Arti Nama Johannes dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki
Ada banyak pilihan nama yang bermakna baik, salah satunya ada Johannes
25 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu hadiah terbaik yang diberikan oleh kedua orangtua adalah sebuah nama. Mayoritas orangtua pasti sudah menyiapkan nama penuh makna dan doa sebelum si Kecil lahir ke dunia.
Harapan orangtua pasti merupakan hal yang terbaik untuk si Kecil. Tidak ada orangtua mana pun yang mengharapkan anaknya tumbuh menjadi pribadi yang buruk.
Ada banyak pilihan nama yang bermakna baik dan dapat dijadikan sebagai nama bayi laki-laki, salah satunya adalah Johannes.
Di bawah ini Popmama.com telah rangkum arti nama Johannes dan rangkaiannya untuk bayi laki-laki. Yuk, kita simak bersama!
Arti Nama Johannes
Nama Johannes bisa menjadi salah satu inspirasi nama untuk bayi laki-laki. Nama Johannes mengandung beberapa arti yang berasal dari beragam bahasa, seperti Indonesia dan Jerman.
Johannes (bentuk lain dari Yohanes) menurut bahasa Indonesia memiliki arti pewarta dan pemberi kabar.
Sementara dalam bahasa Jerman, Johannes (bentuk lain dari Johan, Johann) bermakna Tuhan Yang Maha Pengasih dan orang yang sangat ramah.
Editors' Pick
Sifat dan Karakter Nama Johannes
Nama merupakan cerminan diri. Nama yang diberikan orangtua kepada anak mereka dapat memengaruhi cara orang lain memandang mereka.
Maka, pemberian nama pada si Kecil perlu diperhatikan dan dipikirkan dengan matang. Hal ini karena nama itu pada akhirnya akan menentukan sifat dan kepribadian si Kecil di masa depan.
Johannes memiliki sifat dan karakter baik yang terkandung dalam namanya. Beberapa sifat dan karakteristik tersebut seperti pandai, serba bisa, penuh prasangka, mandiri, kritis terhadap diri dan orang lain.
Kemudian juga tidak dibuat-buat dan unik, kreatif, penuh ide, penuh gairah, menarik, dan penuh perhatian, Ma.
Tokoh Populer Bernama Johannes
Mama tentu sudah tidak asing dengan wajah yang satu ini bukan? Ya, Johannes Taslim atau yang lebih dikenal sebagai Joe Taslim adalah seorang aktor, model, mantan atlet judo keturunan Tionghoa yang lahir pada 23 Juni 1981.
Ia pernah menjadi bagian dari tim nasional judo Indonesia sejak 1997 hingga pensiun di 2009, dan meraih medali perak di perhelatan SEA Games 2007.
Rangkaian Nama Johannes
Saat memilih nama, banyak faktor yang perlu diperhitungkan. Rangkaian nama tidak hanya harus terlihat menarik tetapi juga bermakna yang baik.
Sehingga ketika nama si Kecil diucapkan dengan lengkap, akan menunjukkan maknanya yang berasal dari harapan dan doa orangtua.
Jika Mama berencana memberikan nama Johannes pada si Kecil, berikut daftar rangkaian nama Johannes yang bisa menjadi inspirasi.
1. Adrian Johannes Marcello artinya anak laki-laki yang pemberani, percaya bahwa Tuhan Maha Pengasih, dan memiliki pengetahuan seluas lautan.
2. Johannes Setiawan Saputra artinya anak laki-laki yang setia dan senantiasa yakin bahwa Tuhan Maha Pengasih.
3. Felix Andra Johannes artinya anak laki-laki pemberian Tuhan yang percaya bahwa Tuhan Maha Pengasih dan senantiasa dirahmati kebahagiaan.
4. Johannes Setiawan Abraham artinya anak laki-laki setia yang percaya bahwa Tuhan Maha Pengasih dan kelak bisa menjadi ayah yang mulia.
5. Evano Johannes Lemuel artinya anak laki-laki anugerah Tuhan yang jadi pembawa berkat dan diangkat derajatnya oleh Tuhan.
6. Johannes Malik Afkar artinya anak laki-laki dengan pemberian yang terbaik dan memiliki buah pikiran.
7. Johannes Andrea Calvin artinya anak laki-laki sederhana yang kuat dan pantang menyerah serta senantiasa percaya bahwa Tuhan itu Maha Pengasih.
8. Johannes Danish Arsenio artinya anak laki-laki anugerah Tuhan yang gagah berani, memiliki pengetahuan nan bijak, dan punya banyak keahlian dalam dirinya.
9. Johannes Kenzie Benedict artinya anak laki-laki yang menjadi pemimpin bijaksana yang diberkati oleh Tuhan.
10. Johannes Pius Jordy artinya anak laki-laki anugerah Tuhan yang suci dan suka merendahkan hati.
11. Johannes Lemuel Aharon artinya anak laki-laki anugerah Tuhan yang berbakti kepada Tuhan yang agung dan mulia.
Nah, itu dia arti nama Johannes dan rangkaiannya untuk bayi laki-laki yang bisa Mama jadikan inspirasi untuk si Kecil. Rangkaian nama Johannes mana, nih, yang menarik perhatian Mama?
Jika Mama dan Papa ingin mencari rekomendasi nama lainnya, Mama dan Papa juga bisa mencari nama bayi dengan cara yang lebih mudah di Popmama.com menggunakan tools baby names finder untuk mencari nama bayi perempuan ataupun nama bayi laki laki.
Baca juga:
- 150 Ide Nama Bayi Perempuan Islami yang Lahir di Bulan Desember
- 100 Ide Nama Bayi Laki-Laki Kristen yang Lahir di Bulan Desember
- 100 Ide Nama Bayi Perempuan Kristen yang Lahir di Bulan Desember