Arti Nama Elzio dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki
Elzio merupakan nama yang modern dan unik untuk jagoan kecil mama
14 Februari 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memasuki trimester akhir kehamilan, ada banyak hal yang perlu dipersiapkan sambil menunggu hari persalinan tiba. Salah satu persiapan yang dapat dilakukan adalah memilih nama bayi.
Ada banyak nama bayi yang bisa jadi pilihan. Namun, Mama sebaiknya memperhatikan beberapa hal terlebih dahulu sebagai pertimbangan dalam memilih nama bayi.
Dalam memilih nama, arti dan maknanya hendaknya baik dan mengandung doa untuk kehidupannya kelak. Kemudian pelafalan serta penulisan namanya juga perlu diperhatikan. Semua aspek ini dapat menjadi pertimbangan sebelum menetapkan nama bayi.
Nama Elzio bisa menjadi salah satu referensi nama yang unik jika Mama sedang menunggu kelahiran bayi laki-laki.
Berikut ini Popmama.com juga telah merangkum arti nama Elzio dan rangkaiannya untuk bayi laki-laki.
Arti Nama Elzio
Nama Elzio berasal dari beberapa bahasa di dunia, artinya pun juga beragam. Dalam bahasa Ibrani, Elzio berarti kehidupan yang suci atau saleh.
Dalam bahasa Italia, Elzio berarti elang. Dalam bahasa Yunani, Elzio memiliki makna burung pemangsa yang dianugerahi dengan kekuatan istimewa.
Elzio juga sering diartikan sebagai hadiah dari Tuhan dan murah hati. Nama Elzio banyak dipakai di Amerika Selatan, Eropa Tengah, Afrika, dan Asia termasuk Indonesia.
Editors' Pick
Publik Figur yang Bernama Elzio
Salah satu tokoh terkenal yang bernama Elzio adalah Elzio Lohan Alves Lucio. Dirinya merupakan pemain bola asal Brazil. Elzio lahir di kota Brazil pada 19 Maret 2001.
Elzio Lohan merupakan pemain muda yang tergabung dalam klub sepakbola FK Velez Mostar, klub di liga 3 Bosnia-Herzegovina. Dirinya bermain di posisi gelandang, namun dirinya juga pernah berada di posisi sayap kiri.
Namanya belum banyak dikenal sebab dirinya merupakan pemain muda dan banyak bermain di liga sepak bola kasta tiga.
Rangkaian Nama Elzio sebagai Nama Depan
Elzio dapat digunakan sebagai nama depan si Kecil. Berikut ini rangkaian nama Elzio sebagai nama depan anak laki-laki:
- Elzio Zian Kavaya artinya anak laki-laki yang berhati mulia, kuat, dan cerdas.
- Elzio Rayyan Alfarizqi artinya anak laki-laki yang tampan dan pembawa rezeki.
- Elzio Kama Dharmendra artinya anak laki-laki berkah dari Tuhan yang suci dan dicintai.
- Elzio Neo Khaizuran artinya anak laki-laki hadiah dari Tuhan yang saleh sebagai pemimpin.
- Elzio Emir Fathansyah artinya anak laki-laki yang saleh dengan rupa mempesona dan membawa keberuntungan seperti pangeran.
- Elzio Gaffi Thaqibbara artinya anak laki-laki yang saleh dan bercahaya memesona serta lembut.
- Elzio Efendi Hamdan artinya anak laki-laki yang saleh dan lembut serta banyak pujian.
- Elzio Irwan Fathaan artinya anak laki-laki hadiah dari Tuhan yang murni dan memesona.
- Elzio Devan Mavra artinya anak laki-laki yang luar biasa seperti elang yang gagah.
- Elzio Jauhar Imran artinya anak laki-laki yang makmur dan cantik seperti batu permata namun gagah seperti elang.
Rangkaian Nama Elzio sebagai Nama Tengah
Selain nama depan, Elzio juga bisa dijadikan sebagai nama tengah atau nama pelengkap jagoan ,ama. Berikut ini beberapa rangkaian nama yang dapat menjadi referensi nama Elzio sebagai nama tengah:
- Keenan Elzio Kurniawan artinya anak laki-laki seperti elang yang abadi dari karunia Tuhan.
- Mahadi Elzio Ruri artinya anak laki-laki yang mulia seperti elang dan hening.
- Aldari Elzio Qasim artinya anak laki-laki yang dermawan dan mulia hadiah dari Tuhan.
- Eldar Elzio Brady artinya anak laki-laki yang kuat bertarung seperti elang dan menjadi teman baik.
- Haris Elzio Afanasly artinya anak laki-laki yang baik dan suci serta penuh cinta badi.
- Abqary Elzio Gavindra artinya anak laki-laki sang petarung seperti elang yang penuh kemenangan.
- Shailen Elzio Trishaan artinya anak laki-laki yang baik dan suci serta cocok menjadi pemimpin.
- Caiden Elzio Saguna artinya anak laki-laki yang gemar bertarung seperti elang namun berperilaku baik.
- Atharrazka Elzio Lazuardi artinya anak laki-laki yang beruntung dan berharga serta bersih.
- Saddam Elzio Zikri artinya anak laki-laki yang seperti elang dengan kekuatan dan teguh yang selalu diingat.
Rangkaian Nama Elzio sebagai Nama Belakang
Selain nama depan dan nama tengah, Elzio juga cocok dijadikan nama belakang si Kecil. Untuk itu, berikut ini nama Elzio yang dapat menjadi inspirasi nama belakang:
- Yogi Yusuf Elzio artinya anak laki-laki hadiah dari Tuhan yang bergabung dengan pujian.
- Hamka Yuga Elzio artinya anak laki-laki yang tangguh seperti elang dan selalu bersama.
- Victor Lingga Elzio artinya anak laki-laki yang pandai bertarung dengan penuh kemenangan dan kejantanan.
- Danish Yardan Elzio artinya anak laki-laki yang penuh pengetahuan dan ditakdirkan menjadi pemimpin yang tangguh.
- Evander Ubaydillah Elzio artinya anak laki-laki yang baik dan taat kepada Tuhan.
- Rifqi Qaseem Elzio artinya anak laki-laki yang baik hati dan senang memberi hadiah dari Tuhan.
- Yasah Theodorus Elzio artinya anak laki-laki hadiah dari Tuhan seperti elang yang taat.
- Eyyash Maula Elzio artinya anak laki-laki yang baik karunia yang selalu dilindungi Tuhan.
- Abidzar Jihad Elzio artinya anak laki-laki yang berharga dan terus berusaha seperti elang yang bertarung.
Nah, itu dia arti nama Elzio dan rangkaiannya untuk bayi laki-laki. Jika Mama ingin emncari nama bayi yang lebih beragam, Popmama.com memiliki tools Baby Names Finder yang dapat membantu Mama dalam mencari nama bayi laki-laki maupun perempuan.
Semoga membantu, Ma!
Baca juga:
- Arti Nama Arkan dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki
- Arti Nama David untuk Bayi Laki-Laki Beserta Rangkaiannya
- Arti Nama Baskara dan Rangkaiannya untuk Bayi Laki-Laki