Arti Nama Amelia dan Rangkaiannya untuk Bayi Perempuan

Berikut arti nama Amelia yang bisa menjadi pertimbangan untuk putri kecil mama

14 Januari 2024

Arti Nama Amelia Rangkaian Bayi Perempuan
Freepik/freepic.diller

Selain sebagai identitas, nama juga biasanya mengandung doa dan harapan orangtua untuk anaknya. Maka dari itu, orangtua perlu pertimbangan yang matang sebelum memutuskan nama yang akan diberikan kepada buah hatinya.

Umumnya, inspirasi nama dapat ditemukan di buku atau di internet. Selain itu, tak sedikit juga calon Papa dan Mama yang memilih nama untuk buah hatinya berdasarkan nama idola atau tokoh favorit.

Jika Mama dikaruniai bayi perempuan, salah satu nama bermakna indah yang bisa menjadi pertimbangan adalah nama Amelia. 

Nah, kalau saat ini Mama membutuhkan beberapa rekomendasi rangkaian nama Amelia, berikut Popmama.com rangkum arti nama Amelia dan rangkaiannya untuk bayi perempuan.

Arti Nama Amelia

Arti Nama Amelia
Freepik/senivpetro

Nama Amelia merupakan nama yang berasal dari bahasa Latin. Nama ini awal mulanya digunakan keluarga bangsawan Romawi, yakni Aemilia yang berarti ‘rajin’, ‘berjuang’, dan ‘bekerja’ atau ‘pekerja keras’.

Selain itu, nama Amelia juga bisa diartikan dari bahasa Arab yang bermakna ‘rajin’ dan ‘bersemangat’.

Dengan menyematkan nama Amelia, terselip doa agar putri mama kelak menjadi anak yang memiliki sifat rajin, pekerja keras, dan penuh semangat.

Sosok Terkenal yang Bernama Amelia

Sosok Terkenal Bernama Amelia
Instagram.com/amelwindsor & Instagram.com/amelia_tantono

Dengan arti yang baik dan penuh doa, tak heran jika ada beberapa sosok terkenal dengan nama Amelia yang disematkan oleh orangtuanya. Tokoh tersebut diantaranya adalah Lady Amelia Windsor dan Amelia Tantono.

Editors' Pick

1. Lady Amelia Windsor

1. Lady Amelia Windsor
Instagram.com/amelwindsor

Bernama lengkap Lady Amelia Sophia Theodora Mary Margaret Windsor, perempuan ini merupakan salah satu putri Kerajaan Inggris yang berada di urutan ke-43 dalam suksesi kekuasaan Kerajaan Inggris.

Amelia Windsor merupakan cucu dari Pangeran Edward dari Kent, yakni sepupu pertama Ratu Elizabeth II. Perempuan kelahiran 24 Agustus 1995 ini disebut-sebut sebagai putri Kerajaan Inggris yang paling menawan dan cool.

Saat ini, Amelia Windsor sedang aktif berkarier sebagai model di sebuah agensi modeling ternama di London, yakni Storm Model Management.

2. Amelia Tantono

2. Amelia Tantono
Instagram.com/amelia_tantono

Amelia Tantono atau yang juga akrab disapa Amel merupakan YouTuber asal Indonesia yang kini menetap di Korea Selatan. Perempuan kelahiran Bandar Lampung ini memiliki channel YouTube bernama 'Amelicano' yang sekarang telah mencapai lebih dari 500 ribu subscribers.

Amelia Tantono juga pernah berakting di sebuah mini drama berjudul Lunch Box dengan aktor Ji Soo. Bahkan, Amelia juga pernah bekerja sebagai presenter di salah satu stasiun televisi dan radio Korea Selatan, yaitu SBS.

10 Inspirasi Rangkaian Nama Amelia sebagai Nama Depan Beserta Artinya

10 Inspirasi Rangkaian Nama Amelia sebagai Nama Depan Beserta Artinya
Freepik/freepic.diller

Nama Amelia bisa disematkan sebagai nama depan, nama tengah, maupun nama belakang bayi perempuan.

Jika Mama ingin meletakkannya sebagai nama pertama dari rangkaian nama si Kecil, berikut ini beberapa rekomendasi yang bisa Mama pertimbangkan:

  • Amelia Ava Naomi artinya anak perempuan yang bersifat rajin, serta membawa kehidupan dan kebahagiaan.

  • Amelia Nala Gabrielle artinya perempuan pekerja keras yang sukses dan mendapat kekuatan dari Tuhan.

  • Amelia Raven Davina artinya perempuan yang rajin dan bijaksana, serta bersifat penyayang.

