15 Nama Bayi Perempuan yang Terinspirasi dari Bunga
Nama bunga ini terdengar unik dan melambangkan hal yang baik
30 April 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat memilih nama bayi, ada begitu banyak sumber insiprasi yang bisa Mama gunakan. Nah jika Mama merasa bingung, sebenarnya Mama bisa memilih nama si Kecil dari hal apa yang Mama senangi.
Apabila Mama memiliki kegemaran pada tanaman hias khususnya bunga, Mama bisa lho memilih nama bayi perempuan mama dari nama bunga. Selain memiliki nama-nama yang unik, bunga juga biasanya melambangkan suatu hal yang bagus.
Kali ini Popmama.comtelah rangkum dari Rompers 15 nama bayi perempuan yang terinspirasi dari nama bunga.
1. Aster
Aster merupakan bunga yang cukup populer di Indonesia. Bunga Aster ini memiliki berbagai warna, ada yang berwarna ungu, putih, atau pink. Ciri khas dari bunga Aster adalah bunga ini memiliki bagian tengah berwarna kuning.
Nah dalam bahasa Yunani, Aster berarti bintang. Sedangkan bunga Aster ini sendiri melambangkan kesetiaan dan kesabaran.
2. Azalea
Azalea juga merupkan tanaman hias yang memiliki beragam macam warna. Bunga Azalea juga sering disebut bunga kering karena dapat hidup meski tinggal di lingkungan yang kering.
Oleh sebab itu, bunga Azalea ini dapat melambangkan keindahan yang abadi.
3. Cassia
Cassia merupakan sejenis pohon kecil yang memiliki batang panjang dan batangnya tersebut tertutupi oleh bunga berwarna kuning. Cassia sering ditemukan di negara beriklim tropis.
Nah, selain itu nama Cassia ini juga diambil dari seorang pahlawan perempuan feminis, yaitu Santa Kassiani yang hidup di zaman Bizantium (kekaisaran Romawi Timur). Sehingga nama Cassia menggambarkan kepribadian seseorang yang bersinar.
4. Dahlia
Dahlia merupakan bunga yang memiliki kelopak besar serta memiliki warna yang mencolok seperti warna merah, ungu, atau pink.
Bunga Dahlia sendiri menyimbolkan komitmen, sehingga bayi perempuan yang memiliki nama Dahlia diharapkan menjadi seorang anak yang bertanggung jawab atas segala pilihannya.
5. Delphine
Delphine merupakan nama bunga populer dari Prancis. Bunga ini umumnya memiliki dua warna, yaitu warna biru dan ungu.
Nama Delphine ini melambangkan seseorang yang memiliki jiwa kepemimpinan.
6. Flora
Flora sebenarnya bukanlah nama bunga. Flora merupakan nama yang mendefinisikan tanaman secara umum. Jadi meskipun Flora merupakan nama yang tidak merujuk pada bunga tertentu, Flora merupakan nama unik yang bisa Mama berikan pada si Kecil.
Editors' Pick
7. Iris
Iris merupakan salah satu nama bayi perempuan yang bisa Mama pilih dari nama bunga. Iris dikenal dengan bunga yang memiliki warna ungu cerah dan kelopaknya yang panjang dan elegan.
Tiga kelopak yang dimiliki bunga iris dikatakakan sebagai simbol keyakinan, kebijaksanaan, dan keberanian.
8. Ivy
Dalam budaya Yunani kuno, bunga Ivy ini dikenal sebagai simbol keabadian dan kesetiaan, itulah sebabnya banyak pasangan di Yunani yang diberi karangan bunga Ivy.
9. Jasmine
Nama Jasmine atau dalam bahasa Indonesia berarti melati merupkan nama yang cukup populer. Bunga Jasmine atau Melati ini melambangkan kesucian serta keanggunan dalam kesederhanaan dan ketulusan.
10. Laurel
Salah satu nama yang bisa Mama ambil dari nama bunga adalah Laurel. Di kisah Roma kuno, nama Laurel cukup populer. Karangan bunga Laurel berwarna putih pada masa itu menandakan kesuksesan dan kedamaian.
11. Lily
Lily adalah nama bunga yang tak lekang oleh waktu, nama ini sangat populer karena selain terdengar manis dan indah nama lily juga memiliki makna yang bagus. Bunga lily sendiri memiliki makna kesucian dan keindahan.
12. Magnolia
Magnolia merupakan pohon yang tumbuh tinggi dan kuat, sehingga bunganya melambangkan martabat, kemuliaan, dan ketekunan.
Bayi perempuan yang diberi nama Magnolia diharapkan tumbuh seperti pohon Magnolia yang tumbuh tinggi dan kuat.
13. Nanala
Nanala merupakan nama yang bersal dari pulai Hawaii. Dalam bahasa Hawaii, Nanala berarti bunga matahari.
Nama Nanala dapat menggambarkan orang yang menatap ke arah matahari, jadi ini adalah nama bunga yang luar biasa untuk si kecil yang penuh dengan optimisme dan ambisi besar.
14. Olive
Olive sebenarnya bukanlah bunga melainkan sebuah pohon yang menghasilkan buah zaitun. Meski begitu, Olive ini merupakan nama unik dari nama tumbuhan yang dapat digunakan untuk bayi perempuan.
15. Rose
Rose tampaknya merupakan nama anak perempuan dari nama bunga yang cukup populer. Nah, jika Mama ingin berbeda, ada beberapa pilihan nama yang bisa dipakai dari nama bunga rose, seperti Roseanne, Rosean, atau Rosie.
Itu tadi 15 nama bayi perempuan yang terinspirasi dari nama bunga. Semoga dapat membantu Mama!
Baca juga:
- 700 Rekomendasi Nama Bayi Perempuan Islami Modern Berinisial Huruf A-Z
- 125 Ide Nama Bayi Perempuan Aesthetic dengan Makna yang Baik
- 100 Nama Bayi Perempuan Kristen yang Artinya Berkat