25 Nama Bayi Laki-Laki Terinspirasi Park Min Kyu Single’s Inferno 3
Nama Park Min Kyu ternyata cocok dipadukan dengan nama Jawa berunsur bangsawan
9 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tak bisa dipungkiri, acara realitas Single’s Inferno 3 menuai kesuksesan hingga menjadi perbincangan di kalangan netizen. Saat masih disiarkan, acara ini memperlihatkan para karakter kontestan yang unik dan beragam.
Salah satu kontestan yang berhasil menuai sorotan adalah Park Min Kyu. Netizen pun menjulukinya sebagai lelaki green flag karena mempunyai banyak sifat positif di antara peserta laki-laki lainnya.
Jika Mama sedang hamil dan mengidolakan kontestan satu ini, tidak ada salahnya untuk mencari inspirasi nama bayi dari Park Min Kyu.
Sebagai referensi, berikut Popmama.com siap membahas 25 nama bayi laki-laki terinspirasi Park Min Kyu Single’s Inferno 3.
Yuk, disimak kumpulan nama bayi kali ini!
1. Nama bayi laki-laki dari Min Kyu
Mengutip dari bahasa Sino-Korea, Min dapat mengandung arti lembut dan ramah. Sedangkan, Kyu artinya standar atau jalan manusia. Jika dipadukan bersama, nama Min Kyu mengandung artinya standar lelaki yang ramah.
Berikut nama bayi laki-laki dari Min Kyu, antara lain:
- Min Kyu Anderson artinya putra Anders yang dikenal lembut dan ramah
- Min Kyu Bhadrika artinya lelaki gagah berani yang lembut dan ramah
- Min Elian Kyu artinya anugerah Tuhan yang menjadi standar lelaki ramah di keluarga
- Min Kyu Finnegan artinya laki-laki adil, ramah, lembut, dan menjadi standar ideal di keluarga
- Min Kyu Ghazam artinya anak penyayang yang dikenal lembut dan ramah
Editors' Pick
2. Nama bayi laki-laki dari marga Park
Min Kyu berasal dari keluarga dengan latar belakang marga Park. Di Korea Selatan, Park menjadi salah satu dari tiga marga yang umum digunakan. Park memiliki dua arti berbeda.
Sebagai kata benda, Park artinya labu botol. Sedangkan sebagai kata sifat, Park artinya bersinar. Berikut nama bayi laki-laki dari marga Park, antara lain:
- Park Dipta Mahardika artinya bangsawan yang bercahaya dengan kemuliaannya
- Park Jaya Abimanyu artinya pemenang bersinar yang tak kenal takut menghadapi tantangan
- Raka Park Mahendra artinya sahabat yang menjadi penguasa besar dan bersinar sepanjang hidupnya
- Baskara Pranaja Park artinya putra yang bersinar seperti matahari
- Genta Pratama Park artinya suara lonceng utama yang membawa kebahagiaan pertama dalam keluarga