30 Nama Bayi Laki-Laki Terinspirasi dari Lagu Mark NCT, Ada Lagu '200'
Lagu-lagu karya Mark NCT nyatanya bisa jadi inspirasi nama bayi lho, Ma
5 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mark Lee atau yang lebih dikenal dengan Mark NCT merupakan seorang idol Korea Selatan berkebangsaan Kanada. Dikenal sebagai idol multitalenta, Mark tergabung dalam tiga sub-unit NCT, yaitu NCT U, NCT 127, dan NCT Dream.
Selain kariernya sebagai personel NCT, nyatanya Mark juga telah banyak memproduksi lagu solonya sendiri. Lagu-lagu hasil karyanya pun bisa menjadi inspirasi untuk penamaan bayi.
Berikut Popmama.com siap membahas 30 nama bayi laki-laki terinspirasi dari lagu Mark NCT secara lebih detail.
Yuk, intip kumpulan nama bayi di bawah ini!
1. Golden Hour
Mark merilis lagu solo kedua bertajuk ‘Golden Hour’ pada 7 April 2023. Lagu yang kenal dengan genre hip hop dan beat ini terinspirasi dari kisah unik Mark.
Lelaki kelahiran 1999 itu mengaku ‘Golden Hour’ terinspirasi dari cerita saat memasak telur hingga dikritik oleh koki terkenal, Gordon Ramsay.
Di sisi lain, berdasarkan Cambridge Dictionary, golden hour merupakan momen yang terjadi tepat setelah matahari terbit dan sebelum matahari terbenam.
Dengan menyematkan nama yang mengandung arti golden hour, maka menandakan bahwa kelak calon bayi lahir tepat setelah matahari terbit dan sebelum matahari terbenam.
Berikut ide nama bayi laki-laki terinspirasi lagu Mark NCT ‘Golden Hour’, antara lain:
- Golden Fardeen Ghusyarib artinya anak laki-laki yang lahir saat matahari terbit, kelak ia memiliki jiwa yang berani dan tak terkalahkan
- Golden Furqan Hasbi artinya laki-laki yang lahir sebelum matahari terbenam, kelak ia menjadi sosok yang jujur dan berkecukupan
- Golden Imaduddin Qahhar artinya lelaki yang lahir setelah matahari terbit, kelak ia menjadi tiang agama yang taat mengikuti perintah Allah
- Iqbal Golden Zubair artinya yang anak yang lahir sebelum matahari terbenam, kelak ia menjadi sosok yang cerdas dan bijaksana
- Issam Golden Tabish artinya sebuah ikatan yang tak mungkin putus dan selalu cemerlang
- Luthfi Rasheed Golden artinya anak yang lahir setelah matahari terbit, dia memiliki jiwa yang lembut dan bijaksana
Editors' Pick
2. 200
Di tahun 2024, Mark resmi merilis lagu bertajuk ‘200’ yang menunjukkan bahwa sang idol tidak hanya berbakat dalam bidang musik, tetapi juga mampu mengekspresikan kedalaman perasaannya.
Lagu ini bercerita tentang pertemuan yang berujung pada jatuh cinta secara tak terduga. Pertemuan tersebut mengarahkan pada cinta sejatinya dan bercerita bagaimana mereka saling jatuh cinta.
Berikut ide nama bayi laki-laki terinspirasi lagu Mark NCT ‘200’, antara lain:
- Arjuna Fajar Lee artinya lelaki cinta yang membawa cahaya bagi keluarga
- Leo Bram Daniel artinya laki-laki yang kuat dan memiliki keberanian seperti singa
- Hadrian Edelsteen Nabhan artinya laki-laki pintar penuh cinta yang seberharga batu permata
- Raymond Sameel Vijendra artinya pelindung bijaksana yang diberkahi Tuhan dan bersikap adil
- Zaidan Venamin Qaifun artinya pekerja sempurna cerdas, penuh cinta, dan dapat dipercaya
- Quacey Lateef Ganendra artinya cinta yang lahir di bulan purnama. Kelak ia dikenal sebagai sosok yang menyenangkan dan pemberani