Bolehkah Makan Nanas saat Hamil 9 Bulan?

Nanas mengandung enzim bromelain yang dapat mempercepat terjadinya kontraksi

31 Oktober 2024

Bolehkah Makan Nanas saat Hamil 9 Bulan
Unsplash/Phienix_han

Memasuki usia kehamilan 9 bulan, ibu hamil perlu memperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi agar tidak membahayakan proses persalinan. Salah satu jenis makanan yang kerap diperdebatkan, yakni buah nanas. 

Beberapa ibu hamil berpikir jika nanas dapat mempercepat proses persalinan sehingga Mama disarankan menghindari nanas ketika hamil tua. Namun, sebagian ibu hamil lainnya berpendapat bahwa nanas boleh dikonsumsi ibu hamil 9 bulan.

Nanas memang dilarang untuk dikonsumsi ibu hamil trimester pertama karena dapat meningkatkan risiko kelahiran bayi prematur dan keguguran.

Lantas, apakah nanas juga membahayakan kehamilan yang memasuki trimester ketiga? Berikut penjelasannya dari Popmama.com yang dirangkum dari beberapa sumber. 

Nanas Boleh Dikonsumsi Ibu Hamil 9 Bulan

Nanas Boleh Dikonsumsi Ibu Hamil 9 Bulan
Unsplash/Thepeoplesdigital

Beberapa ahli kesehatan memang memiliki pro kontra tentang buah nanas. Ada yang memperbolehkan ibu hamil untuk mengonsumsi nanas, namun ada pula yang melarang untuk mengonsumsi buah tersebut. 

Sebagian besar penelitian kesehatan memang masih memperbolehkan ibu hamil sembilan bulan untuk mengonsumsi nanas. Kehamilan yang sudah memasuki trimester ketiga umumnya lebih kuat dibanding kondisi kehamilan saat trimester pertama.

Itulah sebabnya, nanas yang sebelumnya menjadi pantangan ibu hamil muda dapat dikonsumsi saat kehamilan memasuki usia 9 bulan.

Namun, Mama sebaiknya tidak mengonsumsi nanas secara berlebihan karena dapat menyebabkan masalah pencernaan. 

Editors' Pick

Nanas Bisa Mempercepat Proses Persalinan

Nanas Bisa Mempercepat Proses Persalinan
Unsplash/Svalenas

Nanas ternyata memiliki beberapa manfaat bagi ibu hamil 9 bulan. Salah satu manfaat dari mengonsumsi nanas, yakni membantu mempercepat proses persalinan. 

Nanas mengandung enzim bromelain. Enzim itulah yang dapat mempercepat terjadinya kontraksi. Selain itu, nanas menghasilkan hormon prostaglandin yang dapat melebarkan leher rahim, sehingga bayi bisa lahir tanpa perlu induksi persalinan.

Nanas Mampu Mencegah Dehidrasi saat Proses Persalinan

Nanas Mampu Mencegah Dehidrasi saat Proses Persalinan
Unsplash/Frankcreative360

Manfaat lainnya dari buah nanas, yakni mencegah dehidrasi saat melahirkan. Seperti diketahui, proses persalinan dapat menyebabkan dehidrasi yang berisiko membahyakan keselamatan mama dan bayi. 

Kandungan air dan vitamin C dalam buah nanas dapat membantu mencegah terjadinya dehidrasi saat melahirkan. Sementara itu, kandungan air, vitamin C, dan enzim bromelain umumnya terdapat pada inti dari buah nanas. 

Tips Mengonsumsi Nanas yang Aman

Tips Mengonsumsi Nanas Aman
Freepik/8photo

Untuk mendapatkan manfaat dari nanas, Mama disarankan makan nanas yang masih segar, bukan jus nanas atau olahan kaleng yang berpotensi memiliki bahan pengawet.

Selanjutnya, disarankan untuk makan inti nanas untuk mendapatkan asupan air, vitamin C, dan enzim bromelain yang bisa memicu terjadinya kontraksi. 

Pastikan Mama sudah mencuci bersih nanas sebelum mengonsumsinya. Buang semua bintik hitam nanas, lalu cuci bersih menggunakan air matang. 

Terakhir, konsumsilah nanas secukupnya sebab mengonsumsi nanas secara berlebihan dapat mengganggu sistem pencernaan. Untuk mengetahui berapa banyak nanas yang boleh dikonsumsi, Mama bisa konsultasikan terlebih dahulu ke dokter kandungan. 

Itulah penjelasan singkat seputar manfaat nanas untuk ibu hamil 9 bulan. Mama memang boleh mengonsumsi nanas secukupnya untuk mempercepat terjadinya kontraksi, namun semua ini tergantung kondisi dari kesehatan masing-masing.

Semoga informasi di atas bermanfaat ya, Ma. 

Baca juga:

The Latest