125 Ide Nama Bayi Perempuan Berdasarkan Zodiak Taurus

Beragam pilihan nama yang indah untuk bayi perempuan Taurus

11 Mei 2022

125 Ide Nama Bayi Perempuan Berdasarkan Zodiak Taurus
Canva/regina_zulauf

Mendapatkan inspirasi rangkaian nama yang indah untuk bayi perempuan yang segera lahir bisa datang dari mana saja.

Misalnya dari bulan kelahiran mereka, tokoh yang Mama gemari, atau berdasarkan karakter zodiak yang menaungi mereka.

Jika si Kecil lahir pada tanggal 20 April-20 Mei maka mereka memiliki zodiak Taurus. Bayi perempuan Taurus memiliki banyak kelebihan.

Walaupun mereka cenderung keras kepala, mereka adalah anak yang penuh dengan ambisi, penyayang, dan juga menjadi pelindung untuk orang-orang yang mereka sayangi. 

Ada banyak pilihan nama indah yang bisa Mama pertimbangkan sebagai referensi untuk si Kecil nanti.

Berikut ini ide nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus yang memiliki arti indah dan sudah Popmama.com rangkum. Simak di sini, yuk!

1. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus yang bermakna penyayang

1. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus bermakna penyayang
Freepik/Pressahotkey

Seperti yang sudah dijelaskan, bayi dengan elemen tanah ini memiliki sifat yang penyayang. Mereka sangat menjaga hubungan dengan orang-orang yang dekat dengan mereka, terutama keluarga.

Mereka juga senang menghabiskan waktu bersama-sama. Karakter ini cukup menonjol di dalam diri mereka. Jika Mama ingin memberikan nama untukt si Kecil dengan makna penyayang, ada beberapa pilihan. Misalnya seperti:

  1. Adinda: Sayang, kesayangan
  2. Aiko: Yang dicintai, tersayang
  3. Aimara: Si cantik tersayang
  4. Alvira: Yang tersayang
  5. Amanda: Tersayang
  6. Annabelle: Rasa sayang, menyenangkan, menarik hati
  7. Athifa: Penuh kasih sayang
  8. Brisa: Tercinta, tersayang 
  9. Caira: Tersayang
  10. Calianda: Yang disayangi
  11. Carey: Yang tersayang
  12. Cinta: Kasih sayang
  13. Dara: Perasaan sayang
  14. Darilynn: Anak tersayang
  15. Darlene: Anak kesayangan yang kecil
  16. Davina: Disayangi
  17. Defa: Yang kusayang
  18. Dearly: Kesayangan
  19. Ema: Kesayangan
  20. Erasto: Kesayangan
  21. Fanny: Sangat setia
  22. Feren: Sayang, kesayangan
  23. Filo: Disayangi
  24. Galuh: Panggilan kesayangan
  25. Gracie: Yang dikasihi, disayangi

Editors' Pick

2. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus yang bermakna bersemangat

2. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus bermakna bersemangat
Freepik/prostooleh

Di bawah naungan zodiak ini, si Kecil memiliki karakteristik yang berapi-api, penuh mimpi, dan berambisi untuk masa depannya. Ia adalah salah satu anak yang tidak mudah menyerah saat mengalami hambatan dalam hidupnya.

Semangat yang ia miliki juga menular pada orang-orang di sekitarnya. Inilah yang membuat bayi perempuan Taurus Mama dicintai banyak orang.

Jika Mama ingin memberikan nama dengan makna bersemangat, ini dia beberapa pilihannya:

  1. Aisya: Penuh semangat 
  2. Adira: Kuat dan bersemangat
  3. Agni: Bersemangat, berapi-api
  4. Amelia: Rajin dan bersemangat
  5. Aulian: Pemimpin, semangat, malaikat, teman
  6. Brady: Hangat, bersemangat
  7. Buntari: Semangat muda
  8. Edana: Berapi-api
  9. Egeria: Yang memberikan dorongan semangat
  10. Enid: Semangat
  11. Enda: Semangat kebebasan
  12. Ersya: Bersemangat dan cerdas
  13. Flair: Gaya, semangat
  14. Frasya: Bersemangat, berpengetahuan dan keindahan
  15. Ignacia: Semangat penuh, rajin, dan ramah
  16. Macayle: Anak yang berapi-api
  17. Magda: Semangat
  18. Melva: Perempuan penuh semangat
  19. Nashita: Bersemangat dan penuh kehidupan
  20. Nazhwa: Bersemangat, bergairah
  21. Neci: Berapi-api
  22. Seraphine: Menyala bagai api
  23. Virtudes: Semangat yang diberkati
  24. Winnie: Memiliki semangat perjuangan
  25. Zulma: Yang sehat dan penuh semangat

3. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus yang bermakna kuat

3. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus bermakna kuat
Canva/Fotorech

Jangan pernah meremehkan kerja keras si Bayi Taurus. Ia adalah salah satu contoh pekerja keras yang akan terus berusaha hingga dapat mencapai mimpi-mimpinya. Ia akan berusaha dengan keras dan tak kenal lelah.

