Bisa Dicoba, 5 Obat Alami Mengatasi Sakit Tenggorokan saat Hamil
Coba cara alami ini untuk mengatasi sakit tenggorokan, Ma
27 Agustus 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat hamil, tubuh mengalami banyak perubahan. Hal ini dapat memengaruhi kekebalan tubuh mama yang pada akhirnya menyebabkan Mama menjadi rentan sakit.
Sistem kekebalan tubuh pun cenderung menurun karena tubuh sedang mendukung perkembangan janin yang sedang dikandung.
Salah satu kondisi yang sering dialami adalah sakit tenggorokan. Dalam keadaan normal, Mama mungkin dapat dengan mudah mengonsumsi obat pereda sakit tenggorokan yang dijual bebas di pasaran. Namun, saat hamil, Mama pun harus dengan cermat memilah apa yang boleh untuk dikonsumsi dan apa yang tidak.
Obat yang terbuat dari bahan alami dapat menjadi pilihan Mama untuk mengatasi sakit tenggorokan. Apa saja, ya?
Berikut rangkuman informasi yang dikumpulkan oleh Popmama.com tentang obat sakit tenggorokan alami untuk ibu hamil.
Penyebab Sakit Tenggorokan
Untuk mengatasi sakit tenggorokan yang dialami saat hamil, Mama harus mencari tahu penyebabnya dulu. Sakit tenggorokan dapat disebabkan oleh beberapa hal berikut ini:
- Infeksi bakteri, virus, atau jamur. Ini sering dialami oleh ibu hamil.
- Asam lambung naik. Tingginya kadar progesteron saat hamil menyebabkan asam lambung naik, yang akhirnya memengaruhi tenggorokan, Ma.
- Muntah. Sering muntah pun menjadi salah satu penyebabnya. Ini menyebabkan tenggorokan menjadi luka.
Untuk mengatasi sakit tenggorokan, Mama dapat mencoba beberapa cara alami berikut ini:
1. Berkumur dengan air garam
Cara ini cukup ampuh untuk meredakan sakit tenggorokan dan sariawan. Campurkan satu sendok teh garam pada segelas air putih hangat.
Untuk mengobati sakit tenggorokan, berkumurlah sambil mendongak. Kumur selama 20-30 detik. Mama dapat melakukannya beberapa kali dalam sehari sampai gejalanya hilang.