5 Manfaat Minyak Esensial untuk Ibu Hamil
Ada beragam manfaat minyak esensial untuk perempuan hamil lho Ma!
18 Juni 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Minyak atsiri atau dikenal dengan minyak esensial kini memang semakin populer Ma. Tak hanya digunakan sebagai wewangian atau bahan pelembap alami saja, minyak esensial juga memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan.
Pada perempuan hamil, minyak esensial dapat dimanfaatkan sebagai “obat” alami untuk mengatasi berbagai macam keluhan yang dialami Mama yang sedang hamil.
Mama ingin tahu apa saja manfaat minyak esensial untuk perempuan hamil?
Dilansir dari laman Boldsky dan momtricks, berikut beberapa diantaranya.
1. Membantu meredakan heartburn
Gangguan pencernaan dan sakit maag tak jarang diderita perempuan hamil. Sakit maag atau gangguan pencernaan yang Mama alami selama kehamilan bisa disebabkan karena perubahan hormon, hilangnya nafsu makan, dan kegelisahan berlebihan selama kehamilan.
Mama yang mengalami hal ini dapat memanfaatkan minyak esensial peppermint untuk meredakan gejala sakit maag ataupun gangguan pencernaan yang dirasakan.
Caranya mudah, Mama bisa meneteskan 2-3 tetes minyak essensial tersebut ke dalam segelas susu yang biasa Mama minum.
Baca juga: 7 Cara Menghadapi Heartburn Selama Kehamilan
2. Meredakan sakit punggung dan kaki
Mama yang mengalami nyeri punggung dan kaki pegal saat hamil bisa memanfaatkan minyak esensial untuk meredakannya. Pemijatan menggunakan minyak esensial dapat membantu meredakan rasa sakit sekaligus memulihkan kinerja otot kaki dan tangan.
Untuk mendapatkan manfaatnya, Mama bisa meneteskan 2-3 tetes minyak esensial ke dalam air yang akan dipergunakan untuk mandi.
Campuran dari lima minyak esensial seperti wintergreen, helichrysum, basil, peppermint, grapefruit chamomile dapat mengobati nyeri tubuh dan nyeri kaki.
Baca juga: 7 Tips Mudah Mengatasi Nyeri Punggung di Kehamilan Trimester Ketiga