Keceriaan dan ikatannya dengan kelurga adalah hal-hal yang akan membuatnya tetap kuat. Jika Mama ingin mendoakan si Kecil tumbuh menjadi sosok yang kuat di masa depan, berikan ia nama-nama seperti:

  1. Aizha: Bermakna kuat
  2. Alima: Bijaksana dan kuat
  3. Alleyah: Pemimpin yang kuat dan indah
  4. Amberly: Kuat, pintar dan baik
  5. Audrey: Kekuatan mulia
  6. Bedelia: Tangguh dan mulia
  7. Bia: Semangat dan tangguh
  8. Bree: Kekuatan dan kemuliaan yang besar
  9. Briana: Kuat, terhorman, dan berbudi luhur
  10. Cyrene: Tangguh
  11. Etana: Kekuatan
  12. Farisa: Perempuan yang kuat
  13. Imiza: Kekuatan universal
  14. Ishana: Memiliki makna kuat
  15. Leandra: Yang pemberani dan kuat seperti singa betina
  16. Marwa: Perempuan yang kuat dan menarik
  17. Melisande: Kuat
  18. Nalda: Perempuan yang kuat
  19. Qawiyah: Perempuan yang kuat
  20. Quresha: Yang beruntung dan kuat
  21. Valencia: Tangguh dan kuat
  22. Valeria: Kekuatan, kesejahteraan
  23. Yashica: Perempuan cantik, intelektual, dan kuat
  24. Zahera: Kuat dan cantik
  25. Ziana: Tangguh dan kuat

4. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus yang bermakna pelindung

4. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus bermakna pelindung
Unsplas.com/yuri tasso

Bayi Taurus memiliki sifat alami sebagai pelindung. Oleh sebab itulah dia cenderung memiliki perhatian lebih pada orang-orang di sekitarnya.

Karena mereka suka melindungi, mereka akan memastikan bahwa orang-orang yang dekat dengannya selalu merasa aman dan mendapatkan perhatian.

Inilah yang menjadi sisi lain dari si Taurus yang keras kepala. Unik sekali bukan, Ma? Nah, jika Mama tertarik untuk memberikan nama yang unik pula, coba lihat beberapa rekomendasi ini:

  1. Aashritha: Seseorang yang memberikan tempat perlindungan
  2. Abrial: Terbuka, terlindungi, aman
  3. Adagi: Menjaga, Melindungi
  4. Adelma: Pelindung bagi orang yang membutuhkan
  5. Atenea: Dewi pelindung 
  6. Billy: Pelindung yang teguh
  7. Brina: Pelindung
  8. Bronka: Pelindung agung
  9. Chasya: Pelindung
  10. Cheisa: Pelindung
  11. Custodia: Malaikat pelindung
  12. Delana: Pelindung orang yang mulia
  13. Delayney: Pelindung orang yang mulia
  14. Delma: Pelindung bangsawan
  15. Drew: pelindung suci
  16. Eduarda: Pelindung yang penunh perhatian
  17. Eira: Dewi pelindung kesehatan
  18. Evliya: Para pelindung
  19. Gerda: Penjaga, pelindung
  20. Gwilym: Pelindung yang tegas
  21. Hafeeza: Wali, pelindung
  22. Hifza: Malaikat pelindung
  23. Meredith: Pelindung lautan
  24. Raqeesha: Pelindung yang kuat
  25. Sacha: Pelindung manusia

5. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus yang bermakna setia

5. Inspirasi nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus bermakna setia
Freepik/bristekjegor

Terakhir, bayi Taurus memiliki karakter yang penuh dengan kesetiaan. Walau mereka tak mudah terbuka pada orang lain, si Kecil akan jadi orang yang paling setia begitu ia merasa nyaman.

Tak hanya setia pada hubungan yang ia miliki, ia juga setia pada setiap hal yang ia kerjakan. Inilah yang membuat bayi perempuan Taurus dapat mencapai mimpinya satu-persatu kelak. Mereka tekun dan gigih. Berikut nama-nama yang cocok untuk si Kecil Taurus, misalnya:

  1. Adelicia: Setia dan berbudi tinggi
  2. Aeolabi: Setia dan pengertian
  3. Amana: Setia, beriman
  4. Anggarini: Setia, murah hati, sopan, sabar
  5. Bianca: Setia dan pengertian
  6. Brietta: Setia, pengertian, optimis
  7. Britney: Setia, pengertian, lembut, baik, suka kebebasan
  8. Brooke: Setia dan pengertian, memiliki jiwa sebagai pembimbing dan penyembuh
  9. Bryanna: Setia, pengertian, lembut, dan baik
  10. Constanta: Tabah, setia
  11. Darcie: Rendah hati, setia
  12. Deandra: Gigih, setia pada apa yang ia kerjakan
  13. Debora: Dapat dipercaya, setia
  14. Edolie: Kesetiaan
  15. Ethel: Setia
  16. Fidelita: Kesetiaan, kebenaran
  17. Giselle: Setia
  18. Jovianne: Kesetiaan dan kemenangan
  19. Khadijah: Agung dan setia
  20. Leya: Kesetiaan
  21. Momina: Setia
  22. Penelope: Setia dan pintar
  23. Vanda: Setia, janji
  24. Veren: Kesetiaan
  25. Verina: Janji setia

Itu dia ide nama bayi perempuan berdasarkan zodiak Taurus untuk Mama. Semoga referensi nama-nama tersebut bisa membantu Mama menemukan nama yang tepat, ya!

Saat ini, Mama juga bisa mencari nama bayi dengan cara yang lebih mudah di Popmama.com menggunakan tools baby names finder untuk mencari nama bayi perempuan atau pun nama bayi laki laki. Semoga membantu!

Baca juga:

The Latest