Premier West Ham United dan juga tim nasional Jerman. Selain menjadi bek tengah, Thilo Kehrer dia juga bisa bermain di posisi full back. 

Nama Thilo merupakan nama yang jarang didengar, namun nama yang berasal dari negara Jerman ini memiliki makna orang yang memiliki kekuatan atau seorang penguasa.

Jika bayi mama laki-laki, tentu saja nama yang maskulin ini cocok diberikan untuknya kelak.

8. Armel Bella-Kotchap

8. Armel Bella-Kotchap
Freepik/Freepic.diller

Armel Bella-Kotchap merupakan pemain Jerman yang bermain pada posisi belakang atau bertahan. Ia merupakan salah satu pemain termuda yang bergabung dengan Timnas Jerman pada pertandingan Piala Dunia 2022 ini.

Nama Armel sendiri diambil dari bahasa Welsh atau Prancis yang berarti pangeran beruang. Nama ini cocok diberikan untuk si Kecil Mama kelak karena nama ini memiliki karakteristik yang kuat dan pemberani.

9. Ilkay Gundogan

9. Ilkay Gundogan
Freepik/freepic.diller

Satu lagi Timnas Jerman yang beragama Islam, yaitu Ilkay Gundogan. Gelandang Timnas Jerman yang berusia 32 tahun ini digadang-gadang sebagai kunci permainan dan jendral tengah Timnas Jerman.

Nama Ilkay diambil dari bahasa Turki yang dapat disematkan pada nama bayi perempuan maupun laki-laki. Dalam bahasa Turki, Ilkay berarti awal bulan atau bulan yang baru.

10. Matthias Ginter

10. Matthias Ginter
Pinterest.com/Baby Pictures

Posisi bek tengah Timnas Jerman pada Piala Dunia kali ini juga dilengkapi dengan Matthias Ginter. Matthias Ginter merupakan pesepak bola kelahiran 1994 yang banyak diminati olehklub-klub ternama karena kepiawaiannya.

Nama Matthias berasal dari bahasa Ibrani yang berarti hadiah atau berkat dari Tuhan. Nama yang indah ini dapat Mama letakkan pada bagain depan, tengah, ataupun belakang rangkaian nama si Kecil kelak.

11. Niclas Fullkrug

11. Niclas Fullkrug
Pixabay/marvelmozhko

Terakhir, ada Niclas Fullkrug. Nama Niclas merupakan nama yang berasal dari bahasa Yunani yang memiliki makna kemenangan untuk banyak orang. Nama ini merupakan nama yang tepat untuk Mama berikan pada si Bayi yang berjenis kelamin laki-laki.

Niclas Fullkrug sendiri bermain pada posisi penyerang. Seperti namanya yang membawa kemenangan, peran Niclas dalam Timnas Jerman begitu diperhitungkan.

Pasalnya, laki-laki kelahiran 1993 itu bahkan sempat dianggap sebagai pembawa harapan bagi Jerman setelah aksi heroiknya saat melawan Spanyol beberapa waktu lalu.

Nah, itulah tadi beragam ide nama bayi laki-laki dari pemain Jerman di Piala Dunia 2022. Apakah ada nama yang menjadi favorit Mama?

Baca juga:

The Latest