Disukai Janin, Ini 7 Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil 9 Bulan

Buah-buahan ini perlu dikonsumsi agar janin sehat dan persalinan lancar

26 Maret 2021

Disukai Janin, Ini 7 Buah Bagus Ibu Hamil 9 Bulan
Parenting.firstcry.com

Masa kehamilan 9 bulan menjadi tahap terakhir penantian Mama yang tak sabar menginginkan kehadiran si kecil. Setiap Mama tentunya ingin mengalami persalinan yang normal dan lancar. 

Untuk itu Mama mesti mempersiapkan fisik yang optimal menjelang proses bersalin. Salah satu caranya dengan mengonsumsi makanan bernutrisi tinggi seperti buah-buahan. 

Buah-buahan berikut ini ternyata memiliki segudang manfaat melancarkan proses persalinan, lho Ma! Kali ini Popmama.comsudah merangkumnya. Cari tahu yuk! 

1. PisangĀ 

1. PisangĀ 
Pixabay/Alexas_Fotos

Pisang menjadi salah satu buah yang direkomendasikan untuk Mama yang sedang hamil 9 bulan. Karena kandungan asam hyaluronic dalam buah ini  bisa membantu Mama agar persalinan lancar. 

Buah ini juga kaya akan potassium dan sejumlah Vitamin B dan Vitamin C. Khasiatnya bisa  mencegah penyakit preklamsia yang fatal dan bisa membahayakan Mama serta janin. 

2. Kurma

2. Kurma
Freepik/8photo

Kurma memilki berbagai kandungan bermanfaat untuk malancarkan persalinan. 

Berdasarkan penelitan yang dilakukan oleh Jordan University of Science and Technology, ibu hamil mengonsumsi 5-7 buah kurma setiap harinya sejak memasuki usia kehamilan 35 minggu akan memperkecil kemungkinan untuk diinduksi ketika akan melahirkan. 

Induksi persalinan adalah cara untuk menstimulasi uterus atau rahim agar mulai terjadi persalinan atau melahirkan.  

Editors' Pick

3. Nanas

3. Nanas
Pexels/Marta Ortigosa

Mitosnya, ibu hamil tidak boleh mengonsumsi nanas saat hamil karena bisa menyebabkan keguguran. Padahal ketika usia kehamilan memasuki trimester akhir. Mama justru dianjurkan untuk mengonsumsi nanas. 

Nanas segar mengandung enzim bromelain yang khasiatnya dapat membantu melunakkan leher rahim dan menstimulasi otot-otot untuk mempermudah proses persalinan.  

Mama disarankan untuk memakan bagian inti nanas. Bagian ini memang sedikit keras, dan tidak terlalu manis. Namun, di bagian inilah Mama dapat memperoleh enzim bromelain dalam jumlah banyak. Pasalnya kalau terlalu banyak makan nanas, Mama bisa terkena diare. 

4. Melon

4. Melon
Pixabay/JillWellington

Menjelang proses persalinan, Mama membutuhkan asupan air yang tinggi. Sebaiknya Mama mengonsumsi banyak air putih dan buah yang kaya akan kandungan air untuk menambah cairan tubuh. 

Melon adalah salah satu buah yang memiliki kandungan air tinggi. Dengan rutin mengonsumsi melon, Mama akan memenuhi kebutuhan bayi untuk mendapat asupan H20 di dalam ketuban. Cairan ketuban pun tetap normal dan menjaga bayi aman hingga proses persalinan. 

5. Jeruk

5. Jeruk
Pixabay/pixel2013

Jeruk memiliki dua khasiat penting untuk ibu hamil 9 bulan. Pertama, jeruk mengandung sekitar 90% air. Artinya, jeruk mampu memenuhi kebutuhan cairan tubuh selama proses bersalin. 

Cairan tubuh harus terpenuhi untuk memperlancar proses kontraksi dan jalannya lahir bayi. Bila Mama kekurangan cairan tubuh, bisa-bisa tidak berenergi untuk mengeluarkan bayi dari kandungan. 

Selain itu, buah jeruk juga mengandung vitamin C yang diperlukan untuk menghalau bakteri dan virus masuk ke dalam tubuh. Nutrisi dalam jeruk bisa memperkuat daya tahan tubuh dan mencegah infeksi yang mungkin terjadi saat persalinan. 

6. Semangka

6. Semangka
Freepik

Mengonsumsi buah-buahan yang memiliki konsentrasi air tinggi dapat memberikan efek yang baik terhadap kualitas dan kuantitas ketuban. 

Mama bisa mengonsumsi semangka yang memang dikenal kaya akan kandungan airnya. Semangka mengandung 92 persen air, sehingga sangat baik untuk mencukupi kebutuhan air bagi ibu hamil. 

Selain itu, semangka juga mengandung nutrisi dan serat yang khasiatnya dapat melancarkan pencernaan. 

7. Belimbing

7. Belimbing
epicurious.com

Sama seperti melon dan semangka. Belimbing juga merupakan salah satu buah yang memiliki banyak kandungan air. Belimbing memiliki kandungan air sebanyak 91 persen, hampir setara dengan buah semangka. 

Mama bisa mengonsumsi belimbing agar tubuh selalu terhidrasi dan volume cairan ketuban tetap terjaga. Selain itu, kandungan kalsium pada belimbing juga dapat menguatkan tulang Mama dan janin.

Nah, itulah buah-buahan yang baik untuk kesehatan ibu hamil dan janin. Ingat, jangan makan dengan berlebihan ya Ma!

Baca juga:

The Latest