5 Posisi Seks saat Hamil Trimester 3 yang Aman dan Nyaman
Perut semakin membesar, hati-hati jangan sembarangan menentukan posisi
10 November 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kehamilan bukanlah penghalang Mama dan Papa untuk tetap memadu kasih dengan bercinta. Banyak ibu hamil yang justru merasakan libidonya semakin tinggi ketika hamil, apalagi di trimester ketiga.
Namun, di trimester terakhir kehamilan ini, Mama dan Papa harus lebih berhati-hati ketika ingin berhubungan seksual. Pasalnya, tubuh mama berubah seiring dengan janin yang makin membesar di perut. Mama mungkin saja merasa tidak nyaman, canggung, bahkan kesakitan.
Tak perlu khawatir, karena mengubah posisi dan menggunakan pelumas adalah hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi ketidaknyamanan pada Mama.
Berikut ini Popmama.com merangkum lima posisi seks saat hamil trimester 3 yang aman dan nyaman, dilansir dari Romper:
1. Woman on Top
Dalam sebuah wawancara, seksolog dan pendidik seks bersertifikat, Dr. Logan Levkoff menganjurkan wanita hamil untuk tidak melakukan posisi misionaris. Ini dikarenakan posisi ini memberikan banyak tekanan pada perut yang membahayakan, terutama pada trimester ketiga. Sebaliknya, Levkoff menyarankan posisi woman on top yang memungkinkan Mama mengendalikan kecepatan dan kedalaman penetrasi.
Editors' Pick
2. Doggy style
Posisi doggy style adalah posisi kedua yang disarankan karena minim tekanan pada kandung kemih dan rahim. Selain itu, posisi ini tergolong lebih nyaman karena tidak merangsang sensasi untuk buang air kecil. Jika akan melakukan posisi ini, disarankan agar Papa diam di posisinya, sementara Mama lah yang lebih aktif menggerakkan pinggul karena Mama yang lebih dapat menakar seberapa dalam penetrasi yang nyaman.
3. Spooning
Terapis perkawinan dan seks berlisensi, Dr. Kat Van Kirk, menyatakan bahwa posisi spooning adalah posisi seks saat hamil yang terbaik. Posisi ini sangat nyaman dan tidak membutuhkan banyak usaha dari salah satu pihak. Posisi ini juga memungkinkan penetrasi yang tidak terlalu dalam dari Papa sehingga aman bagi rahim dan janin mama.
4. Side by side
Posisi side by side atau berdampingan ini juga termasuk posisi seks saat hamil tua yang aman. Posisi ini membantu pasangan untuk mengurangi beban pada berat badannya dari perut mama. Selain itu, saat Mama berbaring saling berhadapan, Mama bisa mengganjal bantal di bawah punggung untuk menopang dan menempatkan kedua kaki di atas kaki pasangan untuk mengistirahatkannya.
5. Reverse cowgirl
Dalam posisi reverse cowgirl ini, Mama bisa bersandar atau maju untuk mengatur sudut penetrasi. Dalam posisi ini, Mama memiliki kontrol lebih besar terhadap kecepatan dan kedalaman penetrasi yang nyaman bagi Mama. Selain itu, Papa juga bisa mengendalikan diri dan beban tubuhnya agar tidak menumpu pada tubuh mama.
Itu dia beberapa posisi seks saat hamil trimester 3 yang aman dan nyaman untuk dilakukan. Jagalah agar tidak ada tekanan di sekitar perut dan rahim supaya tidak terjadi kontraksi yang dapat membahayakan janin. Semoga informasi ini bermanfaat, Ma!
Baca juga:
- Tambah Puas, 5 Posisi Seks Ini Bikin Bergairah saat Berciuman Lidah
- Bikin Klimaks, Ciuman di Leher Bisa Meningkatkan Gairah Seksual
- Cari Sensasi Baru! 7 Alat Bantu Seks Ini Tingkatkan Gairah Seksual