  • Amelia Anya Carissa artinya perempuan pekerja keras dan berjiwa petualang, serta penuh semangat.

  • Amelia Bea Danastri artinya perempuan rajin dan membawa kebahagiaan, serta berparas cantik.

  • Amelia Hanna Inara artinya perempuan yang berjuang dan penuh keberkahan, serta berakal pintar.

  • Amelia Kyra Liana artinya perempuan pejuang yang terhormat dan memiliki kemampuan bicara yang baik.

  • Amelia Ivy Kanisha artinya perempuan yang rajin dan setia, serta berparas sangat cantik. 

  • Amelia Keisha Maheswari artinya perempuan yang bersemangat dan menjadi favorit semua orang, serta cantik seperti bidadari.

  • Amelia Indira Hannela artinya perempuan rajin dan adil, serta baik budinya.

10 Inspirasi Rangkaian Nama Amelia sebagai Nama Tengah Beserta Artinya

10 Inspirasi Rangkaian Nama Amelia sebagai Nama Tengah Beserta Artinya
Freepik/freepic.diller

Tak hanya sebagai nama depan, nama Amelia juga terdengar cantik apabila disematkan di bagian tengah nama bayi.

Jika Mama ingin meletakkannya sebagai nama kedua dari rangkaian nama si Kecil, berikut ini beberapa rekomendasi nama Amelia yang bisa Mama pertimbangkan:

  • Joanna Amelia Iris artinya pemberian Tuhan berupa anak perempuan yang pekerja keras dan cantik seperti pelangi.

  • Gemma Amelia Kanaya artinya anak yang berharga seperti batu permata, serta rajin dan memiliki jalan penghidupan yang tenteram.

  • Jasmine Amelia Darria artinya hadiah dari Tuhan berupa anak yang rajin dan senantiasa diberi kesehatan.

  • Calla Amelia Davira artinya anak yang cantik dan penuh semangat, serta memiliki sifat bijaksana.

  • Fany Amelia Halina artinya perempuan yang penuh kegembiraan dan semangat, serta membawa keberuntungan.

  • Jaffa Amelia Dianti artinya perempuan cantik dan pekerja keras, serta begitu istimewa.

  • Friska Amelia Diatmika artinya perempuan yang penuh energi dan bersemangat, serta baik hatinya.

  • Elina Amelia Falisha artinya perempuan cerdas yang rajin dan membawa kebahagiaan.

  • Ika Amelia Ginela artinya anak pertama yang rajin dan menawan.

  • Jihan Amelia Istari artinya perempuan cantik yang pekerja keras dan bercita-cita tinggi.

10 Inspirasi Rangkaian Nama Amelia sebagai Nama Belakang Beserta Artinya

10 Inspirasi Rangkaian Nama Amelia sebagai Nama Belakang Beserta Artinya
Pexels/Sheena Policarpio

Terakhir, ada inspirasi rangkaian nama Amelia yang bisa disematkan dalam nama belakang bayi perempuan. 

Jika Mama berencana untuk memilih nama Amelia sebagai nama belakang si Kecil, berikut adalah beberapa inspirasi yang bisa dipertimbangkan:

  • Layla Elvina Amelia artinya perempuan yang lahir di malam hari, yang bersifat ramah dan rajin.

  • Eliana Willa Amelia artinya berkah dari Tuhan berupa perempuan pelindung dan pekerja keras.

  • Naura Luna Amelia artinya perempuan yang bersinar seperti bulan dan penuh semangat.

  • Fayre Gianna Amelia artinya perempuan yang menawan dan ramah, serta pekerja keras.

  • Grania Zaida Amelia artinya anak yang dicintai dan membawa keberuntungan, serta memiliki sifat rajin.

  • Zanna Janessa Amelia artinya hadiah dari Tuhan Maha Pengasih berupa anak yang pekerja keras.

  • Kirei Zunaira Amelia artinya perempuan cantik seperti bunga di surga, serta pekerja keras.

  • Kana Jemima Amelia artinya perempuan yang diberikan kekuatan dan keberkahan, serta memiliki sifat rajin.

  • Kasih Larasati Amelia artinya perempuan yang penyayang dan berjiwa tenang, serta pekerja keras.

  • Fawnia Meisie Amelia artinya anak yang sangat berharga seperti mutiara, serta selalu bersemangat.

Nah, itu dia arti nama Amelia dan rangkaiannya untuk bayi perempuan. Semoga nama-nama di atas bisa menjadi inspirasi Mama, ya!

Baca juga:

The Latest